Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2018

SAMBUT MALAM TAHUN BARU 2019, PEMKAB PANGANDARAN GELAR DZIKIR BERSAMA

Gambar
BATUHIU -Seperti di sejumlah daerah dalam menyambut malam penggantian tahun, Pemkab Pangandaran menggelar dzikir bersama sebagai wujud rasa syukur pada Yang Maha Esa . Malam dzikir yang dilaksanakan tepat pada malam tahun baru ini dipimpin langsung Bupati- Wakil Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata dan H. Adang Hadari di kawasan wisata Batu Hiu Desa Ciliang Kecamatan Parigi serta dihadiri jajaran pemerintahan, tokoh agama dan masyarakat setempat.(31/12) Dalam kegiatan yang digagas Kelompok Penggerak Pariwisata ( kompepar) Batu Hiu, menurut ketua Penyelenggara, Rangga, ini bertujuan untuk memanjatkan Tasyakur binni’mah pada Allah SW T atas nikmat yang telah dilimpahkan khususnya pada warga Batu Hiu dan umumnya seluruh masyarakat Kabupaten Pangandaran. “Acara dzikir bersama ini merupakan agenda tahunan Kompepar Batu Hiu dan mudah-mudahan dengan Tasyakur binni’mah ini rezeki dan keselamatan selalu tercurah bagi kita. “ujar Rangga. Sementara dalam sambutannya, Bupati Pangandaran, H...

DESA CIKUPA GAET LINGKUNG SENI PUSAKA MEKARWANGI GELAR PENTAS SENI SUNDA

Gambar
TASIK NEWS -Baru-baru ini bertempat di halaman kantor Desa Cikupa Kecamatan Karangnunggal menggelar acara kegiatan pentas seni sunda yang digagas dari komunitas seniman sunda yang tergabung dalam Lingkung Seni Pusaka Mekarwangi.(31/12) Menurut Kepala Desa Cikupa, Yudha Heryadhi, pihaknya sangat senang melihat antusias warga pada  kegiatan pentas seni sunda ini, karena kegiatan ini memang dilakukan oleh warga dan untuk warga. “Ada beberapa kesenian yang ditampilkan, diantaranya, seni Degung, upacara adat dan Calung. “terang Yudha. Dikatakan Yudha, ia bangga, kagum dan menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada warga masyarakat yang tergabung dalam Lingkung Seni Pusaka Mekarwangi yang telah ikut melestarikan seni budaya sendiri. Sementara Kabid PKBPS Dinas Sosial Kabupaten Tasikmalaya, Rahmat.ZM yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi serta terimakasih pada seluruh warga Desa Cikupa yang sudah bersama-sama ikut melestarikan kesenian sunda yang ada ...

DESA LIMUSGEDE GELAR PEMILIHAN BPD

Gambar
CIMERAK -Dalam pemilih ketua dan anggota BPD Limusgede Kecamatan Cimerak kabupaten Pangandaran, seluruh diambil 1 calon dari tiap-tiap dusun yang ada di desa, dengan perincian hak pilih dari 3 kelompok perempuan masing-masing kelompok diwakili 16 orang calon dengan jumlah 74 orang (yang akan mengisi 30%  anggota BPD) , 1 Kelompok PKK, 2 kelompok muslimat perempuan dan 3 Kelompok patayat. Seperti dikataan Kepala Desa Limusgede, Koswara Nugraha, dengan cara mencoblos kartu suara yang sudah disediakan panitia, dan suara terbanyak hasil dari pemiihan ini akan menjadi anggota BPD untuk keterwakilan perempuan. “Desa kami memiliki 4 dusun, terdiri dari Dusun Burujul dengan calon atas nama Dini, Dusun Banjarwaru atas nama Yuyum, Dusun Mekarjaya Irma Susanti dan Dusun Sinargalih atas nama calon Dede Yuyun. “jelas Koswara.(27/12) Dikatakan Koswara, dengan pemiihan yang demokratis serta berlangsung aman, tertib, bebas dan rahasia, hasil akhir perhitungan pemilihan BPD suara terbanyak dirai...

PEMKAB PANGANDARAN BERIKA BPJS GRTAIS PADA ANGGOTA AGKP

Gambar
SIDAMULIH -Dalam acara reuni yang digelar Asosiasi Gula Kelapa Priangan (AGKP) di Desa Sukaresik Kecamatan Sidamulih Kecamatan Pangandaran, ketua AGKP. H. Yos Rosbi menyampaikan terimakasih kepada seluruh anggota yang hadir pada helaran yang selalu digelar setahun sekali ini. “Untuk lebih memacu produksi gula kelapa, saya siap sebagai ketua asosiasi untuk menstabilkan harga jual gula setiap saat. “tegas Yos.(26/12) Sementara Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, yang turut hadir pada acara tersebut, dalam sambutannya mengatakan, sesuai apa yang dijanjikan pada kampanye dulu, pihaknya akan membagikan kartu BPJS gratis kepada seluruh oengrajin gula kelapa yang ada di kabupaten Pangandaran. “Saratnya bapak-bapak harus mempunyai Kartu keluarga dan KTP Pangandaran, dan biaya BPJS ini Insaalloh akan ditanggung pemda. “kata Jeje. ( ANTON AS)

WARGA PUAS, REAKSI CEPAT PETUGAS SIGAP TANGGAPI KERESAHAN WARGA

Gambar
PANGANDARAN -Tidak lama, hanya dalam hitungan jam, setelah mendapat informasi warga yang disampaikan media on line www.pangandarannews.com , anggota Polsek pangandaran yang dibantu anggota koramil, Sat Pol Air dan TNI AL, langsung bergerak untuk mengecek kebenaran berita tersebut. Dalam razia yang dipimpin Kanit Reskrim Polsek pangandaran, Y. Koswara di warung yang diduga menjual minuman keras di kawasan pantai barat Pamugaran Pangandaran tersebut petugas pun berhasil menyita beberapa dus minuman keras. “Sebenarnya setiap malam kami selelu melakukan razia rutin atau tergantung situasi dan don kondisi di lapangan. “terang Koswara.(31/12) Koswara menambahkan, tidak hanya di warung yang berlokasi di Pamugaran saja, petugas pun langsung disebar ke beberapa titik untuk memastikan masih adanya warung-warung yang menjual miras tanpa disertai ijin. Koswara juga menyayangkan, kenapa para penjual miras ini tidak jera-jera tetap saja menjual miras walau tidak mengantingi ijin. Saat ditanya, ke...

