Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2016

PENATAAN DESTINASI PARIWISATA PANGANDARAN, KRISNAMUKTI: “PEMANDANGAN PANTAINYA TERHALANG PKL…”

Gambar
PANGANDARAN -Acara meeting Program Tata Kelola Destinasi Pariwisata DMO Pangandaran 2016 yang digelar di meeting room Arwana Hotel Pangandaran,  dihadiri  Anggota komisi X DPR RI, Krisnamukti, Kepala Dinas Pariwisata Pangansdaran, Drs. Muhlis dan sejumlah stakeholder pariwisata, semua yang hadir pada intinya menitik beratkan pada penanggulangan Pedagang Kaki Lima (PKL) dan sampah yang selamaini menjadi momok di areal wisata Pangandaran. Menurut Krishnamukti, agar program wisata ini berhasil semuanya harus bisa menjaga ke otentikannya dulu sebelum selnjutnya mengarah ke wisata dunia. “Mari kita tata dulu baik dari masalah sampah juga infrastruktur jalannya yang sangat menunjang sekali akan majunya pariwisata di Pangandaran. Ungkap Krisnamukti.(31/5). Lebih lanjut Krishnamukti menjelaskan,  untuk masalah sampah sebaiknya pemkab pangandaran melakukan bagaimana cara penanggulangan sampah tersebut. “Baik dengan cara memakai pihak ke tiga dalam pengelolaannya ataupun dengan ...

ADA KENDALA PADA DATA CENTER DUKCAPIL KEMENDAGRI, HASIL PEREKAMAN TANGGAL 26 MEI 2016, PENCETAKANNYA KTP-el TERTUNDA

Gambar
PANGANDARAN -Menyusul Surat Edaran dari Dirjen Kependudukan dan Pencatan Sipil Kementerian Dalam Negeri nomer: 471.13/5216/DUKCAPIL6.SES tentang proses penunnggalan hasil perekaman KTP-el, yang menyampaikan bahwa sesuai informasi yang diterima Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di seluruh kabupaten/kota terdapat kendala dalam proses pencetakan KTP-el terhadap hasil perekaman yang dilakukan setelah tanggal 26 mei 2016. Setelah dicek oleh Dirjen Kepondudukan dan Pencatatan Sipil ternyata dari tanggal tersebut sampai saat ini terjadi gangguan proses penunggalan hasil perekaman KTP-el pada data Center Kependudukan dan Pencatatan Sipil di Kemeterian Dalam Negeri. Menurut Kepala Dinas Dukcapilsosnakertran Kabupaten Pangandaran, Drs. H. Tantan Roesnandar  kepada PNews mengatakan, dalam Surat Edaran dari Kemendagri tertanggal 30 mei 2016 menyampaikan, kepada seluruh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di kabupaten/kota seluruh Indonesia, bahwa pelaksanaan pelayanan per...

RAKOR DAN PEMBINAAN PASCA BENCANA KABUPATEN PANGANDARAN.

Gambar
     PADAHERANG -Pentingnya kewaspadaan masarakat dalam menghadapi bencana yang ada di daerah, menjadi tugas bersama. Dan untuk lebih sigap dalam penanganan bencana tersebut, baru-baru ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pangandaran menggelar Rapat  Koordinasi dan Pembinaan Daerah-daerah Pasca Bencana Kabupaten Pangandaran.     Dalam rakor yang diselenggarakan di Gedung Da’wah Padaherang ini dihadiri Kepala Pelaksanan (kalak) BPBD, DR. Drs. H Nana Ruhena, MM, Kapolsek Padaherang, PMI, MUI, Tokoh Masarakat dan Desa-desa se-Kecamatan Padaherangh yang sering kena dampak bencana. “Kabupaten Pangandaran merupakan daerah rawan bencana terutama di beberapa desa di Kecamatan  Padaherang, khususnya bencana banjir. “Kata Kalak BPBD, DR. Drs. H Nana Ruhena, dalam sambutannya.(31/5).     Menanggapi  masyarakat yang terkena bencana berharap pada pemerintah untuk segera merelokasi rumah penduduk yang terkena banjir mu...

DOA' BERSAMA UNTUK KESEMBUHAN BUPATI

Gambar
PANGANDARAN -Ratusan masarakat tumpah ruah datang ke rumah dinas Bupati Pangandaran untuk memberikan doa' atas kesembuhan bupati yang berobat ke Singapura besok. Doa' bersama yang dipimpin Ketua MUI Kabupaten Pangandaran dan sejumlah ulama dengan khusu meminta kesembuhan Bupati, H. Jeje Wiradinata yang akan menjalani operari ringan mengangkat benjolan kecil di tenggorakan yang mengganggu pita suaranya. "Saya sangat terharu dan berterima kasih oada masarakat yang datang turut mendoakan kesembuhan saya. "Ungkap Jeje.(30/5). Menurut Jeje, ia tak menyangka jika perhatian masarakat sangat besar saat mendengar ia akan berobat ke Singapura. "Sekali lagi, saya hanya bisa mengucapkan terimakasih dan mudah0-mudah dalam pengobatan nanti diberi kelancaran dan kesembuhan. "Kata Jeje. Hal senada dikatakan Asisten Daerah I Setda Pangandaran, Drs. H. Tatang Mulyana yang datang dengan jajaran pemerintahan lainnya, mengatakan, atas nama Pemeruintah Kabupoaten Pangandara...

