Postingan

MENGENANG MASA DI BANGKU SEKOLAH, ALUMNI SDN 5 PANGANDARAN GELAR SULATURAHMI

Gambar
M emanfaatkan suasan lebaran yang lalu saat suasana bermaaf-maafan masih terasa, momen ini dimanfaatkan sejumlah warga alumni SD 5 Pangandaran dengan berkumpul bersama dalam acara temu kangen atau yang lajim disebut reuni  yang digelar di rumah makan Balong Sidat di kawasan Dusun Kwedungrejo Desa Wonoharjo.(26/6)    Diantara 40 orang peserta, nampak hadir dalam Asep Nurdin salah seorang anggota DPRD Kabupaten Pangandaran yang merupakan salah seorang alumni. Dalam kesempatan tersebut, Asep memberikan sambutan ditengah-tengah kawan-kawannya serta berpesan agar silaturahmi ini tetap bisa berjalan secara terus menerus, paling tidak setahun sekali setelah lebaran. "Mudah-mudahan acara ini bukan yang terakhir tetapi sebaliknya bisa ditindaklanjuti sehingga sebagai alumni SDN 5 Pangandaran yang juga rata-rata putra asli daerah dapat memerkokoh persaudaraan," katanya. Menurut Asep, ini juga momen baik untuk seluruh alumni bisa terus menjalin tali silaturahmi, dengan mengingat ...

UNTUK MEMBERIKAN KENYAMANAN PADA PENGUNJUNG, BKSDA PANGANDARAN TERUS BERBENAH

Gambar
U ntuk meningkatkan rasa aman dan nyaman pada pengunjung yang datang juga seiring kebijakan Pemerintah Kabupaten Pangandaran dalam penataan obyek wisata, kini Balai Konsevasi Sumber Daya Alam (BKSDA) resort Pangandaran (Cagar Alam Pananjung), terus berbenah. Salah satunya dengan mebangun taman di area pintu masuk kawasan serta penataan lokasi parkir kendaraan. Seperti dikatakan kepala BKSDA resort Pangandaran, Yana Hendrayana, sebagai kawasan konservasi hutan dan laut yang ada di daerah tujuan wisata tentunya harus bisa menunjang program kebijakan pemerintah daerah, karena selain mengunjungi pantai dan berenang, tidak sedikit wisatawan pun yang berkunjung ke kawasan cagar alam. “Dan tentunya kami pun harus bisa memberikan kesan asri, indah dan memberikan rasa nyaman. “terang Yana.(4/7) Yana yang ditemui PNews di ruang kerjanya, menambahkan, di beberapa lokasi memang perlu lebih ditata lagi, seperti di area pintu masuk yang merupakan pintu masuk kawasan yang selama ini terkesan seada...

PEJABAT PANGANDARAN MISKIN IDE DAN KREATIVITAS ?

Gambar
M emasuki usianya yang ke 6 tahun, Kabupaten Pangandaran benar-benar dipacu untuk bisa sejajar bahkan jika bisa harus lebih dari daerah lain yang sudah lama ada. Bukan hanya pembangunan infrastruktru saja, termasuk  Sumber Daya Manusia (SDM) yang menjadi penggerak pembangunan. Namun sangat disayangkan, menurut salah seorang warga Dusun Cikangkung Desa Cikembulan Kecamatan Sidamulih, Iwan Sofa, para pejabat Pangandaran ternyata miskin ide dan kreatifitas. Seharusnya, sebagai “daerah berkembang”, di usianya yang masih belia, banyak ide-ide terlontar dari para pembuat kebijakan untuk akselerasi yang akan mewarnai dinamika kemajuan daerah. “Paling tidak sampai hari ini saya belum melihat some thing new yang fresh dan orsinil lahir dari hasil pemikirannya. “ungkap Iwan.(24/6) Dalam obrolannya dengan PNews sambil menikmati kopi hangat di kawasan pantai timur, Iwan juga mengatakan, yang ia saksikan selama ini hanya hasil ide-ide cemerlang dari pimpinan daerah saja, padahal idea...

WARGA CIJULANG KECEWA, RASTRA YANG DITERIMA TAK LAYAK KONSUMSI

Gambar
CIJULANG - Beras Sejahtera (rastra) atau dulu lebih dikenal dengan raskin ( beras bantuan penerintah untuk keluarga pra sejahtera) memang sangat dibutuhkan masyarakat kurang mampu karena bisa memperingan biaya beban hidup. Namun sangat disayangkan jika beras tersebut ternyata berkualitas buruk, hal itu tentunya akan mengecewakan bagi masyarakat yang memang tidak mampu membeli beras bagus. Seperti yang dialami salah seorang warga RT 04 Rw 10 Dusun Nusagede Desa Cijulang Kecamatan Cijulang Kabupaten Pangandaran, Mamad (alm) dan Rubinah. Menurut anaknya, Wati (37), ia sangat kecewa dengan beras yang dia terima saat bulan ramadhan kemarin karena kualitasnya yang memperihatinkan. Ia pun sempat kaget waktu melihat beras yang diperuntukan orangtuanya ternyata jauh dari layaknya beras untuk makan manusia. “Sudah warnanya kuning, kotor juga banyak gumpalan beras yang sudah menyatu, persis seperti barang yang sudah kadaluwarsa", jelasnya.(06/07) Wati menambahkan, kebetulan beras tersebut...