INI TINGKAT KEHADIRAN PARA WAKIL RAKYAT PADA RAPAT-RAPAT DI DPRD PANGANDARAN TAHUN 2018

Gambar
PARIGI - Ketua Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Yenyen Windiyani, melaporkan terkait kehadiran para anggota dalam rapat yang digelar DPRD selama satu tahun. “Dari 6 fraksi, ada 35 angggota DPRD Pangandaran , terdiri dari Franksi PDI Perjuangan 8 anggota, Fraksi PAN Plus 8 anggota, Fraksi Golongan Karya 5 anggota, Fraksi PKB Plus 6 anggota, Fraksi PPP 5 anggota, Fraksi PKS Plus 3 anggota,"terang Yeyen. Sementara BK pada laporan agenda tutup tahun terkait kehadiran anggota dalam rapat yang digelar DPRD, tercatat tingkat kehadiran Fraksi PDI Perjuangan (PDIP), 72 persen dari 873 kali jumlah rapat hanya dihadiri 632 rapat. Tingkat kehadiran dari para legislatif Fraksi PAN, 71 persen dari 868 jumlah rapat yang seharusnya, hanya dihadiri 614. Fraksi Golongan Karya, 54 persen dari jumlah rapat yang harusnya dihadiri 579, yang dihadiri hanya 312 rapat. Fraksi PKB Plus menunjukan 62 persen,  dari 523 hanya 417 rapat yang dihadiri. Fr...

WARGA BULAKLAUT RESAH, ADA WARUNG PENJUAL MIRAS BUKA 24 JAM

Gambar
PANGANDARAN- Beberapa warga sekitar jalan Pamugaran Bulaklaut Dusun Karangsari Rt 05 Rw 06 Desa Pananjung Kecamatan Pangandaran merasa resah, pasal, di sekitar tempat tinggal mereka ada warung yang menyediakan berbagai macam merk minuman keras (miras). Menurut keterangan salah seorang warga, Erna (bukan nama sebenarnya), warung tersebut buka 24 jam dan selalu ramai dikunjungi pembeli. 'Kami terus terang sangat terganggu dengan warung ini, soalnya hampir tiap malam selalu terjadi perkelahian di depan warung itu. " jelasnya. (31/12) Kata Erna (35), kejadian perkelahian ini biasanya terjadi pada pukul satu atau dua lewat tenga malam, saat warga sedang tenang beristirahat, dan parahnya lagi tidak ada orang yang berani melerai, mungkin takut harus berhadapan dengan orang yang sedang mabuk alkohol. Beberapa warga pun sempat heran, karena Rt setempat selama hingga saat ini belum ada tindakan apa-apa. Disoal kenapa tidak lapor ke polisi saja, menurut Erna, tidak seorang pun warga ...

AKIBAT ANGIN KENCANG, RUMAH ROBOH EMIK TERTIMPA POHON

Gambar
MANGUNJAYA -Angin kencang yang terjadi hari minggu (30/12) membuat rumah Ibu Emik (60) warga Rt. 34/08 Dusun Kersaratu Desa Sindangjaya Kecamatan Mangunuaya  Kabupaten Ciamis, ambruk tertimpa pohon albasia dan kelapa. Dari beberapa warga diperoleh keterangan, kejadian naas yang menimpa keluarga Emik yang sudah lama tinggal sendiri ini terjadi sekitar jam 03.30, beruntung tidak ada korban hanya sebagian rumahnya saja yang ambruk yang perlu segera mendapat bantuan perbaikan. “Kami sudah melaporkan kejadian ini ke pemerintahan desa, dan katanya akan segera diteruskan ke Pemkab Pangandaran melalui Dinas Sosial. “kata Kepala Dusun Kersaratu, Tandin. ( Tn )

SUASANA GELAP, EKS TERMINAL CILEMBANG TASIK JADI AJANG PROSTITUSI

Gambar
TASIK NEWS- Masyarakat sekitar eks terminal Cilembang Kota Tasikmalaya merasa kesal, pasalnya tempat yang tadinya menjadi salah satu pusat ekonomi sekarang sudah berubah fungsi menjadi tempat esek-esek praktek prostitusi.  Lebih menggemaskan lagi, menurut salah seorang warga yang setiap malam berjualan di pasar Cikurubuk, padahal tidak jauh dari lokasi itu ada kantor Sat Pol PP, tapi entah kenapa terkesan tidak ada tindakan apa-apa dari para penegak peraturan daerah (gakda) ini. “Coba saja buktikan datang kesini pada malam hari, mungkin anda juga akan ditawari para mucikari yang berkeliaran tiap mala disini. “ungkapnya.(29/12) Ia menambahkan, sebaiknya pemkot menambah penerangan disana jangan dibiarkan gelap sehingga tempat tersebut pun terasa nyaman bagi para penjaja seks komersial ini. “Jika malam suasananya gelap, jadi mungkin sangat cocok untuk transaksi maksiat ini. “imbuhnya. ( ANWAR W )

IWAN M RIDWAN : “AMAN UNTUK DIKUNJUNGI, AYOO KE PANGANDARAN…!”