MENAMBAH SARANA KELENGKAPAN, TAGANA PANGANDARAN KINI MILIKI DUMLAP

Gambar
PANGANDARAN -Untuk menambah sarana kelengkapan TAGANA, Pemerintah  Kabupaten Pangandaran melalui Disdukcapilsosnakertrans memberikan beberapa alat yang nantinya bisa dipakai dalam penanganan kebencanaan. “Kita memang sangat memerlukan perlengkapan-perlengkapan tersebut. ” Ungkap Kepala Dinas Dukcapilsosnakertrans Pangandaran, Drs. H. Tantan Roesnandar.(21/5). Selain bantuan dari Dinas Sosial, menurut Tantan, kelengkapan tersebut diperoleh dari bantuan CSR yang ada di pangandaran.  Bantuan yang diterima TAGANA antara lain, RTU (mobil resque), Tanki Air, DUMLAP (Dapur Umum Lapangan), Truk dan Speda Motor. “Untuk truk, kami belum bisa terealisasi karena anggaran yang terbatas. “Kata Tantan. Dari seluruh bantuan itu, pemkab Pangandaran hanya membayar administrasi dan asuransinya saja. “Seperti untuk pembelian DUMLAP, kami hanya mengeluarkan anggaran Rp 17,8 juta saja. “Terang Tantan. Walau pun tidak dipakai dalam penanganan darurat kebencanaan, rencana penggunaan D...

AKIBAT JALAN RUSAK, BANYAK “PA OGAH” DI JALUR BATUKARAS

Gambar
PANGANDARAN -Seminggu jelang bulan Ramadhan, obyek wisata Batukaras banyak dikunjungi wisatawan yang datang untuk “munggahan”. Terlihat antrian panjang mobil dan motor yang memasuki pintu tol gate dari pagi hingga menjelang sore hari. Tapi sayang, banyak wisatawan yang kecewa dan menggerutu, pasalnya, banyaknya  “Pa ogah” yang melakukan pungli jalanan dan berpura-pura memperbaiki jalan yang rusak, menutupi jalan yang bolong dengn batu dan tanah seadanya, terus meminta imbalan kepada mobil dan motor wisatawan yang lewat dengan sedikit memaksa. Seperti yang diungkapkan salah seorang wisatawan asal Tasikmalaya, Hendra (46), ia sangat terganggu karena orang orang tersebut berada ditengah jalan sambil menyodorkan sair (alat tangkap ikan-red). “Tadi mobil saya hampir saja menabrak mobil yang ada didepan karena   berhenti mendadak akibat dari ulah para pungli jalanan", Ungkapnya kesal.(29/5). Herannya, lanjut Hendra, tidak ada seorang pun petugas berusaha melarang pungli terse...

UNTUK BANTU KELUARGA, SELEPAS SEKOLAH FATUR JADI PEMULUNG

Gambar
PANGANDARAN -fatur Abdul Gani siswa kelas IX SMP Negeri I Padaherang Kabupaten Pangandaran mungkin selayaknya mendapat perhatian dari banyak pihak, pasalnya keinginan untuk bisa terus bersekolah harus ia lewati dengan perjuangan hidup yang berat. Bagaimana tidak,  di usianya terbilang belia, saat keinginan untuk bermain dengan teman sebaya harus dilewati. Ia harus rela menyisihkan waktu bermainnya untuk mencari rongsok atau barang-barang bekas, karena  dari usaha itulah Fatur yang hidup bersama ayah dan satu orang adiknya bisa bertahan hidup dan membiayai sekolahnya sendiri. Ayahnya yang kerja buruh serabutan pun tidak bisa terlalu diandalkan, jangankan untuk memberi uang jajan, untuk biaya hidup sehari-hari pun pasa-pasan. “Kalau Bapa tidak dapat uang, maka hasil dari usaha saya jadi pemulung bisa untuk nambah-nambah beli beras. “Ungkap Fatur.(24/5). Menurut Fatur, sejak ditinggalkan ibunya ia menjadi pemulung yang dilakukannya selepas pulang sekolah, dalam mencari ba...

120 JAWARA DARI 12 PAGURON TANDANG MAKALANGAN DI BATUKARAS

Gambar
PANGANDARAN -Belum lama ini Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Pengcab Kabupaten Pangandaran menggelar kegiatan pencarian bakat di bidang olah raga seni pencak silat, tepatnya di dusun Mandala Desa Batukaras  Kecamatan Cijulang. Sekitar 12 paguron ikut dalam perhelatan ini, yang rencananya akan berlangsung selama dua hari (28-29/5). "Kegiatan ini merupakan salah satu ajang pencarian bibit-bibit pesilat dalam rangka menghadapi kejuaraan pasanggiri Gubernur Cup di Bandung bulan november mendatang, “Jelas Ketua Pengcab IPSI Kabupaten Pangandaran, Drs. Hendar Suhendar S, MM.(28/5). Menurut Hendar, dari 12 paguron tersebut, sekitar 120 pesilat dari masing-masing padepokan siap berlaga dengan katagori pertandingan dimulai dari usia dini 9-12 tahun dan remaja 12-16 tahun. “Seni yang diperlombakan diantaranya tunggal putra-putri, ganda putra-putri dan beregu. “Jelas Hendar lagi. Ditambahkan Hendar, pihaknya berharap seni beladiri pencak silat ini bisa diterima oleh masyarakat ...

