Postingan

Disaksikan Gubernur Terpilih Jabar, Bupati Pangandaran Kukuhkan Pengurus DKD Pangandaran

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Didasari dari sebuah pengkajian sebagai orang sunda yang meyakini ternyata masih banyak budaya dan filosofi  yang ada di Pangandaran, dan ini menjadi khasanah kekayaan budaya daerah yang harus dijaga dan dirawat. Demikian disampaikan Bupati Kabupaten Pangandaran Jeje Wiradinata saat menghadiri pengukuhan kepengurusan Dewan Kebudayaan Daerah (DKD) Kabupaten Pangandaran masa bakti tahun 2025-2030, bertempat di taman Paamprokan kawasan pantai Pamugaran.(31/01/25) Jeje mengatakan, kekayaan filosofi tersebut diantaranya jika sekarang menjaga laut harus dibuatkan dulu regulasi atau aturannya namun kalau dulu orang hanya dengan mengatakan pamali  maka laut  sudah bisa terjaga dengan sendirinya. Sama halnya kalau sekarang untuk membuat gudang padi pemerintah harus mengelontorkan anggaran besar, tapi orang tua dulu sudah mempunyai leuit (tempat menyimpan padi) di setiap rumahnya. Malam ia mengaku sangat gembira karena kegiatan ini bisa dihadiri Gubernu...

Melalui Siaran Langsung Di Radio RIM, Dandim 0625/Pangandaran Sampaikan Informasi Pendaftaran Calon Tamtama TNI AD

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM – Kodim 0625/Pangandaran beberapa waktu lalu menggelar siaran langsung di Radio RIM 91,5 FM terkait pendaftaran Calon Tamtama TNI Angkatan Darat (AD), dalam kesempatan tersebut Komandan Kodim 0625/Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardiyanto Subroto, M.IP menegaskan bahwa proses pendaftaran calon anggota TNI Angkatan Darat ini tidak dipungut biaya alias gratis Dandim juga menekankan, TNI AD saat ini membuka kesempatan luas bagi putra-putra terbaik bangsa untuk bergabung tanpa adanya pungutan biaya apapun. "Pendaftaran ini terbuka dan gratis dan kami ingin memberikan peluang yang sama bagi semua anak bangsa untuk menjadi bagian dari TNI AD," ucap Dandim.(24/01/25) Dan siaran langsung ini bertujuan untuk menjangkau masyarakat luas, khususnya generasi muda di Kabupaten Pangandaran yang berminat mengabdikan diri kepada negara melalui TNI. Dandim juga mengajak masyarakat untuk turut menyosialisasikan informasi ini, sehingga tidak ada pihak yang terjebak dalam prak...

Kepala SDN Poponcol Ingin Siswanya Terus Ukir Prestasi

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Berbagai kegiatan perlombaan yang sudah berhasil dijuarai oleh siswa siswinya di tingkat kecamatan pada tahun 2024 lalu, diantaranya perlombaan FTBI dan Kesenian. Demikian disampaikan Kepala SD Negri Poponcol, Desa Giriwangi, Kecamatan Gunungtanjung Kabupaten Tasikmalaya, Elis Tarmayati S.pd, saat ditemui PNews di ruang kerjanya.(24/01/25) Elis mengatakan, dan salah satu perlombaan yang berhasil diraih ole siswanya tersebut, antara lain, lomba Pupuh juara 2(dua) Putra atas nama Kenzo Satria dan lomba Barongan juara 2 (dua) juga atas nama Kenzo Satria Elis mengaku sangat senang , karena dengan sejumlah prestasi yang telah diperoleh siswanya telah mampu mengharuman nama SD Negri Poponcol. Sementara untuk perlombaan barongan putri, kata Elis, hanya bisa masuk uara 6 yang diraih oleh Rosa Rosalina. "Untuk Bintara putri tingkat kecamatan juara 5 atas nama Alifa dan lomba ngadongeng juara 2 atas nama Hilya," kata Elis. Elis menegas kan, agar murid-m...