Gambar
PARIGI -Tidak dipungkiri dampak kejadian tsunami selat sunda sangat berperngaruh pada tingkat kunjungan wisatawan pada libur natal tahun baru 2019, secara langsung ini berskibat pada menurunnya Pendapatan Asli daerah (PAD) khususnya dari sektor pariwisata serta pajak hotel dan restoran. Demikian disampaikan Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, H. Iwan  Ridwan, S,Pd, M.Pd, usai memimpin raoat paripurna Penyampaian hasil Kinerja Pimpinan AKD di ruang rapat DPRD.(28/12) “Jelas ini sangat berdampak sekali, karena sangat jauh berbeda wisatawan yang datang ke Pangandaran pada libur natal tahun baru lalu. “jelas Iwan. Atas nama peerintahan, Ia pun mengajak seluruh masyarakat serta stakeholder untuk tidak menyebarkan informasi negative (hoaks) pada wiasatawan, malah sebaliknya harus ikut mempromosikan bahwa pangandaran aman untuk dikunjungi. Masih kata Iwan, wisatawan pun sebaiknya tidak mudah percaya berita yang selama ini tersebar di medsos serta melakukan cross cek apabila ada berita ya...

PANGANDARAN JADI TUJUAN STUDI BANDING PPSDM KEMENDAGRI REGIONAL BANDUNG

Gambar
PARIGI -Pemerintahan Kabupaten Pangandaran menjadi daerah tujuan untuk studi banding pelaksanaan jaminan mutu pelayanan Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Kementerian Dalam Negeri Regional Bandung. Sebanyak 50 orang dari tenaga kontrak di PPSDM tersebut langsung diteria Sekda, Mahmud, SH, MH di aula setda Pangandaran (27/12). Kepada sejumlah awak media, Kasubag Sarpras PPSDM Kemendagri  Regional Bandung, Mamay Mulyadin, menuturkan, studi banding ini untuk melihat secara langsung pelayanan Pemkab Pangandaran kepada masyarakatnya. “Alasan dipilihnya Kabupaten Pangandaran karena Pangandaran daerah baru berkembang tetapi sudah mendapat berbagai banyak penghargaan. “tutur Mamay. Selain itu, kata Mamay, selain terkenal wisatanya dan kulturnya sebagai daerah yang baru berusia seuur jagung ini pun mapu mendapat menghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK. “Tentunya ini menjadi acuan kami"imbuhnya. di tepat yang sama, Sekda Kab Pangandaran, Mahmud, mengatak...

KEPALA DESA SE-KABUPATEN TASIKMALAYA DATANGI KANTOR BPN MINTA KEJELASAN PROGRAM PTSL

Gambar
TASIK NEWS -kepala dan Perangkat Desa se-Kabupaten Tasikmalaya datangi kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Tasikmalaya untuk menanyakan masalah Pendaftaran tanah sistematis lengkap ( PTSL)  yang riskan pungutan liar serta telah menyeret salah satu kepala desa terkena jerat hukum. Dalam aksinya di depan kantor BPN tersebut(26/12), Apdesa dan para kepala desa pun menyampaikan beberapa poin di antaranya serta meminta BPN lebih transparan serta beraharap Pemkab Tasikmalaya untuk segera menerbitkan Perbup  terkait PTSL sehingga sebelum memulai melaksanakan program tersebut sudah ada payung hukumnya. Hal senada disampaikan salah seorang pengurrus Ingsuning Baraya Sunda (IBS), H.Galih yang turut hadir dala aksi tersebut, sebenarnya PTSL program bagus yang sangat membantu dan meringankan masyarakat terlebih dalam membantu tugas pemerintahan desa mewujudkan ketentraman, keamanan dan keabsahan bukti kepemilikan tanah agar di kemudian hari tidak terjadi sengketa. “Dari  PTSL p...

KURANG TEPAT JIKA MENURUNNYA WISATAWAN KE PANGANDARAN DAMPAK DARI SPANDUK BERBAU SARA

Gambar
PANGANDARAN-Tidak seluruhnya benar jika menurunnya jumlah pengunjung ke obyek wisata Pangandaran diakibatkan beberapa hari lalu ada pemasangan spanduk yang mengatakan pelarangan merayakan natal kecuali di gereja. Karena Pemkab Pangandaran pun tidak lama langsung sigap mengklarifikasi dengan menurunkan spanduk tersebut. Seperti dikatakan salah seorang pelaku usaha wisata permainan wahana laut Atlantic, Iwan Sofa. Menurutnya, dari keterangan sejumlah wisatawan yang menggunakan jasa usahanya di pantai timur, menurunnya arus wisatawan ke Pangandaran lebih disebabkan karena ada kekhawatiran dari kejadian bencana tsunami di selat sunda beberapa waktu lalu. Sebatas fakta yang ditemui di lapangan, menurutnya, tsunami selat Sunda dan isu geologi lainnya merupakan faktor utama sepinya pengunjung di musim liburan akhir tahun ini, tetapi tidak menutup kemungkinan ada faktor lain yang mempengaruhi. Sedangkan aksi pemasangan sepanduk penolakan natal yang mengatasnamakan masyarakat, lanjuttnya, mu...

CIASMIN DESA SIMPANG BISA JADI SENTRA IKAN AIR TAWAR

Gambar
TASIK NEWS- Di lingkungan Rt 02/01 Ciasmin Desa Simpang Kecamatan Bantarkalong Kabupaten Tasikmalaya sejak dulu sudah dikenal sebagai kawasan dengan hamparan kolam ikan yang berjejer rapi. Setidaknya ada 5 kolam yang berjejer dari arah utara ke barat dengan ukuran 36 m2 dengan pemilik yang berbeda. Hasil dari pertanian ikan air tawar sebagian ada yang dijual ke pasar sebagian ada yang hanya sekedar untuk konsumsi keluarga.   Menurut warga sekitar, jika ini bisa dikelola dengan baik oleh para pemiliknya bukan tidak mungkin Ciasmin ke depan bisa menjadi sentra ikan air tawar. “Dan itu tentunya bisa bernilai ekonomis untuk warga. “ungkapnya. (23/12) Karena selain dekat ke lokasi pasar untuk pemasarannya, kata warga tersebut, kolam-kolam itu bisa juga menjadi arena para pemancing. (ANWAR W)