DAPTAR KEPALA DESA TERPLIH PADA PILKADES SERENTAK 2016 KABUPATEN PANGANDARAN

Gambar
PANGANDARAN -10 dari 93 desa yang ada di 10 kecamatan Kabupaten Pangandaran, tanggal 22 mei 2016 menggelar Pilkades serentak tahun 2016. 10 desa yang mengadakan pesta demokrasi tersebut diantaranya, Desa Jangraga Kecamatan Mangunjaya, Desa Cibogo, Sindangwangi, Sukanagara dan Desa Paledah Kecamatan Padaherang, Desa Kalipucang dan Putrapinggan Kecamatan Kalipucang, Desa Purbahayu Kecamatan Pangandaran, Desa Cimerak Kecamatan Cimerak dan Desa Mekarwangi Kecamatan Langjaplancar. Pesta rakyat yang digelar di masing-masing desa peserta pikades berjalan lancar dan aman, seperti dikatakan Saprudin Hanip Nurdin, Camat Padaherang, kecamatan yang paling banyak menyelenggarakan pilkdes. “Alhamdulillah, dari sejak persiapan, hari H penyelenggaraan hingga penghitungan suara semua berjalan lancar tanpa kendala yang berarti. “Kata Saprudin. Sementara dari data informasi pilkades kabupaten, hasil keseluran pilkades di 10 desa se-kabupaten, tingkat partisipasi masarakat berkisar 65-75 %. Dan 10 desa ...

APBD TAHUN 2016, 120 MILYAR UNTUK PEMBANGUNAN JALAN DAN JEMBATAN

Gambar
PANGANDARAN -Berbeda dari tahun 2015, bidang binamarga Dinas Puhubkominfo Kabupaten Pangandaran yang mendapat anggaran Rp 170 milyar, sekarang pada realisasi APBD tahun 2016, untuk perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan yang ada di bidang binamarga sebesar Rp 120 milyar. “Tahun ini sekitar 60 kilometer jalan yang ada di 10 kecamatan mendapat perbaikan dan pelebaran yang tadinya 3 meter menjadi 4 meter. “Terang Plt Kabid Binamarga, Anang Yogaswara. (27/5). Ditambahkan Anang, ada juga pembangunan beberapa jembatan yang dibiayai dari Dana Alokasi Khusus (DAK), seperti jembatan Sodongkopo yang menghubungkan Nusawiru ke Batukaras, jembatan Cikidang yang menghubungkan Desa Babakan dengan pantai timur Pangandaran, Jembatan Mandasari, Jembatan Gimbal, Bojong Ciparanti, Muara Tiga Sukahurip dan jembatan Sintok Ciparakan. Tapi karena penganggaran untuk pembangunan jembatan tersebut menelan biaya yang besar, dimungkinkan tidak akan selesai pada anggaran 2016 saja. “Seperti pembangunan jemba...

DIALOG BUDAYA DEWAN KESENIAN PANGANDARAN, CUCU GUMILAR: “KEGIATAN BUDAYA TANPA ANGGARAN, NONSEN…!”

Gambar
PANGANDARAN -Apa yang dibutuhkan wisatawan dalam kunjungannya ke destinasi wisata, biasa kurang lengkap tanpa penampilan budaya daerah tersebut. Kebetulan, apa yang dibutuhkan tersebut pangandaran memilki budaya yang menarik dan unik, seperti seni badud, ronggeng dan gondang. Demikian dikatakan Ketua Dewa Seni kabupaten Pangandaran, Cucu Gumilar dalam dialog budaya yang dihadiri Anggota DPR RI Puti Guntur Soekarno Putri, Anggota DOPRD, Asep Nurdin, Pelaku Seni dan peserta lainnya. “Ketiga budaya itu tidak ada di kabupaten dan propinsi lain, hanya ada di pangandaran. “Terang Cucu.(27/5) Menurut Cucu, ketiga budaya tersebut memang belum menjadi ikon pangandaran, karena untuk itu memerlukan tahapan dan ada mekanismenya. “Tapi paling tidak 3 potensi inilah yang harus kita lestarika serta dikembangkan dan mudah-mudah bisa kita jadikan daya tarik untuk wisatawan karena keunikan dan keragamannya. “Kata Cucu. Disoal dukungan pemerintah, Cucu mengatakan, pemda pun sudah  gayung bersambut....

PUTI GUNTUR SOEKARNO PUTRI DAN APRESIANYA PADA RONGGENG GUNUNG

Gambar
PANGANDARAN-Setelah dua periode duduk di DPR RI dan kunjungan ke kabupaten pangandaran, menurut Puti Gubntur Soekarno Putri baru pada periode kedua inilah ia berkesempatan mengunjungi dan mendapat suguhan budaya di Pangandaran. “Khasanah budaya di pangandaran sangat kaya dan beragam. “Ungkap Puti.(27/5). Kepada sejumlah Awak media, Puti yang ditemui usai menyaksikan penampilan beberapa kesenian dan dialog budaya bersama Dewan Kesenian Pangandaran dalam rangka persiapan pagelaran “dua ribu ronggeng” di hotel Pantai Indah Timur Pangandaran, mengatakan, sebagai anggota DPR RI di komisi X yang salah satunya membidangi pendidikan dan budaya, menurut Puti ia sangat respek pada perkembangan kebudayaan di daerah. “Seperti di pangandaran, saya kagum sekali dengan budaya ronggeng gunung warisan para pendahulu masarakat pangandaran. “Kata Puti. Melalui fungsinya di DPR RI, ia akan mendorong Pemerintah Kabupaten Pangandaran untuk lebih mengoptimalkan lagi peranan budaya dalam pembangunan. Sebab...

