Postingan

Peringati HUT Ke-78 Kodam III/Siliwangi, Kodim 0625/ Pnd Gelar Turnamen Sepak Bola Antar Club Se-Pangandaran

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Untuk memeriahkan peringatan HUT Ke-78 Kodam III/Siliwangi, Kodim 0625/ Pangandaran menggelar turnamen sepak bola antar club se-Pangandaran, bertempat di Stadion Serka Dedi Unadi Cijulang.(11/05) Mewakili Dandim 0625/ Pangandaran Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.IP, kegiatan ini dibuka oleh Danramil 2502/Cijulang Lettu Inf Dody. Seluruh peserta turnamen pun tampak antusias mengikuti kompetisi yang bertujuan untuk mempererat hubungan antar klub sepak bola di Pangandaran, dan sekaligus untuk merayakan momen penting dalam sejarah Kodam III/Siliwangi.  Tim club Ps. Pemda dengan Putra Cijulang Legend berkesempatan menjadi peserta yang bertanding di hari pertama dengan skor akhir 5-1 untuk kemenangan Tim Pemda, sementara dalam pertandingan kedua club Remako Cijulang FC dengan Kodim Polres FC yang berakhir dengan kemenangan tim Remako Cijulang FC setelah adu penalti dengan skor 5-3. Usai pertandingan, kepada awak media Danramil 2502/Cijulang Lettu Inf Dody meng...

Koramil Cijulang Dan Warga Ciptakan Lingkungan Sehat Melalui Semangat Jumat Bersih

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Untuk membangun kesadaran akan pentingnya kebersihan lingkungan, Kodim0625OPangandaran melalui Koramil 2502/ Cijulang Gelar kegiatan Semangat Jumat Bersih Bersama Masyarakat.(10/05) Dalam kegiatan yang dipimpin langsung Danramil 2502/Cijulang Lettu Inf Dody, mengajak warga sekitar Grand Canyon untuk bersama-sama terlibat membersihkan lingkungan alam sekitar. Seperti disampaikan Danramil 2502/Cijulang Lettu Inf Dody, kegiatan ini tentunya merupakan upaya nyata TNI Angkatan Darat khususnya Koramil 2502/Cijulang dalam membangun kesadaran akan pentingnya kebersihan lingkungan.  "Melalui keterlibatan aktif masyarakat ini diharapkan dapat tercipta lingkungan yang lebih bersih dan sehat," ungkap Dodi. Dodi juga sangat mengapresiasi partisipasi aktif masyarakat dalam kegiatan ini serta pentingnya kerjasama antara TNI dengan rakyat dalam menjaga kebersihan untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dan sehat bagi semua, sehingga selain menciptakan lingkungan asri ...

Dodi Sebut, Perpustakaan Daerah Harus Berkonsep Tidak Membosankan

Gambar
Dodi Djubardi PANGANDARANNEWS.COM - Dinas Perpustakaan harus bisa menopang sektor pariwisata, sehingga baik konsep atau pun sarana penunjang di dalamnya pun tidak membuat pengunjung yang datang ke perpustakaan tidak merasa bosan. Seperti disampaikan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pangandaran Dodi Djubardi, ke depan perpustakaan daerah tentu harus dikonsep tidak hanya menjadi tempat untuk menyimpan koleksi buku saja namun bisa menjadi tujuan wisata edukasi. "Nantinya, akan dibangun spot yang bisa digunakan untuk ruang publik yang dilengkapi tempat kuliner dan sarana wifi," kata Dodi kepada PNews, di kantornya.(07/05) Tak hanya itu, Dodi juga berencana membuat wahana bermain anak yang bisa membuat pengunjung atau wisatawan betah, seperti ada pemutaran film 4D yang menyajikan wisata edukasi. Jika perpustakaan daerah dikonsep dengan begitu menarik, Dodi yakin tidak akan jadi tempat yang membosankan. "Bisa juga nanti wisatawan singgah kesini untuk nongkron...