SMK CIJULANG BERHARAP ADA TAMBAHAN ANGGARAN UNTUK RUANG DAN ALAT PRAKTEK

Gambar
CIJULANG -Ada beberapa perbedaan baik sistem atau pun out put antara pendidikan di SMK dengan SLA umum lainnya. Dari mulai masuk hingga keluar menamatkan pendidikan, disitu ada tiga kegiatan yg menguras banyak energi, pikiran dan materi, semua itu kadang susah untuk diungkapkan. Demikian dikatakan Kepala SMK Cijulang Kabupaten Pangandaran, Drs. Ngadino Riadi M.Pd saat ditemui di ruang kerjanya.(21/12) Menurut Ngadino, sejak kelas 11 para siswa hartus mengikuti prakerin, praktek kerja industri ke dunia usaha dan industry selama 6 bulan. Ada beberapa kesulitan, seperti terkait akomodasi  dan biaya lainnya saat melakukan prakerin di industri otomotif yang kebetulan lokasinya di Jakarta. “Waktu dan biaya yang begitu besar inilah kadang jadi polemik buat kami khususnya siswa kurang mampu, belum lagi kami harus antri karena prakerin ini dilakukan serentak seluruh SMK se-Indonesia. “terangnya. Ngadino menambahkan, di kelas 10 juga selama 2 hari 2 malam siswa harus melaksanakan kunjung...

PESONA CURUG LUHUR CIPINAHA BELUM TERSENTUH PENATAAN SEKTOR PARIWISATA

Gambar
TASIK NEWS -Pemandangan menakjubkan jika melihat dari kejauhan, Luncuran air terjun (Curug) Luhur Cipinaha yang meliuk menuruni bebatuan dengan hiasan ornamen dibawahnya menyerupai kolam alami seperti tangga berundak, sungguh sebuah pemandangan yang sangat eksotis. Kejernihan airnya pun terlihat bening mengalir tanpa henti menuju ke bawah menyapa lengkungan bebatuan yang tak begitu luas. Perjalanannya pun tak henti pada tangga kedua,  karena air kembali melaju mengalir di dalam lingkaran yang luas, tempat berenang pengunjung. Tak henti sampai disana, liukan air bak sebuah pun bermuara di sebuah bendungan  irigasi pertanian dan melaju tanpa batas menuju walungan Cipinaha. Salah seorang warga yang bermukim tak jauh dari lokasi Curug Luhur Cipinaha atau yang lebih familiar dikenal dengan Curug Husen, Wawan Suhandi, mengisahkan, konon menurut legenda, Curug tersebut merupakan tempat pemandian putri Prabu Siliwangi dari Kerajaan Pajajaran yang bernama Nyimas Malati, yang dulunya...

BUNTUT PEMASANGAN SPANDUK YANG DIANGGAP INTOLERAN, MUSPIKA PUN MEMBUAT SPANDUK BARU

Gambar
PANGANDARAN -Buntut pemasangan sepanduk yang mengharuskan perayaan natal hanya boleh diselenggararakan di gereja, ternyata menjadfi viral di media sosial yang mengakibat sejumlah masyarakat pun angat bicara dengan bermacam-macam komentar. Bukan hanya di Pangandaran, spanduk yang memuat tulisan cenderung disalahpahami sebagian masyarakat ini ternyata beredar hingga ke kota-kota besar lainnya, walau pemasangan spanduk tersebut tidak berlangsung lama karena dengan berbagai pertimbangan spanduk tersebut pun diturunkan petugas karena tulisannya dianggap i ntoleran. Menurut Danramil Pangandaran, Mayor Ike, tindakan pemasangan spanduk tersebut maksudnya bukan untuk melarang siapapun merayakan natalan di Pangandaran, tetapi karena keteledoran akhirnya disalahpahami. "Ini mungkin maksudnya baik, tidak boleh beribadah bagi pemeluk agama tertentu kecuali di tempatnya dan itu dilindungi," jelasnya. (22/12) Hal senada dikatakan Kapolsek angandaran, Kompol Suyadi, pemasangan spanduk ter...

JEMPUT BOLA PEMBUATAN AKTE, PETUGAS DISDUKCAPIL BERKELILING KE DESA-DESA

Gambar
CIGUGUR -Masarakat Desa Bunisari Kecamatan Cigugur Kabupaten Pangandaran menyambut antusias kehadiran petugas Dinas kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) saat pendataan dan pembuatan akte kelahiran yang dilaksanakan di alua desa sepanjang siang bahkan hingga malam hari. Demikian ungkap kepala Desa Bunisari, Saepudin, menanggapi pelaksanaaan jemput bola dalam pembuatan akte kelahiran masyarakat. “Masyarakat sangat senang karena sekarang tidak usah jauh-jauh untuk mengurus adiminstrasi kependudukannya dan tentunya karena tanpa dipungut biaya sepeser pun. ”ungkap Saepudin.(20/12) Hal senada dikatakan salah seorang petugas Disdukcapil, Kasi Kelahiran Bidang Pencatatan Sipil, Warino, program pelayanan jemput bola keliling ini dilaksanakan agar lebih memudahkan masyarakat untuk mendapatkan akte kelahiran. Menurutnya, petugas sangat menyadari dengan kesibukan serta jarak yang harus ditempuh sangat jauh untuk datang langsung ke kantor Disdukcapil. “Mungkin inilah yang ka...

TARGET TIDAK TERCAPAI, SANKSINYA GAJI BILLER PLN DIPOTONG TIAP BULANNYA

Gambar
TASIK NEWS -Hampir setiap di pelosok perkampungan yang ada di Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya sudah disinggahi. Berbagai medan sulit pun sudah dijajakinya, terlebih di saat turun hujan deras yang menggenangi tanah merah hingga terasa semakin berat perjalanan.  Belum lagi cacian tak jarang diterima saat berhadapan dengan pelanggan yang bandel, yang penunggak pembayaran yang sudah melewari jatuh tempo. Itulah sekelumit suka duka salah seorang petugas pemungut bayaran dan pencatat meteran PLN (biller) di Kantor Pelayanan (KP) PLN Kecamatan Salopa, Khoer Afandi, dengan rutinitas kerjanya. . Dikatakan Khoer, kendati sudah ada pemberitahuan dari PLN tentang batas waktu pembayaran listrik setiap tanggal 20 harus lunas, namun pada pelaksanaannya masih saja ada pelanggan yang kurang sadar pada kewajibannya, padahal PLN sudah mensosialisasikan terkait sanksi  pemutusan sambungan listrik sementara dan pemutusan sambungan permanen, dengan cara pencabutan KWH jika pelanggan menun...