PENYULUH KB PRIANGAN TIMUR IKUTI DIKLAT PLKB DI PANGANDARAN

Gambar
PANGANDARAN -Untuk lebih mengoptimalkan kinerja para petugas KB terutama yang ada di lapangan, baru-baru ini digelar Diklat PLKB bertempat di aula Desa Sukaresik Kecamatan Sidamulih selama lima hari, (22/5-27/5) yang diikuti 3 kabupaten/kota di wilayah priangan timur. Diantaranya Kabupaten Tasikmalaya, Pangandaran dan Kota Tasikmalaya dengan instruktur pelatihan dari balai diklat KB Garut. “Diklat ini dinilai positif untuk membangkitkan kembali para kader KB dalam memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya program KB demi mewujudkan cita-cita dalam menekan populasi penduduk sesuai dengan program pemerintah yang sedang digalakan saat ini. “Ungkap Kabid Analisa dan Pengembangan Data Program (APDP) BP3APK2BPMPD Kabupaten Pangandaran, Dede Ruswandy, SH(27/5). Dede yang ditemui ditengah-tengah kegiatan diklat menambahkan, diklat ini sengaja diadakan untuk menggiatkan kembali para petugas penyuluh KB di setiap kecamatan, karena dengan diklat seperti ini diharapkan para peny...

PANGANDARAN BELUM MILIKI PERDA MIRAS

Gambar
PANGANDARAN -Melihat maraknya peredaran minuman beralkohol, Pemerintah Kabupaten Pangandaran seharusnya sudah mempunyai aturan yang mengatur terhadap pengawasan, pengendalian, dan peredaran minuman keras (miras) menyusul keberadaan Pangandaran untuk menjadi tujuan wisata dunuia. Sebagai daerah tujuan wisata yang banyak didatangi turis asing, tentunya cukup sulit untuk membebaskan pangandaran dari minuman beralkohol, oleh karena itu peredarannya harus dikendalikan dan diawasi. Demikian dikatakan Kabag Hukum, Organisasi dan Perpustakaan Daerah Setda Pangandaran, Jajat Supriadi, SH, M.Si. “Ini penting, karena pangandaran sebagai destinasi wisata khususnya wisatawan asing, yang menjadikan minuman beralkohol merupakan konsumsi keseharian mereka.” Kata Jajat.(24/5). Ditambahkan Jajat, sebenarnya dulu waktu masih bagian Kabupaten Ciamis pun Perda tersebut belum ada,  sekarang pangandaran yang sudah menjadi ikon wisata dimana ribuan bahkan mungkin jutaan turis asing setiap tahunnya datan...

YEYEN WINDIANI, SH TERPILIH JADI KETUA BK DPRD PANGANDARAN, IWAN M RIDWAN: “BK INI PENTING KARENA FUNGSINYA YANG STRATEGIS..”

Gambar
PANGANDARAN-Bertempat di Gedung Da’wah Islam Cijulang, sekitar pukul 20.00 (13/5) Panitia Pemilihan Badan Kehormatan DPRD Pangandaran yang diketuai H. Jajang Ismail, sesuai Keputusan Pimpinan DPRD nomer 188.4/Kpts.Pim.11/DPORD/2016 akhirnya memutuskan susunan Badan Kehormatan (BK) DPRD Pangandaran, Yeyen Windiani, SH (ketua), Ade Ruminah (wakil ketua), Deni Kusnani Anggota), H. Asikin, S.Ag (anggota) dan Yusuf Tajiri, S.Ag (anggota). Dijumpai usai mengikuti acara tersebut, ketua DPRD Pangandaran, Iwan M Ridwan, S.Pd M.Pd kepada wartawan mengatakan, sebagai salah satu alat kelengkapan dewan, BK adalah lembaga yang berhubungan dengan masalah kehormatan para wakil rakyat baik di DPR RI maupun di DPRD. Badan ini penting karena fungsinya strategis dalam melaksanakan tugas guna mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih (good and clean governance). “Dengan melakukan konsultasi maka akan jelas tugas dan wewenang BK DPRD dalam menjaga martabat dan kehormatan anggota DPRD, juga bisa men...

SMA MUHAMMADIYAH, SMA PERTAMA DI PANGANDARAN

Gambar
     PANGANDARAN-SMA Muhammadiyah Pangandaran merupakan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) pertama yang ada di Pangandaran, berdiri sejak 1973 tepatnya tanggal 27 Januari jauh sebelum sekolah negeri ada, malah untuk tingkat SLTP berdiri sejak 1952, SMP Muhammadiyah Pangandaran. Dan sejak berdiri tahun 1973 hingga tahun 2016 SMA Muhamdiyah Pangandaran sudah meluluskan 42 angkatan.      Dalam perjalanannya, SMA Muhammdiyah Pangandaran sudah beberapa kali menjalani perubahan status kelembagaannya. sejak tahun 1985 dengan status “Diakui” dengan nomor sertifikat: 007/C/KEP/I/1985 tanggal 6 Februari 1985. Status “Diakui” kembali diraih dengan nomor sertifikat: 007C/KEP/1990 tanggal 24 Januari 1985, tanggal 24 Maret 1998 kembali mendapat status ‘Diakui’ dan terakreditasi ‘B’ oleh Badan Akreditasi Sekolah (BAS) dengan nomor sertifikat: 02.00/001/BAS/2006 hingga tanggal 26 Januari 2006 mendapatkan status terakreditasi ‘A’ (Amat Baik) dengan nomor ...