Hasil Kerja Keras Buda PAUD Pangandaran, Ida N Wiradinata Raih Wiyata Dharma Utama Dari Kemendikbudristek

Gambar
Ida N Wiradinata PANGANDARANNEWS.COM - Bunda PAUD Kabupaten Pangandaran sangat berperan aktif di bidang dunia pendidikan, sehingga sejumlah penghargaan pun berhasil diraih. Seperti disampaikan mantan Sekretari Dinas Pendidikan Kabupaten Pangandaran yang kini menjabat Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Dodi Djubardi, sebagai istri bupati gelar Bunda PAUD otomatis melekat pada diri seorang Ida Nurlaela Wiradinata yang berperan mengajak masyarakat agar memasukan anak-anaknya kepada pendidikan PAUD. Seperti diketahui, kata Dodi, saat ini tingkat partisipasi pendidikan anak usia dini di Kabupaten Pangandaran masih rendah sehingga Bunda PAUD pun terus mendorong adanya pasrtisipasi belajar di sejak usia dini. "Dan alhamdulilah sekarang sudah cukup lumayan tinggi," ucap Dodi saat ditemui PNews di ruang kerjanya.(07/05) Selain itu, imbuh Dodi, berkat kerja keras serta peran aktif Bunda PAUD, saat ini seluruh PAUD di Kabupaten Pangandaran sudah terakreditasi baik pada Kelo...

Usai PDIP Dan PKB, Ujang Endin Indrawan Ikuti Penjaringan Bacalon Bupati-Wakil Bupati Pangandaran ke PAN

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM -  Setelah mendaftar ikut penjaringan bakal calon (bacalon) Bupati-Wakil Bupati Kabupaten Pangandaran ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan dan  ke DPC PKB, siang tadi Wakil Bupati Pangandaran H Ujang Endin resmi ikut pula pada penjaringan lewat DPC PAN, bertempat di kantor Sekretariat DPD PAN di Desa Karangjaladri Kecamatan Parigi.(06/05) Usai diterima sejumlah pengurus DPD dan kader PAN Uajng Endin Indrawan atau yang akrab disapa UE mengaku dirinya mendaftar ke beberapa partai dengan tujuan ingin membentuk sebuah koalisi kedepanya. Selain itu, imbuhnya  untuk menjalankan roda pemerintahan kedepan nantinya tidak bisa dilakukan sendiri namun harus ada kerjasama antar satu partai dengan partai lainnya. "Beberapa partai lain yang membuka pendaftaran juga akan coba didatangi walaupun rekomendasi tersebut belum tentu jatuh kepada saya," ucapnya. (hiek)  

Jeje Sebut, Ia Tidak Akan Ikut Pencalonan Ketua DPC PDI Perjuangan Pangandaran

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Usai melantik sejumlah pejabat eselon II lingkup Pemkab Pangandaran di gedung pendopo Parigi, Bupati Pangandaran sekaligus Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Pangandaran Jeje Wiradinata menyebut dirinya tidak akan lagi mencalonkan diri menjadi Ketua DPC. Menurutnya, selama ini ia mengaku sudah empat periode atau 20 tahun menjadi ketua DPC sehingga sekarang sudah saatnya jabatan Ketua DPC dipegang kader-kader lainnya. Selain itu, kata Jeje, jika ia masih jadi ketua DPC lantas Bupati Pangandaran dijabat oleh salah satu kader PDI Perjuangan, tentu dikhawatirkan nantinya ada kesan mantan bupati melakukan intervensi pada bupati yang akan datang. "Dan hal ini tentu menjadi tidak obyektif bila ada kritik pada kebijakan pemerintahan dari Fraksi PDIP di DPRD yang berjumlah 16 kursi," di  ucapnya.(06/05) Saat ditanya jika Musyawarah Cabang (Muscab) dilaksanakan hari ini, siapakah nama-nama kader yang akan menjadi kandidat Ketua DPC PDI Perjuanga...

Wujud Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Kodim 0625/Pangandaran Dan Warga Cimerak Gelar Panen Raya Kacang Tanah

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Komandan Kodim (Dandim) 0625/Pangandaran Letkol Indra Mardianto Subroto, M.IP, memimpin acara panen raya kacang tanah di lahan pangan yang berlokasi di RT 01/RW 03 blok Cudang Dusun Legok,l Desa Legokjawa, Kecamatan Cimerak.(03/05) Kepada awak media Dandim menuturkan, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara aparat teritorial dan masyarakat serta memperkuat keterhubungan dengan alam untuk menciptakan sistem pertanian terpadu sesuai tipologi wilayah. "Kegiatan ini juga untuk mendukung pemerintah dalam upaya mencapai ketahanan pangan nasional," ucapnya. Ia juga mengaku sangat mendukung upaya pemerintah untuk mencapai ketahanan pangan nasional, dan panen raya kacang tanah ini menjadi momentum bagi masyarakat setempat untuk memperkuat hubungan dengan alam dan meningkatkan produksi pertanian secara berkelanjutan.  Selain itu, Dandim juga berharap kegiatan ini bisa menjadi contoh bagi daerah lain dalam mengembangkan sistem pertanian yang berk...