CAMAT PANCATENGAH LAKUKAN MONEV PEMBANGUNAN TRIWULAN IV TAHUN 2018 DI DESA MARGALUYU

Gambar
TASIK NEWS -Dalam pelaksanaan pembangunan yang ada desa, harus dipahami segala sesuatu yang berhubungan dengan hak dan kewajiban sebagai warga negara yang baik untuk bersama-sama mengoptimalkan potensi segala asfek untuk kemajuan desa. Demikian disampaikan Camat Pancatengah Kabupaten Tasikmalaya, H. Nono Darso, S.Ip, dalam sambutannya pada kegiatan Pembinaan Pemeriksaan Administrasi  dan Keuangan Desa Semester II serta Monev Pembangunan Triwulan IV Tahun 2018 di Desa Margaluyu.(18/12) “Kita juga harus bisa mempertahankan budaya yang ada di desa agar tidak musnah apalagi di era milenial seperti sekarang ini. “kata Nono. Selain camat, dalam kegiatan tersebut turut hadir Sekmat Pancatengah, perangkat desa, pendamping desa, Lembaga Desa Margaluyu, antara lain, 21 orang RT, 10 orang RW, 7 orang BPD, 1 orang MUI, 1 pengurus karang taruna, 1 orang LPM, 1 orang TP PKK, 5 orang ketua Posyandu dan 10 orang tokoh masyarakat perwakilan dari tiap-tiap dusun. Nono juga mengatakan, semuanya ha...

SUDAH SATU BULAN LEBIH SAMPAH DIBIARKAN BERSERAKAN DI JALAN IR. H. JUANDA TASIK

Gambar
TASIK NEWS -Warga yang tinggal di sekitar Jalan Ir. H. Juanda Kota Tasikmalaya, setiap pagi dipaksa harus melihat pemandangan serta menghirup aroma busuk dari gundukan sampah yang berceceran. Bukan saja di pinggir jalan, sampah-sampah tersebut pun berceceran hingga ke saluran air hingga menjadi pemandangan suram di tengah kota. Menurut warga setempat, sudah satu bulan lebih sampah tersebut seolah dibiarkan berserakan begitu saja dan entah kenapa tidak diangkut oleh petugas kebersihan. “Harusnya pemerintah bisa memberikan contoh baik pada masyarakat, bagaimana menjaga lingkungan agar bersih dari sampah. “ujarnya.(19/12) Akibat aroma busuk yang menyengat, tidak sedikit warga yang kebetulan lewat sekitar jalan tersebut terpaksa harus menutup hidung karena tidak kuat menahan bau. “Padahal di setiap kesempatan pemkot selalu mensosialisasikan tentang kebersihan dan lingkungan sehat pada masyarakat, sementara pemerintah sendiri malah sebaliknya membiarkan sampah mengotori sudut-sudut kota....

AKIBAT KESAL, BEBERAPA WARGA NAGROG POSTING JALAN RUSAK DI MEDSOS

Gambar
TASIK NEWS -Akibat merasa tidak diperhatikan pemerintah, sejumlah warga Desa Nagrog Kecamatan Cipatujah Kabupaten Tasikmalaya, melalui media sosial (medsos) face book mengungkapkan kekesalannya karena infrastruktur jalan di Ciranca-Cirengrak. Menurut Suhendar dan Encep, warga sudah lama memendam rasa kesal karena jalan yang selama ini dipergunakan sudah tidak berbentuk jalan lagi karena lebih mirip dengan kubangan kerbau. “Padahal kami punya hak dan kewajiban yang sama seperti warga lainnya. “ungkapnya.(19/12) Menurut mereka, mendambakan untuk bisa memiliki jalan licin berhotmiks selama ini hanya sebatas angan-angan dan mimpi saja, walau pun setiap tahun harus taat pada kewajiban untuk membayar pajak. Tapi saat giliran bicara hak rakyat, seolah terabaikan. “Sebagai warga kami hanya bisa mengkritik tanpa niatan menjatuhkan siapa pun. “imbuhnya. (ANWAR W-HERMAN)

NAH, BUPATI PANGANDARAN ANGKAT BICARA TERKAIT RASIONALISASI ANGGARAN

Gambar
A da beberapa pertimbang terkait rasionalisasi anggaran di Pemerintah Kabupaten Pangandaran, diantaranya, optimalisasi 4 skala perioritas kebijakan yang sudah digariskan pemda. Demikian disampaikan Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, ketika disoal kebijakan pemangkasan anggaran hampir di semua SKPD, saat bincang-bincang dengan PNews di ruang kerjanya.(10/12) Menurut Jeje, kebijakan ini tentunya bukannya tanpa alasan, karena walau memang dirasakan “ekstreem”,  tapi kata Jeje, Pangandaran harus melakukan akselerasi pembangunan di segala bidang untuk memenuhi tuntutan dan memenuhi hak-hak dasar kebutuhan masyarakat. “Ini menjadi penting, saat masyarakat membutuhkan perbaikan infrastruktur, layanan pendidikan, kesehatan dan memulai penataan wisata untuk menuju visi kita menjadi wisata berkelas dunia. “ungkapnya. Pada setiap kesempatan, menurutnya ia sering mengatakan, pemda tidak mempunyai anggran yang besar tapi pembangunan daerah harus terus berjalan. “Kalau kita membangun den...