PERLUNYA PEMBINAAN MORAL DI PEDESAAN BISA DICANANGKAN DALAM PROGRAM DANA DESA

Gambar
PANGANDARAN -Program Dana Desa (DD) sebagai tolak ukur untuk pembangunan desa begitu sangat diharapkan demi terwujudnya semua keinginan masyarakat desa dibidang pembangunan fisik terutama pembangunan infrastruktur jalan dalam menunjang laju perekonomian desa menuju masyarakat desa yang maju dan sejahtera sesuai dengan selogan pemerintah  "Desa membangun Indonesia", tapi satu hal yang perlu digaris bawahi oleh kita semua, tidak hanya pembangunan pisik saja yang dijalankan, tapi harus seimbang.dengan pembangunan moral  masyarakatnya. Demikian dikatakan Kabid Pemberdayaan Masyarakat Desa ( PMD ) Kabupaten Pangandaran,  Drs.Subarnas,SH,M.S.E saat ditemui PNews di ruang kerjanya. “Saya berharap semua desa yang ada di wilayah pemerintahan Kabupaten Pangandaran dengan adanya program Dana Desa ini yang pembagian nya sudah jelas 70% untuk pembangunan pfisik dan 30% untuk pemberdayaan masyarakat desa perlu dicanangkan pemberdayaan dalam pembinaan moral masyarakat. Jelas Subarnas....

TIDAK ADA REALISASI DARI DPRD, FPDS LAYANGKAN SURAT KE BPN

Gambar
PANGANDARAN - Forum Peduli Desa Sukaresik ( FPDS ) melayangkan surat  ke kantor BPN ( Badan Pertanahan Nasional ) untuk menindak lanjuti hasil audens dengan DPRD Kabupaten Pangandran bulan maret lalu terkait masalah harim laut di lokasi wisata Karang Tirta Desa Sukaresik Kecamatan Sidamulih yang dinilainya terkesan lelet dalam penanganan masalah harim tersebut. FPDS yang diwakili delapan orang ini diterima oleh petugas BPN tanpa dihadiri kepala kantor perwakilan karena menurut keterangan sedang tidak ada di kantor ada keperluan dinas. Dalam kesempatan tersebut, Ketua FPDS, Jumono merasa kecewa pada Pemerintah Kabupaten Pangandaran yang terkesan lambat dalam penanganan harim laut yang terjadi di pantai karangtirta. “pemkab Pengandaran seakan memandang sebelah mata, padahal persolan harim laut merupakan persoalan urgen dan menjadi isyu nasional yang harus mendapat perhatian dari semua, termasuk pemerintah. :”Ungkap Jumono.(26/5). Menurut Jumono, warga masarakat sudah dua bul...

JERITAN SARNO, SUARA WONG CILIK YANG MEMINTA KEADILAN

Gambar
PANGANDARAN - Sarno warga Desa Batukaras Kecamatan Cijulang Kabupaten Pangandaran berteriak minta keadilan karena tanah dan bangunan seluas 431 meter persegi telah berpindah tangan kepada Entin ( mantan isteri ) tanpa sepengetahuannya yang membuat ia sekaranag harus  tinggal di gubuk berukuran 5x4 meter di dusun Panireman Batukaras. Berawal ditahun 1996, waktu itu Sarno dan isterinya Hj.Ijem membeli tanah dari Ratnah seluas 431 meter persegi di Dusun Batukaras Rt 10/05 Desa Batukaras Kecamatan Cijulang Kabupaten Ciamis (waktu itu belum menjadi DOB Kabupaten Pangandaran ). Hingga pada tahun 2005 Hj. Ijem meninggal dunia dan sebulan kemudian Sarno alias Karno menikah lagi dengan Entin, perjalanan rumah tangga Sarno dan Entin tidak begitu harmonis dan banyak mengalami sekcok masalah rumah tangga. Sarno yang buta hurup banyak dibodohi oleh isterinya, Entin, sampai akhirnya Sarno terusir dari rumahnya sendiri karena tiba tiba ada surat hibah dari Desa Batukaras yang ditandatangani ...

DPRD PANGANDARAN TINJAU PILKADES CIMERAK

Gambar
CIMERAK -Pilkades serentak di sepuluh kecamatan yang ada diwilayah  Kabupaten Pangandaran digelar serentak hari minggu tanggal 22 mei 2016, dan pesta rakyat di tingkat desa ini pun secara umum berlangsung aman dan lancar. Seperti pilkades di Desa Cimerak Kecamatan Cimerak, proses pilkades berjalan aman dan demokratis serta mendapat antusias warga desa yang ingin menyalurkan hak suara untuk memilih orang nomer satu di desanya. Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, Adang Sudirman, Ketua Komisi I H. Jajang Mustofa dan sekertaris komisi I, Sutarya yang sengaja datang untuk ikut memantau secara  langsung ke lokasi tempat berlangsungnya pemungutan untuk melihat proses pilkades yang langsung, bebas, umum dan rahasia. Ada empat calon kades yang berlaga dalam pilkades Desa Cimerak ini, Oo saholi dari Dusun Bantarsari, Dadan dari Sukahurip, Nanang dari Sukahurip dan Sugeng dari Dusun Cilele. Dari 5 dusun yang ada di Desa Cimerak, 2 dusun, Cidadap dan dan Ciawi yang tidak ada w...

