Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2019

MASYARAKAT BINGUNG, JELANG LEBARAN TERJADI KELANGKAAN PREMIUM DI SPBU

Gambar
T erlambatnya pengiriman Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium dari pertamina Tasikmalaya berdampak terjadianya kelangkaan di Statsiun Pengisian Bahanbakar Umum (SPBU) di wilayah di Kabupaten Pangandaran, kondisi seperti ini tentunya menjadi hal sulit dalam mobilitas kegiatan sehari-hari masyarakat. Seperti diungkapkan salah seorang pemasok sayuran segar, Nasihin, yang biasa membeli  dagangannya langsung dari petani di Kabupaten Bajarnegara dan Bojonegoro Jawa Tengah. “Apalagi saat menjelang lebaran sekarang tentunya keadaan ini sangat merugikan usaha saya. “ungkanya.(31/5) Menurutnya, Dengan kondisi seperti ini, seharusnya pihak pertamina sigap mengantisipasi dan segera melakukan pengiriman, karena dibandingkan BBM jenis pertalite dan pertamaks ternyata penggunaan BBM jenis premium lebih ekonomis. “Sebagai pedagang tentu saya harus bisa memperhitungkan biaya transportasi. “imbuhnya. Nasihin pun berharap kondisi seperti ini segera menjadi perhatian pihak-pihak yang be...

WAGUB JABAR PUJI KEBERHASILAN BUPATI-WAKIL BUPATI PANGANDARAN

Gambar
PANGANDARAN -Wakil Gubernur Jawa Barat, H. Uu Ruzhanul Ulum, memuji kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Pangandarab, H. Jeje Wiradinata-H. AdangHadari, dengan akselerasi pembangunan secara signifikan sudah dilakukan walau usia Kabupaten Pangandaran masih belum genap 7 tahun. Hal tersebut ia sampaikan saat melakukan safari ramadhan skaligus untuk menyerahkan bantuan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Propinis Jawa Barat kepada anak yatim piatu, di mesjid Agung Pangandaran, (31/5) Dikatakan Uu, percepatan pembangunan infrastruktur hampir di seluruh pelosok pedesaan, pembangunan Puskesmas-puskesmas dengan gedung setara hotel bintang tiga, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) serta penataan kepariwisataan, membukti keseriusan Pemkab Pangandaran untuk segera mensejajarkan diri dengan daerah lainnya di Jawa Barat. “Saya lihat hampir seluruh jalan yag ada di pelosok sudah kini sudah berhot miks. “kata Uu. Begitu juga dengan pembangunan di bidang keagamaan, kata Uu, Pemda Pangandaran sud...

INI LOKASI POS-POS KESEHATAN DALAM PENGAMANAN IDUL FITRI 1440 H

Gambar
D alam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1440 H, ratusan petugas kesehatan Kabupaten Pangandaran yang nantinya akan disebar di setiap daerah melakukan persiapan menjelang dimulainya pengamanan hari raya. Berdasarkan Surat Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat Nomor : 440/4053/yk tanggal 13 Mei 2019 tentang Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan Pada Situasi Khusus Libur Keagamaan Tahun 2019, Dinas Kesehatan Pemkab Pangandaran pun langsung membentuk Tim Penyelenggaraan Kesehatan Mudik Keagamaan Idul Fitri 1440 H Tahun 2019 dengan melibatkan instansi terkait sebagai wadah meningkatkan jejaring kerja. Dengan membentuk Pos Kesehatan yang dikelola Dinas Kesehatan ini bertujuan untuk mempersiapkan kesiagaan fasilitas pelayanan kesehatan dan Public Safety Center (PSC) 119 Tahun 2019 baik pada jalur mudik, mudik balik dan jalur wisata dengan berkoordinasi bersama lintas sektor terkait, bagi yang bersedia memberikan pelayanan kesehatan 24 Jam di Puskesmas dan Rumah Sakit di sepanj...

PAM LEBARAN JAJARAN POLSEK KAWALU SIAP MEMBERI RASA AMAN WARGA

Gambar
TASIK NEWS -Bertekad memberi rasa aman pada masyarakat baik dalam berlalu-lintas di jalan raya atau pun dari gangguan tindakan kejahatan yang sewaktu-waktu bisa menimpa, merupakan tugas dan tanggungjawab Polri. Demikian disampaikan Kapolsek Kawalu Kota Tasikmalaya, Kompol Lasimin, saat ditemui di selal-sela kesibukannya di pos pengamanan (Pam) Hari Raya Idul Fitri.(29/5) “Kami juga harus memastikan jaminan rasa aman bagi warga yang akan mudik ke kampung halamannya menjelang lebaran ini. “ungkapnya. Dikatakan Lasimin, dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1440 H yang dimulai sejak tanggal 29 mei hingga 10 juni ini, khususnya jajaran anggota Polsek Kawalu siap selama 24 jam memantau arus lalu-lintas agar tidak terjadi kemacetan baik kendaraan roda 2dua atau pun empat, sehingga masyarakat pun bisa menikmati perjalanannya hingga tiba di tempat tujuannya masing-masing. “Di pos pengamanan lebaran ini kami juga ditemani tim kesehatan dari Puskesmas Kawalu. “terangnya. Lasimin pun ti...