Pastikan Pelayanan Terbaik, Dewan Pengawas BPJS Kesehatan RI Tinjau RSUD Pandega Pangandaran

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Untuk memastikan pelayanan kesehatan yang lebih baik, beberapa waktu lalu Dewan Pengawas BPJS Kesehatan RI melakukan kunjungan langsung ke RSUD Pandega Pangandaran. (16/01/25) Kegiatan ini menjadi momen strategis untuk mengamati pelayanan yang diberikan kepada peserta BPJS Kesehatan sekaligus mempererat sinergi antara kedua pihak. Fokus pada Kolaborasi dan Kualitas Pelayanan Kunjungan ini tidak hanya menjadi ajang pengawasan, tetapi juga kesempatan untuk berbagi wawasan dalam rangka meningkatkan mutu layanan kesehatan. Dewan Pengawas menekankan pentingnya kolaborasi solid antara RSUD Pandega Pangandaran dengan BPJS Kesehatan sebagai pondasi utama dalam memberikan pelayanan yang optimal dan berkelanjutan bagi masyarakat. Komitmen Menuju Pelayanan Lebih Baik Melalui kunjungan ini, BPJS Kesehatan dan RSUD Pandega menunjukkan komitmennya untuk terus bergerak menuju peningkatan kualitas layanan kesehatan. Langkah-langkah inovatif diharapkan dapat dilakukan untuk membe...

Melalui Program Mapay Pandega RSUD Pandega Pangandaran Tingkatkan Pelayanan Dialogis

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandega Pangandaran terus berupaya meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dengan meluncurkan program Mapay Pandega (Manajemen Sapa Pandega). Program ini dirancang untuk mendekatkan manajemen rumah sakit dengan pasien melalui dialog langsung yang terbuka dan membangun.  Beberapa waktu lalu saat Direktur RSUD Pandega, dr. Hj. Titi Sutiamah, MM, langsung memimpin pelaksanaan program ini, manajemen rumah sakit pun menyapa pasien dengan mendengarkan keluhan dan menerima masukan untuk perbaikan layanan.  "Kami ingin memastikan bahwa kebutuhan pasien benar-benar dipahami dan melalui dialog langsung ini kami pun bisa mengetahui apa saja yang perlu diperbaiki agar layanan RSUD Pandega semakin optimal," kata Titi. (09/01/25) Mapay Pandega bukan sekadar program keliling biasa, namun kata Titi, program ini juga memberikan kesempatan bagi pasien untuk menyampaikan keluhan mereka secara langsung kepada pihak rumah sakit tanpa harus melal...

Untuk Permudah Pasien RSUD Pandega Pangandaran Gunakan Inovasi Asinpari, Baca Penjelasannya

Gambar
RSUD Pandega PANGANDARANNEWS.COM – Untuk memberikan pelayanan yang cepat dan nyaman bagi para pasiennya khususnya pengguna BPJS manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandega Pangandaran terus berinovasi, salah satu inovasi andalannya adalah Anjungan Mesin Pendaftaran Mandiri (Asinpari) sebuah solusi modern untuk mengurangi waktu antrean di bagian pendaftaran. Seperti disampaikan dalam unggahan di media sosial resmi RSUD Pandega, Asinpari dirancang untuk mempercepat proses administrasi pasien BPJS yang sudah memiliki rujukan dan mengambil antrean melalui aplikasi mobile JKN. “Pasien BPJS yang akan berobat ke RSUD Pandega dan sudah memiliki rujukan hanya perlu menunjukkan aplikasi JKN kepada petugas di Asinpari,” terang salah seorang manajemen RSUD Pandega.(09/01/25) Cara menggunakan Asinpari sangat mudah dan cepat, terlebih dengan bantuan petugas yang siap membantu setiap saat.  Berikut prosesnya, pasien memperlihatkan aplikasi JKN kepada petugas lalu petugas memandu pasien untu...

Siswa SDN Tamansari Kota Tasikmalaya Berhasil Juarai Sejumlah Perlombaan

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Beberapa siswa SD Negeri Tamansari Kelurahan Tamansari Kecamatan TamansariKota Tasikmalaya berhasil meraih sejumlah predikat juara di bidang olahraga, diantaranya juara 1  lomba renang putri tingkat Kota Tasikmalaya atas nama Septiani,  juara 1 tingkat kecamatan lomba Barongan atas nama Syaira dan Juara 1 cabang atletik tingkat Kecamatan dan juara 1 lomba pencak silat, keduanya atas nama Tania. Saat ditemui di ruang kerjanya, Kepala SD Negeri Tamansari, Atik Atikah, S.Pd mengaku merasa bersukur dan senang karena prestasi-prestasi siswa tersebut bisa mengharumkan nama sekolah. "Prestasi ini pun sekaligus menjadi kebanggaan kami," kata Atik.(21/01/25) Ia juga menekankan, anak didiknya untuk lebih tekun lagi belajar serta mengikuti setiap perlombaan sehingga bisa tercapai apa yang diinginkan baik oleh sekolah mau pun orangtua siswa. "Saya berharap prestasi yang telah dicapai ini bisa berlajut hingga ke tingkat provinsi," ucapnya.(hermaw...