4 ATLIT ISSI PANGANDARAN BERHARAP BISA JADI TENAGA MAGANG

Gambar
PANGANDARAN-Empat  atlit Ikatan Speda Sport Indonesia (ISSI) Kabupaten Pangandaran berharap  dapat perhatian pemda dan bisa menjadi tenaga magang. Pasalnya,  selama ini ke empat atlit tersebut seolah tidak ada kegiatan yang bisa dilakukan dan belum punya pekerjaan tetap setelah ISSI terpisah dari induknya, ciamis. Demikian dikatakan Ketua ISSI Kabupaten Pangandaran, Undang Kosasih  saat ditemui PNews di kantornya, SMA Muhammadiyah Pangandaran.  “Kami berharap pemkab pangandaran bisa membantu mereka untuk menjadi tenaga magang karena selama ini meraka belum punya pekerjaan. “Ungkap Undang.(20/5). Ke empat atlit tersebut, Cerly asal Desa Bagolo yang sekarang ada di club Pegasus Jogyakarta, Arin asal Dusun Bojongjati Desa Pananjung, Jatnika asal Desa Cikembulan dan Herman dari Desa Pananjung. Dikatakan Undang, ke empat atlit tersebut masing-masing sudah punya prestasi baik di tingkat regional, nasional bahkan di tingkat internasional.  “Seperti Ce...

PDIP DPC PANGANDARAN GANDENG WARTAWAN GELAR TRY OUT SBMPTN

Gambar
PANGANDARAN -Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) benar-benar menunjukkan jargonnya sebagai partai wong cilik. Hal tersebut diperlihatkan dengan kepedulian partai berlambang Banteng Moncong Putih ini pada pendidikan dengan menggelar Try Out Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Menurut Sekretaris DPC PDIP Pangandaran, Riki Zulfikri, kegiatan tersebut sebagai komitmen partainya di bidang pendidikan, sekaligus memperingati HUT PDI Perjuangan dan juga bentuk kepedulian PDI Perjuangan terhadap pendidikan generasi muda bangsa.  “Kegiatan ini sebagai bentuk komitmen partai dalam bidang pendidikan untuk membekali para siswa dalam menempuh ujian seleksi masuk perguruan tinggi negeri, sehingga dapat lebih berkompeten dan mudah-mudahan bisa diterima di perguruan tinggi negeri. ”Ungkap Riki.(21/5). Riki Menambahkan, Try Out yang diikuti sekitar 90 siswa ini diselenggarakan di gedung Islamic Center Pangandaran  kepada para peserta hanya di pungut bia...

BUPATI PANGANDARAN, H. JEJE WIRADINATA AKAN BEROBAT KE SINGAPURA

Gambar
PANGANDARAN -Ditemui di Rumah Dinasnya di Dusun Sucen Desa Cibenda kecamatan parigi (20/5), Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata nampak segar bugar pasca menjalani perawatan kesehatan di Bandung. Kedatangannya sekitar pukul 15.00 disambut Wakil Bupati, H. Adang Hadari, Ketua DPRD, Iwan M. Ridwan, S.Pd. M.Pd, Wakil ketua DPRD, M. Taufiq dan beberapa pejabat pemerintahan, Tokoh Agama dan beberapa tokoh masarakat. Kepada PNews Jeje mengatakan, ganguan pada tenggorokannya yang mengakibatkan suaranya terganggu itu disebabkan karena ada benjolan kecil di sekitar pita suara. “Biasanya hal seperti ini sering terjadi pada artis penyanyi dan politisi karena saking seringnya mengeluarkan suara.” Terang Jeje. Menurut tim dokter yang memeriksanya, Jeje mengatakan, secara keseluruhan kondisi kesehatannya tidak ada gangguan apa-apa selain ganguan pada pita suaranya. “Setelah dicek oleh Profesor Didik yang memeriksa saya, gula, darah dan jantung saya dalam keadaan prima. “Terang Jeje lagi. ...

TELAN ANGGARAN 15 MILYAR, PASAR PANANJUNG AKAN DIBANGUN 2 LANTAI

Gambar
PANGANDARAN -Berangkat dari perhatiannya pada pedagang di pasar tradisional Desa Pananjung, Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata berencana membangun pasar tersebut dengan bangunan pasar yang representatif berlantai dua. “Walau pun bukan pasar modern, tapi nantinya pasar tersebut akan lebih betah dikunjungi pembeli karena keadaannya yang bersih dan terawat. “Ungkap Jeje. Kepada sejumlah awak media di kediamannnya di jalan Kidang Pananjung beberapa waktu lalu, Jeje mengatakan, saat ia berkunjung ke pasar Desa Pananjung, beberapa pedagang yang sempat ditemui menuturkan keinginannya agar pasar tersebut mendapat perhatian pemerintah dan berharap pemkab Pangandaran segera merenovasinya karena sudah tidak sesuai lagi jika dibanding dengan visi-misi pemerintahan yang akan menjadikan pangandaran menjadi tujuan wisata dunia. “kasihan mereka, apalagi jika musim hujan tiba jalannya becek dan kubangan air nampak dimana-mana.”Ungkap Jeje lagi. Ditambahkan Jeje, pembangunan pasar tersebut direnca...