DERMAGA BOJONGSALAWE SEMAKIN RAMAI DIKUNJUNGI WISATAWAN

Gambar
PARIGI -Keindahan alam laut di dermaga pelabuhan Bojong Salawe kini kerap  dijadikan tempat selfie para pengunjung yang sengaja datang ke dermaga yang menghabiskan dana ratusan milyar tersebut. Dermaga yang berlokasi di Desa Karangjaladri Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran ini direncanakan nantinya bisa menampung kapal dengan bobot muat hingga 5000 GT. Menurut salah seorang pengunjung asal kota Ciamis, Gea (47), ia sengaja datang ke Bojongsalawe hanya ingin melihat keindahan dermaga kerena ia sering melihatnya di media sosial. "Saya jadi penasaran ingin melihat langsung kesini, dan ternyata tempatnya memang indah dan sangat cocok berpoto. “ungkapnya.(5/7) Gea juga mengatakan, saat ini ia dan keluarganya benar-benar bisa menikmati langsung dermaga dan keindahan pantai Bojong Salawe. Lain lagi dengan Abdul (52), seorang petugas parkir di lokasi dermaga. Menurutnya, ia merasa senang dengan banyaknya pengunjung yang datang, terutama hari Sabtu dan Minggu. "Dari jasa penit...

HUJAN INTERUPSI PANWASCAM TAK PENGARUHI REKAPITULASI KPUD PANGANDARAN

Gambar
PANGANDARAN- Rapat plano terbuka KPU Kabupaten pangandaran yang digelar di Hotel Pantai Indah Timur (5/7) di hujani usulan dan tanggapan dari sejumlah panwascam. Seperti yang disampaikan Panwascam dari kecamatan Padaherang, Kalipucang dan Kecamatan Sidamulih. Namun sayang semua tanggapan dan interupsi tersebut tidak berpengaruh terhadap hasil rekapitulasi suara pemilihan gubernur dan wakil Gubernur Jawa Barat tahun 2018. Pasalnya, menurut KPUD usulan dan tanggapan tersebut hanya tertumpu pada kesalahan tehnik penulisan jumlah Daptar Pemilih Tetap (DPT). Dalam rapat pleno  KPUD Pangandaran yang dihadiri anggota KPUD Provinsi Jawa Barat, Agus Rustandi (Divisi hukum), Asda I, H. Tatang Mulyana, SH, MM, saksi dari ke 4 pasangan calon dan tamu undanga lainnya, seluruh hasil perolehan suara dirinci ulang atau direkapitulasi per kecamatan (10 kecamatan) untuk hingga didapatkan data perolehan suara secara pasti. “Suara sah dan tidak sah bukan terhadap perolehan suara dan semuanya sudah ...

KEBIJAKAN BUPATI PANGANDARAN LAKUKAN PEMBENAHAN PETUGAS TOLGATE, TERBUKTI EFEKTIP

Gambar
CIJULANG - Pembenahan pegawai tolgate yang dilakukan langsung Bupati Pangandaran, H.Jeje Wiradinata tahun 2017 lalu yang bertujuan untuk efisiensi dan efektipitas petugas di loket pintu masuk wisata juga terkait isu kebocoran, terbukti berhasil dengan meningkatnya retribusi tiket wisata  yang signifikan pada liburan hari raya tahun ini. Sebagai bukti nyata yang terjadi di tol gate wisata pantai indah Batukaras hingga pada H+1 dan H+2 saja pendapatannya mencapai angka Rp. 318 juta, ini sangat berbedajika dibanding pada hari yang sama liburan hari raya tahun 2017 lalu. Seperti dikatakan ketua koordinator petugas tol gate, Yusuf Mulyana, ia benar-benar mengemban amanah yang diberikan bupati untuk bisa bekerja dengan penuh tanggung jawab bersama rekan rekannya. "Dan Alhamdulillah dengan meningkatnya pendapatan dibanding tahun 2017 lalu ini semakin menambah semangat kami untuk bisa memberikan yang terbaik khususnya pengelolaan  pendapatan dari retribusi wisata untuk Pemkab Pang...