PERNAH MENDAPAT PENGHARGAAN, KINI TRANSLOK NEGLASARI PERLU PERHATIAN PEMERINTAH

Gambar
TASIK NEWS -Beberapa tahun ke belakang (sekitar tahun 2002) di atas tanah seluas 9 hektar dulunya ditumbuhi rumput ilalang liar dan beberapa aneka pohon buah-buahan. Pada Tahun 2003 tanah pengangonan itu kini disulap menjadi pemukiman warga, tepatnya transmigrasi lokal (translok) asal Aceh. Pemerintah pada waktu itu menyediakan pemukiman baru bagi  penduduk translok pasca kerusuhan Aceh tersebut di dua tempat, di Kecamatan Jatiwaras dan Bojonggambir. Penduduk translok yang ditempatkan di Sanggariang  Desa Neglasari Kecamatan Jatiwaras, menempati tanah milik desa dengan sistem sewa kontrak selama 15 tahun dan warga translok Neglasari pada waktu itu ada 150 Orang, 60 orang penduduk Aceh dan 90 orang pribumi. Seiring perkembangan jaman kini wajah kawasan hunia translok pun berubah, di lokasi yang tadinya hutan alang-alang pun sudah beridiri lembaga pendidikan yang menjadi tempat perkembangan dunia pendidikan, di bawah naungan Yayasan Al- Muhajirin . Yayasan yang berdiri ...

BUPATI PANGANDARAN:”PROGRAM KEGIATAN KEAGAMAAN PERLU EVALUASI BERSAMA”

Gambar
PARIGI -Dalam rapat evaluasi program bidang keagamaan Pemerintah Kabupaten Pangandaran tahun 2019 yang dilaksanakan di aula Setda beberapa hari yang lalu, Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, mengatakan, dana milyaran yang digelontorkan ini harus tepat sasaran dan sukses. Menurut bupati, anggaran tersebut dimaksudkan untuk membntu pembangunan dan pengembangan urusan kagamaan. “Dengan anggaran Rp 9 milyar ini diharapkan kegiatan keagamaan karenadan di sisi lain pemda pun tahun ini harus segera menyelesaikan pembangunan RSUD. “tuturnya. Untuk perbaikan ke depan, kata bupati, semua kalangan, tokoh agama, masyarakat dan pemerintah harus bersama-sama mengevaluasi program ini. Hal senada dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, H. Surman, dengan kebijakan pendidikan karakter ini, anatara lain, Pangandaran mengaji, Ajengan masuk sekolah (AMS) dan Pesantren Ramadhan, acuannya ada pada peraturan bupati nomor 58 tahun 2017. "Keberhasilan pendidikan di Kabupaten...

AKIBAT TABRAKAN DENGAN TRUK, MOBDES MANDALAMEKAR RUSAK PARAH

Gambar
TASIK NEWS - Mobil desa (Mobdes) Mandalamekar Kecamatan Jatiwaras Kabupaten Tasikmalaya mengalami rusak parah di bagian depan akibat bertubrukan dengan truk, yang terjadi di jalur jalan raya Urug, Kecamatan Kawalu Tasikmalaya kota, (27/5) Berdasarkan keterangan beberapa kesaksian warga yang kebetulan ada di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP), kecelakaan bermula saat mobdes yang dikendarai Sekdes Mandalamekar melaju dari Tasikmalaya kota menuju arah selatan untuk pulang setelah melaksanakan kedinasan. “Saat itu mobil desa melaju dengan kecepatan sedang, namun tiba-tiba dari arah berlawanan datang sebuah truk, mungkin karena kedua supir mungkin tidak bisa menguasai keadaan akhirnya tabrakan pun terjadi. “Ungkap salah seorang warga. Akibat peristiwa lakalantas tersebut mobdes Mandalamekar pun mengalami rusak parah pada beberapa bagian kendaraan, beruntung Sekdes Mandalamekar selamat dan hanya mengalami luka ringan, dan untuk lebih lanjutnya kejadian lakalantas tersebut sudah d...