HASIL SUMBANGAN PNS DAN DONATUR, KANTOR UPTD KARANGNUNGGAL SEGERA DIRENOVASI

Gambar
TASIK NEWS -Untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada para pendidik, kini Kantor UPTd Pendidikan Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya, rencananya akan segera direnovasi. Seperti dikatakan Kepala UPTD Karangnunggal, Acep, dengan menggunakan anggaran sebesar Rp. 134 juta yang diperoleh dari donator dan iuran PNS di lingkup pendidikan, renovasi kantor akan segera dilaksanakan. “ Alhamdulillah , dari donator dan sumbangan seikhlasnya dari PNS warga penididikan akhirnya bisa terkumpul dana sebesar itu. “ungkap Acep. (10/12) Dikatakan Acep, renovasi yang akan dilaksanakan ini murni hasil dari sumbangan berbagai pihak termasuk dari para PNS yang sudah rela menyisihkan sebagian rejekinya.   Acep juga mengucapkan terimakasih kepada siapa saja yang sudah berbaik hati ikut membantu baik moril mau pun materil, bersama-sama membantu proses renovasi kantor UPTD.  “Mudah-mudahan ini akan bermanfaat, bukan saja bagi kami para insane pendidik, taopi juga bagi masyarakat banyak...

7 BUDI UTAMA, MOTTO KERJA DESA PARAKANMANGGU

Gambar
PARIGI -Sejatinya pemerintahan desa harus mampu memberi pelayanan yang terbaik pada warga, apa yang menjadi keinginan dan harapan warga harus bisa direspon cepat. Dan semuanya itu harus dikerjakan dengan ikhlas, beretika dan penuh rasa tanggungjawab. Demikian disampaikan Kepala Desa Parakanmanggu Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran, Suryo, saat diminta tanggapannya terkait tupoksi kepala dan perangkat Desa Parakanmanggu. “Jangan sekali-kali kita ingin dilayani, tapi sebaliknya kita-lah yang harus melayani siapa saja yang datang ke desa. “ungkap Suryo.(17/12) Dikatakan Suryo, paling tidak ada 7 motto yang menjadi pegangan kerja yang terangkum dalam 7 Budi Utama. Pertama, harus jujur dalam bekerja karena jujur akan mencerminkan adanya kesesuaian antara hati, perkataan dan perbuatan. Kejujuran juga dapat membawa kebenaran, kebenaran dapat mengantarkan seseorang dekat dengan yang Maha Esa. Kedua, dalam bekerja harus disertai rasa tanggungjawab, karena tingkah laku dan perbuatan baik ...

PESONA WISATA CIMEDANG DENGAN SENSASI MEMANCING IKAN BLACK BUSH

Gambar
TASIK NEWS- Sungai Cimedang di wilayah Desa Margaluyu Kecamatan Pancatengah Kabupaten Tasikmalaya memiliki potensi menjadi destinasi wisata baru yang menjanjikan. Hal itu diungkapkan TA P3MD Provinsi Jawa Barat, A Abdurozak, S.Ag, saat menyusuri sungai yang mempunyai luas 200 meter (4/09). Menurut A Ozak, sapaan akrabnya, pihaknya sengaja menyisir muara sungai bersama TA P3MD Pemkab Tasikmalaya dari hilir sampai hulu bersama Para Pendamping Desa PLD, Sekdes dan pengurus BUMDes Margaluyu.  “Saya sangat takjub melihat potensi sungai Cimedang dengan pemandangan alam dan sumber daya alam yang sangat kaya ini dengan dijadikan wisata pemancingan,” ujarnya. Ozak mengatakan, Sungai Cimedang bisa menjadi destinasi wisata baru di Kecamatan pancatengah khususnya Desa Margaluyu. Karena ini bisa men¬jadi surga bagi para pecinta mancing untuk menambah pengalaman. “Dan yang paling istimewa,  di sungai ini masih terdapat ikan black bush yang menjadi incaran bagi pemancing mania. “imbuhnya...

TERJADI PERGESERAN TANAH AKIBAT LONGSOR, HEKTARAN SAWAH ALAMI KEKERINGAN

Gambar
LANGKAPLANCAR -Petani di Dusun Cintajaya Desa Cimanggu Kecamatan Langkaplancar Kabupaten Pangandaran terancam gagal panen, pasalnya sistim pengairan tidak berfungsi akibat tanahnya longsor. Demikian disampaikan Pjs. Kepala Desa Cimanggu, Jajang Somantri, saat diminta tanggapannya terkait longsor yang terjadi beberapa hari lalu. Kata jajang, longsor ini terjadi pada hari minggu (16/12) mengakibatkan saluran air yang biasanya mengairi sawah terjadi penyumbatan, dan ini diketahui ketika pemilik sawah mengetahui sawahnya kering tidak ada airnya, padahal di selokan kondisi air penuh karena malamnya hujan cukup deras. Dan setelah diteliti penyebabnya, lanjut Jajang, ternyata letak sawah seluas 5 hektar tersebut bergeser turun kebawah dan terpisah dengan daratan bagian atas. Masih kata Jajang, warga pemilik sawah pun menyadari bahwa telah terjadi longsor pada area sawah, karena terbukti sawah warga tersebut berpindah ke bawah sementara air selokan masuk ke bagian belahan tanah yang memisah...

KETERBUKAAN DAN TRANSPARASI WARNAI PEMBANGUNAN DESA KERTAYASA

Gambar
CIJULANG -Kepala Desa Kertayasa Kecamatan Cijulang Kabupaten Pangandaran, Abdul Rohman, mengatakan, pembangunan kantor desa yang menelan anggaran sekitar Rp. 420 juta berasal dari bantuan provinsi sebesar Rp. 300 juta dan PADes Rp. 120 juta. “Pelaksanaannya sendiri berjalan tiga tahap, mulai tahun anggaran 2016  hingga sekarang. “kata Rohman, saat ditemui PNews di ruang kerjanya.(13/12) Rohman menambahkan, pekerjaan ini diperkirakan akan selesai akhir desember tahun 2018, dengan sistim dan cara pengerjaannya pemberdayaan masyarakat. “Dengan besaran upah sekitar Rp. 90 ribu per hari. “jelas Rohman. Sementara ketua TPK, Ma’mun, mengatakan, pihaknya merasa puas dengan sistim pemberdayaan masyarakat dalam pembangunan yang ada di Desa kertayasa. Karena, lanjut, Ma’mun, mulai dari awal perencanaan memang masarakat sudah dilibatkan langsung pada setiap kegiatan yang ada di desa. “Saya merasa yakin bahwa sistem pemerintahan desa seperti sekarang ini, dengan transparansi dan keterbukaan ...