LOKASI PEMBANGUNAN TOKO MODERN HARUS MENGACU PADA RT RW

Gambar
PANGANDARAN -Maraknya pembangunan tempat belanja modern ( mini market ) semakin menjamur dan dewasa ini tidak dapat dibendung seiring dengan perubahan dinamika pemikiran dan perilaku konsumsi masyarakat.  Terlihat hampir di setiap sudut ibu kota kecamatan seolah menawarkan layanan belanja nyaman dengan fasilitas air conditioner (ac) ditambah keramahan para penjaja yang menggoda. Namun ahir-ahir ini keberadaannya dikuatirkan dapat memarginalkan peran pasar tradisional yang sudah kental dalam kehidupan masyarakat, karena selama ini keberadaan pasar tradisional tidak dapat dikesampingkan perannya dalam menopang perekonomian masyarakat menengah ke bawah. Ijin membuka tempat belanja modern pun seakan mudah didapat dari pemerintah daerah, walau terkadang keberadaannya tidak kurang 100 meter dari pasar tradisional. Padahal dalam SK Bupati nomer 27 tahun 2015 pasal 6 dikatakan, lokasi pendirian toko modern harus mengacu pada Rencana Tata Ruang Wilayah dan rencana detail Tata Ruang...

SDN 1 PARIGI RAIH NILAI TERTINGGI UN

Gambar
PANGANDARAN -Ujian Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) yang dulu disebut dengan UN ( Ujian Nasional) mulai tanggal 16 mei 2016 serentak dilaksanakan di Kabupaten Pangandaran, dengan 3 mata pelajaran yang diujikan, pelajaran IPA, matematika, bahasa Indonesia dan dilanjutkan dengan ujian lokal yang dilaksanakan dilaksanakan selama tiga hari. Saat PNews melihat langsung kegiatan USM tersebut di SDN 1 yang menjadi SD senter di Kecamatan Parigi, sejumlah siswa kelas VI Nampak serius menghadapi satu demi satu pertanyaan yang ada pada lembar ujian. ," Alhamdulillah, pelaksanaan USM ini berjalan dengan baik tanpa ada kendala saat mulai kegiatan ujian ini dari hari pertama (senin-red) hingga selesai, dan seperti diketahui, untuk peserta ujian di SD kami ada 37 siswa, 16 putra dan 21 putri dengan para pengawas ujian yang disilang dari SD lain sehingga siswa yang mengikuti USM ini pun bisa lebih konsentrasi. “Ungkap  Kepala sekolah SDN I Parigi, H.Dedi Kuswandi,Spd.(16/5). ...

KEDUNGWULUH, IKUTI PENILAIAN LOMBA DESA TINGKAT PROVINSI

Gambar
PANGANDARAN -Merupakan satu kebanggaan masarakat Desa Kedungwuluh Kecanmatan Padaherang berdasarkan hasil penilaian lomba desa tingkat kabupaten Pangandaran terpilih menjadi juara I dan berhak mewakili 93 desa yang ada di pangandaran untuk maju ke lomba desa tingkat provinsi. Dalam penilain yang dilakukan oleh tim penilai tingkat  propinsi, untuk mengevaluasi dan menilai perkembangan pembangunan yang ada di desa. Karena melalui lomba ini pemerintah pemerintah daerah melalui penilain tim juri dapat mengetahui perkembangan pembangunan yang dilakukan masing-masing desa dalam memajukan dan memberdayakan warganya, dan salah satunya sejauh mana dukungan desa dalam kegiatan di bidang pendidikan, keagamaan dan Posyandu. Kepada PNews , Ketua Tim Penilaian Lomba Desa tingkat Provinsi, M.A. Welid menjelaskan, dalam lomba desa ini diharapkan adanya terobosan-terobosan dari Kepala Desa dalam rangka pembangunan kewilayahan desanya dengan tidak selalu harus menunggu petunjuk dari pemeri...

POLSEK PANGANDARAN SIAP LAYANI UJIAN TEORI DAN PRAKTEK PEMBUATAN SIM A & C

Gambar
PANGANDARAN -Bagi masarakat yang ingin membuat Surat Ijin Mengemudi (SIM) A atau C, sekarang sudah bisa dilayani di kantor Polsek Pangandaran pada minggu ke I tiap bulannya. Demikian dikatakan Kapolsek Pangandaran, Kompol. Suryadi, SH, MM saat ditemui PNews di ruang kerjanya. “Untuk ujian praktek dan teori proses pembuatan SIM A dan C sekarang sudah bisa dilakukan di sini. “Ungkap Suryadi.(12/5). Untuk pencetakan sendiri menurut Suryadi, sampai saat ini masih dilakukan di Polres Ciamis. Setelah pemohon dinyatakan lulus ujian praktek dan teori yang dilaksanakan di polsek Pangandaran, maka pemohon tinggal datang ke polres ciamis untuk pengambilan photo saja. “jadi proses pembuatan SIM yang ada di polsek pangandaran hanya melakukan ujian teori dan praktek saja. “Terang Suryadi. Suryadi menambahkan, sementara untuk pembuatan SIM keliling, biasanya dilaksanakan sekitar pertengahan bulan. “Kecuali ada permintaan masarakat dengan jumlah yang banyak, pasti langsung dilayani walau bukan da...