SUDAH SAATNYA PEMERINTAH MENATA ULANG KAWASAN BISNIS KOTA TASIK

Gambar
TASIK NEWS -Tak pelak lagi, menjelang Hari Raya Idul Fitri pusat-pusat perbelanjaan di   sepanjang jalan HZ Mustofa Kota Tasikmalaya ramai dikunjungi pembeli, baik warga kota atau pun dari luar daerah. Bahkan bukan hanya di sepanjang trotoar, pedagang pun meluber ke badan jalan hingga lahan pejalan kaki pun hilang dan lebar jalan pun semakin menyempit. Banyaknya pedagang musiman yang ikut mengais rejeki di akhir bulan ramadhan ini tentunya menjadi masalah tersendiri untuk masalah menataan kota. Karena bukan hanya trotoar  dan badan jalan yang semakin tersita, area parkir kendaraan pun semakin tersisih oleh deretan lapak-lapak yang salin berhimpitan pedagang kaki lima (PKL) yang menawarkan aneka dagangannya, sehingga kesan semerawutnya tata kota pun semakin terlihat. Saat PNews mencoba menelusuri di sepanjang beberapa ruas jalan (27/5), seperti di jalan Pasar Wetan, Cihideung, pusat perbelanjaan Mayasari Plaza hingga berlanjut ke jalan Yudanegara dan seputar Masji...

PELANTIKAN PLT KEPALA DESA SIRNAJAYA “TETAP” DIJABAT IPIN ARIFIN

Gambar
TASIK NEWS -Menindaklanjuti surat dari kantor Kecamatan Sukaraja Kabupaten Tasikmalaya  nomor : 00570/kec/2019, perihal pelantikan Pelaksana Tugas (PLt) Kepala Desa Sirnajaya, belum lama ini bertempat di Aula Desa Sirnajaya, digelar acara pelantikan PLt kepala desa yang dihadiri para RT, Kepala Dusun serta tokoh masyrakat.(14/5) Camat Sukaraja, Ir. Pambudi Setiawan, dalam sambutannya mengatakan, masa bakti Kepala Desa Sirnajaya, Ipin Arifin, S.Sos berakhir pada tanggal 16 mei 2019, dan untuk kelancaran pelayanan roda pemerintahn di desa sesuai mekanisme dan aturan, maka dilaksanakan penunjukan sekretaris Desa, Ipin Arifin, S.Sos menjadi PLt untuk melaksanakan tugas sehari-hari. “Diharapkan dengan dilantiknya Ipin Arifin menjadi Plt ini pemerintahan desa bisa seirama dengan semua komponen baik di internal maupun lembaga yang ada di desa Sirnajaya untuk menjalankan roda pemerintahan dengan baik. “tegas Pambudi. Bila ada yang kurang dipahami, kata Pambudi, nantinya bisa berk...

ISI KEGIATAN RAMADHAN, KOMUNITAS TURUNAN SODONGHILIR SUNDA NGAHIJI BAGI-BAGI TAKJIL

Gambar
TASIK NEWS -Untuk mengisi kegiatan ngabuburit di bulan ramadhan , warga komunitas Turunan Sodonghilir Sunda Ngahiji melaksanakan kegiatan bagi-bagi takjil gratis kepada warga sekitar, yang dilaksanakan di Kecamatan Sodonghilir, tepatnya di jalan Raya Sodonghilir Kabupaten Tasikmalaya.(12/5) Kegiatan bagi-bagi makanan pembuka puasa gratis ini diberikan kepada setiap pengendara motor, mobil dan warga sekitar yang kebetulan melintas di lokasi tersebut. Menurut salah seorang panitia, Tini Sartika, di bulan suci ini merupakan saat yang tepat untuk saling berbagi tali kasih yang ikhlas serta menjadikan ajang silaturahmi dengan sesama warga asli asal Sodonghilir. Hal senada dikatakan salah seorang tokoh turunan Sodonghilir, Dedi Dahniar, ia merasa bersukur karena kegiatan ini mendapat sambutan antusias warga, sehingga 250 bingkisan  takjil yang disediakan pun habis. “Warga turunan Sodonghilir  sangat mengapresiasi bentuk kegiatan-kegiatan sosial ini dan berharap bisa te...

GELAR TARLING, CARA PEMKAB TASIKMALAYA PERERAT TALI SILATURAHMI

Gambar
TASIK NEWS -Safari Ramadhan dengan kegiatan Taraweh Keliling (tarling) selain untuk menambah amalan soleh di bulan suci ini juga bisa menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat. Seperti yang dilakukan lingku Pemerintahan Kabupaten Tasikmalaya, dalam rangkaian  ramadhan tahun ini dengan menggelar tarling di Mesjid Besar Al-Hasan di Kecamatan Karangnunggal. (22/5) Dalam kegiatan tarling yang diawali buka bersama kali ini, dihadiri beberapa pejabat di lingkup Pemkab Tasikmalaya, diantaranya,  Kepala Disdukcapil, H. Azis, Kepala BPBD, Wawan, Camat Karangnunggal, Asep M Dahliana, STP.MM, Kapolsek, Danramil, Kepala Puskesmas, KUA, Apdesi, Perangkat Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Ulama, Pemuda, LSM dan Masyarakat Karangnunggal. Dalam sambutannya, Kadis Dukcapil, H. Azis, menyampaikan, dengan meningkatkan amalan-amalan baik di bulan baik ini diharapkan, khususnya masyarakat Karangnunggal semakin maju dan barokah. “Kecamatan Karangnung...