BUPATI PANGANDARAN LEPAS LOMBA JALAN SEHAT BULAN BHAKTI KEMENAG KE 73

Gambar
PARIGI -Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata melepas peserta jalan sehat Dalam rangka Hari Amal Bhakti ke 73 tahun 2019 kemenag dan Milad ke 3 Kantor Kementerian Agaman (kemenag) Kabupaten  Pangandaran.yang di gelar diseputar alun-alun Desa Parigi.(15/12) Acara jalan sehat sendiri ini untuk memperebutkan hadiah grand prize 2 tiket umroh, satu tiket umroh serta berbagai hadiah menarik lainnya, seperti seperti Speda,Mesin cuci, dispenser, Kipas angin, Kompor gas dan hadiah lainnya. Dalam kesempatan ini juga turut hadir Wakil Bupati Pangandaran, H. Adang Hadari, Kepala Kantor Kemenag Pangandaran, Cece Hidayat, Asisten Gaerah I, H. Tatang Mulyana, Kepala Bagian Humas dan Kesra setda Pangandaran. dalam sambutannya Kepala Kantor Kemenag Poangandaranm Cece Hidayat,menyampaikan, kegitan ini merupakan wujud syukur bahwa kementrian agama nanti 2019  telah memasuki usia 73 serta sejak berdirinya Kantor Kemenag di Kabupaten Pangandaran yang sudah menginjak usia yang ke 3.. Cece jug...

PEDULIAN PADA PETANI, M. TAUFIQ BAGIKAN BIBIT DURIAN DI DESA PADAHERANG

Gambar
PADAHERANG -Untuk memotivasi warga dalam usaha pertanian di lahan miliknya, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, Muhamad Taufiq, memberikan bantuan bibit pohon durian pada para petani di Dusun Sukarenah Desa Padaherang Kecamatan Padaherang.(13/12) Di hadapan para petani, Taufiq mengatakan, diharapkan ini dapat membantu para petani untuk lebih bergairah lagi dalam mengembangkan inovasi dan kreatifitasnya di bidang pertanian selain menanam padi. “Saya berharap ke depan Desa Padaherang bisa menjadi sentra durian, karena jenis buah ini bernilai ekonomis tinggi. “ucap Taufiq. Disoal kenapa harus durian, Taufiq mengatakan, karena selama ini jenis buah berduri ini bisa diandalkan menjadi komoditas andalan serta bisa menjadi penunjang sektor ekonomi petani. “Dan pemberian bibit durian ini merupakan salah satu bentuk kepedulian saya terhadap petani yang selama ini sudah menjadi tulang punggung ekonomi pedesaan. “pungkasnya. ( PNews )

RASA AMAN DAN NYAMAN HAL PENTING HARUS ADA DI OBYEK WISATA

Gambar
CIJULANG - Berwisata biasanya dilakukan masyarakat menjadi saat-saat untuk penyegaran ( refreshin g) melepas penat dari segala kesibukan sehari-hari, dengan cara mengembalikan pikiran yang lebih rileks, apalagi dengan suasana hiruk-pikuk suasana kota. Walau pun pada prakteknya sebagian masyarakat justru memilih berwisata dengan jenis yang menantang adrenalin, memerlukan ketahanan fisik serta tidak jarang melelahkan. Tapi dari semua jenis wisata tersebut ada hal-hal penting yang mutlak disediakan para penyelenggara wisata, antara lain hadirnya rasa aman, dan nyaman.  Seperti diungkapkan Kepala Desa Kertayasa Kecamatan Cijulang Kabupaten Pangandaran, Abdul Rohman, itulah kenapa setiap destinasi wisata yang sangat populer di dunia bisa begitu diminati, karena salah satunya ada rasa aman dan nyaman pada pengunjungnya, sehingga wisatawan pun bisa mendapatkan pengalaman perjalanan yang mengesankan. Dan tentunya hal tersebut bisa menjadi cerita positif untuk mereka bagikan saat kembal...

WABUP BUKA KICK OFF MEETING PERENCANAAN PEMBANGUNAN KAB. PANGANDARAN TAHUN 2020

Gambar
PARIGI - Wakil Bupati Pangandaran, H. Adang Hadari, dalam rapat Kick off Meeting Perencanaan Pembangunan Kabupaten Pangandaran tahin 2020, yang diselenggarakan di aula setda(13/12), dalam sambutannya menyampaikan,  perencanaan pembangunan ini dilakukan untuk menentukan skala prioritas pembangunandan langkah-langkah atrategis yang akan ditempuh yang bernuara pada  kesejahteraan masyarakat. Dalam pertemuan yang dihadiri sekretaris PSDKU UNPAD Pangandaran, DR. Dipl.Ing. Husin M Al Banjari M.Si, Ketua Aliansi Strategis Universitas Padjadjaran (ASUP Jabar) Prof. DR. Reiza D M.Hum,  Asisten, Kepala Bappeda, Kepala SKPD, Camat, dan kepala desa, Adang juga mengatakan, pertemuan awal ini merupakan rangkaian proses penyusunan RKPD Kabupaten Pangandaran tahun 2020 dengan tujuan untuk menyampaikan prioritas pembangunan daerah, serta regulasi perencanaan tahun 2020 untuk kemudian menjadi bahan di musrenbang kecamatan, forum perangkat daerah, pra musrenbang dan musrenbang kabupaten...