17-21 SEPTEMBER, PON XIX 2016 DIGELAR DI 16 KABUPATEN/KOTA JABAR

Gambar
PANGANDARAN -Pemerintah propinsi Jawa Barat menargetkan catur sukses pada penyelenggaraan PON XIX tahun 2016 bulan september mendatang. yakni sukses penyelenggaraannya, sukses prestasi, sukses perekonomiana, serta sukses administrasinya. Demikian dikatakan Wakil Gubernur Jawa barat. H. Deddy Mizward dalam acara sosialisasi PON XIX dan PEPARNAS di Baulevard pantai barat Pangandaran.  “Kita sepakat,  rakyat jawa barat dalam PON XIX tahun 2016 untuk menjadikan jabar kahiji. “Kata Deddy.(15/5) Selama ini menurut Deddy banyak masarakat tahu tentang penyelenggaraan PON dan Peparnas, tapi masarakat tidak tahu kapan waktu penyelenggaraannya. Untuk itulah pemerintah harus lebih sering mensosialisasikannya. “PON XIX tahun 2016 akan dilaksanakan tanggal 17 sampai 21 september, sedangkan Peparnas tanggal 15 sampai dengan 24 oktober 2016. “Terang Deddy. Dikatakan Deddy, Jawa Barat terahir menjadi tuan rumah dan sekaligus menjadi juara umum tahun 1961, rentang waktu 53 tahun mudah-...

UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI PEDESAAN, DESA KERTAMUKTI JALIN KERJASAMA DENGAN PT BAYER

Gambar
PANGANDARAN - Dalam fungsinya, kepala desa harus bisa memberikan solusi bagi warganya dalam masalah  yang terjadi di masyarakat, tidak terkecuali dengan peningkatan SDM ( Sumber Daya Manusia ) dan penciptaan lapangan kerja bagi warganya. Sudah saatnya sekarang masyarakat dan pemerintahan desa tidak hanya menggantungkan kepada pemerintah, seperti yang dilakukan Kepala Desa Kertamukti Kecamatan Cimerak Kabupaten Pangandaran, Asep Purnama yang berhasil menggandeng perusahaan PT. Bayer untuk pemasaran hasil pertanian warga Desanya. "Yang paling penting, sebagai kepala desa harus bisa memberikan yang terbaik buat warga terutama dalam menciptakan lapangan kerja untuk memenuhi kebutuhan hidup warga. “Jelas Asep. (10/5). Asep juga mengatakan, seluruh aparatur desa dituntut untuk bisa lebih kreatif dan inovatif dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat dan perangkat desa jangan hanya menanti bantuan dari pemerintah saja atau berharap uluran tangan para dermawan. “Sebenarnya bany...

PAW CICIH MINTARSIH MENGGANTIKAN ALM.BUNTORO DARI FRAKSI DEMOKRAT

Gambar
PANGANDARAN -Untuk kelancaran tugas-tugas yang ada di DPRD, baru-baru ini dilaksanakan Penggantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Kabupaten Pangandaran untuk anggota DPRD dari fraksi demokrat atas nama Alm. Buntoro yang meninggal beberapa bulan lalu akibat penyakit yang dideritanya. Dan sesuai aturan yang dimilki DPC Demokrat Pangandaran, memutuskan  Cicih Mintarsih sebagai penggantinya. Acara yang digelar di gedung Da’wah Cijulang (13/5) selain dihadiri oleh pimpinan dan seluruh anggota DPRD, turut hadir pula Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, Kepala SKPD, dan pemerintahan lainnya. Surat PAW yang ditetapkan oleh Gubernur Jawa Barat memutuskan, Cicih Mintarsih sebagai Pengganti Antar Waktu alm. Buntoro karena meninggal dunia. Dalam sambutannya, Ketua DPRD Pangandaran, Iwan M Ridwan, SP.d M.Pd mengucapkan kepada Bupati Pangandaran seluruh aparatur pemerintahan yang sudah berkenan hadir dalam acara pelantikan Penggantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Cicih Mintarsih u...

SAFARI GERAKAN NASIONAL GEMAR MEMBACA 2016, DRS. MUH. SYARIF BANDO, MM: “Tingginya Budaya Tutur Dibanding Budaya Baca..”

Gambar
PANGANDARAN -Pemerintah Kabupaten Pangandaran Jawa Barat menggelar kegiatan gerakan gemar membaca buku sebagai upaya meningkatkan sumber daya manusia (SDM) dalam memajukan daerah. Dengan menghadirkan pembicaraa seperti, Puti Guntur Soekarno Putri Anggota komisi X DPR RI, Drs. Muh. Syarif Bando, MM dari perpustakaan Pusat dan DR.Oom, Kepala Perpustakaan Jawa Barat. Pada acara yang digelar di Islamic Center tersebut, Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata secara tersirat mengatakan akan mebangun dua gedung perpustakaan daerah yang refresentatif. “pemerintah pangandaran sangat resfek sekali pada kegiatan gemar membaca, dan kami pun Insaalloh akan membangun gedung perpustakaan yang ramah lingkungan.” Ungkap Jeje.(13/5). Dikatakan Jeje, dengan dibangunnya gedung perpustakaan, diharapkan dapat merangsang minat baca bagi masyarakat khususnya anak-anak sekolah di daerah agar tidak ketinggalan dengan daerah lainnya. “Dengan gerakan gemar membaca buku, diharapkan pula  bisa meningkatkan...