MUHAMAD TAUFIQ: ” DPRD APRESIASI PENGHARGAAN YANG DITERIMA PEMKAB PANGANDARAN”

Gambar
PARLEMEN -Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, Muhamad Taufiq, S.IP. M.Si saat ditemui PNews di ruang kerjanya, mengatakan, DPRD memberikan apresisasi pada Pemkab Pangandaran dengan segala capaian-capaiannya, baik pembangunan ik infrastruktur, SDM serta yang lainnya. Menurut Taufiq, dengan perolehan beberapa penghargaan baik yang diberikan dari Pemerintah Propinsi Jawa Barat atau pun pusat, ini membuktikan jika Pemkab Pangandaran benar-benar memang hebat. “Baik atas nama fraksi partai Golkar atau pun secara kelembagaan DPRD saya sangat mengapresiasi semua prestasi yang sudah diraih Pemda Pangandaran. “tutur Taufiq.(12/12) Dikatakan Taufiq, tidak mudah untuk mendapat sebuah penghargaan jika tidak ada kerja keras, keseriusan, tekad yang kuat, soliditas dan kebersamaan. Artinya, Pemkab Pangandaran di usianya yang ke 6 dengan kepemimpinan bupati-wakil bupati definitif belum genap 3 tahun selama ini sudah mampu membuktikan dengan meraih beberapa prestasi di bidang pemerintahan.  W...

DISDIKPORA PANGANDARAN SERAHKAN SK KENAIKAN PANGKAT DAN PURNABAKTI

Gambar
PANGANDARAN -Bertempat di aula Kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (disdikpora) Kabupaten Pangandaran, sebanyak 153 PNS di lingkup Dinas Pendidikan  menerima Surat Keputusan (SK) Kenaikan Pangkat dan Purnabakti yang diserahkan langsung Kepala Disdikpora, Drs. H. Surman, M.Pd. Dari 153 ASN tersebut, diantaranya147 ASN penerima kenaikan pangkat dan 6 orang yang memasuki masa Purnabakti. Dalam sambutannya, Surman, menegaskan agar seluruh ASN selalu meningkatkan kedisiplinan serta tetap menjaga kekompakan dan keharmonisan dalam bertugas. “Guru merupakan insan yang harus digugu dan ditiru , maka berbuatlah yang positif untuk memajukan pendidikan dan aktif disegala bidang yang baik. ”Ucap Surman. (11/12) Surman juga mengingatkan, SK kenaikan pangkat merupakan penghargaan bagi ASN yang telah memenuhi syarat dan ketentuan sesuai aturan serta dalam pelaksanaannya tidak dipunggut biaya apapun. Karena, lanjut Surman, ia sudah menginstruksikan pada seluruh jajarannya agar dalam set...

NAH, BUPATI PANGANDARAN ANGKAT BICARA TERKAIT RASIONALISASI ANGGARAN

Gambar
A da beberapa pertimbang terkait rasionalisasi anggaran di Pemerintah Kabupaten Pangandaran, diantaranya, optimalisasi 4 skala perioritas kebijakan yang sudah digariskan pemda. Demikian disampaikan Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, ketika disoal kebijakan pemangkasan anggaran hampir di semua SKPD, saat bincang-bincang dengan PNews di ruang kerjanya.(10/12) Menurut Jeje, kebijakan ini tentunya bukannya tanpa alasan, karena walau memang dirasakan “ ekstreem ”,  tapi kata Jeje, Pangandaran harus melakukan akselerasi pembangunan di segala bidang untuk memenuhi tuntutan dan memenuhi hak-hak dasar kebutuhan masyarakat. “Ini menjadi penting, saat masyarakat membutuhkan perbaikan infrastruktur, layanan pendidikan, kesehatan dan memulai penataan wisata untuk menuju visi kita menjadi wisata berkelas dunia. “ungkapnya. Pada setiap kesempatan, menurutnya ia sering mengatakan, pemda tidak mempunyai anggran yang besar tapi pembangunan daerah harus terus berjalan. “Kalau kita membangun d...

UNTUK KE EMPAT KALINYA PANGANDARAN RAIH PENGHARGAAN KABUPATEN PEDULI HAM

Gambar
U ntuk yang ke empat kalinya sejak tahun 2015 hingga tahun 20118, kembali Kabupaten Pangandaran mendapat anugerah menjadi Kabupaten Peduli HAM dari Kementerian Hukum dan Ham RI yang serahkan langsung Menteri Hukum dan HAM,  Yasonna H. Laoly dan kepada Wakil Bupati Pangandaran, H. Adang Hadari  pada Peringatan Hari HAM Sedunia ke-70 di Jakarta.(11/12) Menurut Wakil Bupati H. Adang Hadari yang didampingi Kabag Hukum Seda Pangandaran, Jajat Supriadi, SH, M.Si,  penghargaan menjadi kabupaten pweduli HAM ini merupakan wujud kebijakan, program dan kegiatan yang dilaksanakan Pemkab Pangandaran telah memperhatikan aspek hak asasi manusia (HAM). “Penilaian ini dillaksanakan di tingkat provinsi dan pusat  melalui pelaporan peduli HAM setiap triwulan yang dikoordinasikan panitia RANHAM kabupaten melalui bagian hukum setda.”ungap Adang. Adang menambahkan, kedepan tentunya harus ada meningkatkan dan kerja keras seluruh elemen agar Pangandaran  senantiasa memberikan perhat...

WARGA PANGANDARAN IKUTI MANCING MANIA MERIAHKAN HUT SAT POL AIR

Gambar
PANGANDARAN -Masih dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahunnya yang 68, Satpol Air Polres Ciamis mengajak masyarakat yang mempunyai hobi mancing untuk mengikuti lomba mancing mania ikan mas yang dilaksanakan di Desa Wonoharjo Kecamatan Pangandaran.(9/12) Acara yang turut dihadiri Kapolsek dan Danramil Pangandaran berlangsung meriah dan penuh keseruan. Menurut Kepala Bagian Oprasional (KBO) Sat Pol Air, Ipda. M. Anang Tri Sodikin SH, selain tujuan utama menjalin silaturahmi, melalui mancing mania ini pun bisa lebih mendekatkan aparat kepolisian, khususnya Sat Pol Air dengan masyarakat. “Kami mengucapkan terimakasih atas antusias serta peran serta masyarakat pada seluruh rangkaian acara hari ulang tahun Pol Air. “kata Anang. Anang menambahkan, dari mulai bakti sosial di Dusun Bojongjati Desa Pananjung, Donor darah di mako Pol Air Pangandaran, motor trabas dan rangkaian acara lainnya hingga mancing mania, ternyata sambutan masyarakat sangat positif. “Karena memang dari ...