TAHUN INI PEMKAB PANGANDARAN AKAN BANGUN KEMBALI 2 PUSKESMAS SETARA HOTEL BINTANG TIGA

Gambar
P emerintah Kabupaten Pangandaran benar-benar serius untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat di bidang kesehatan, ini terbukti dengan dibangunnya Rumas Sakit Umum Daerah (RSUD) dengan biaya ratusan milyar demi menjamin pelayanan kesehatan masyarakat. Tak hanya itu, setelah membangun 9 Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di beberapa kecamatan, tahun ini Pemkab Pangandaran juga akan menambah 2 puskesmas di Kecamatan Cijulang dan Mangunjaya. Seperti dikatakan Wakil Bupati Pangandaran, H. Adang Hadari, saat melakukan safari ramadhan dengan kegiatan Taraweh Keliling (tarling) di di Masjid Nurul Fallah di Dusun Nyalindung Desa Masawah Kecamatan Cimerak. (27/5) Menurut wabup, selain menggratiskan biaya pengobatan di puskesmas, Pemkab Pangandaran juga terus berupaya menyiapkan sarana dan prasarana penunjangnya. “Untuk Puskesmas Cijulang sudah dianggarkan Rp. 3,8 milyar dan dan Mangunjaya sebesar Rp. 4,1 milyar, semuanya dari APBD tahun 2019. “terang wabup. Wabup menambah...

3 TAHUN BERTURUT-TURUT, KABUPATEN PANGANDARAN KEMBALI MENDAPAT PREDIKAT WTP

Gambar
P emerintah Kabupaten (pemkab) Pangandaran untuk ketiga kalinya secara bertutut-turut  kembali meraih penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI. Opini WTP  tersebut didapat atas laporan Hasil Pemeriksaan (LHP ) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Pangandaran Tahun anggaran 2018, yang diterima langsung Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata di aula kantor BPK RI, Perwakilan Propinsi Jawa Barat di Bandung.(27/5) Saat dihubungi melalui telpon celuller nya, bupati Pangandaran, mengatakan, WTP ini menjadi sebuah motivasi untuk bekerja lebih baik lagi. Karena saat ini seluruh SKPD sudah tidak boleh ada hal-hal mendasar yang salah. “Dalam pengelolaan keuangan harus dilakukan dengan baik serta disiplin dalam penggunaan anggaran, seluruh SKPD harus memahami tentang perencanaan penganggaran dan intinya, semuanya harus lebih baik lagi. “ungkapnya. Dikatakan bupati, WTP ini merupakan penilaian dari sisi pengelolaan anggaran da...

PEMPROP JABAR DAN PEMKAB PANGANDARAN MATANGKAN KAJIAN PEMBANGUNAN BREAKWATER PANTAI BARAT

Gambar
PANGANDARAN -Rencana pembuatan break water di pantai barat Pangandaran terus dimatangkan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemkab Pangandaran, sehingga nantinya para wisatawan yang datang berkunjung pun akan lebih aman dan nyaman. Dalam pemaparan di aula Desa Pananjung Kecamatan Pangandaran, di hadapan Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, Wakil Bupati, H. Adang Hadari serta Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat H. Tatang Mulyana SH, MM,  Asisten Perekonomian dan Pembangunan Drs. Ade Supriatna, serta kepala dinas terkait, tim konsultan memaparkan,  ada tiga alternatif perencanaan pembangunannya, antara alin, lokasi yang dekat cagar alam, di tengah-tengahnya dan alternatif ke tiga di sekitar kawasan Taman Pangandaran sunset. "Pembangunan break water ini memerlukan perencanaan yang sangat matang karena masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan dari aspek teknis “ujar Kepala UPTD Wilayah Sungai Ciwulan Cilaki Dinas Sumber Daya Air  Provinsi Jawa Ba...

PEMKAB PANGANDARAN GELONTORKAN Rp. 1,1 MILIAR UNTUK KEGIATAN PESANTREN RAMADHAN

Gambar
CIJULANG -Keseriusan Pemkab Pangandaran dalam upaya membangun pendidikan berkarakter bukan hanya isapan jempol belaka, karena setiap tahunnya APBD mengucurkan anggarannya khusus untuk peningkatan pendidikan agar anak-anak tumbuh dengan jiwa dan karakter yang terpuji dan berahlak mulia. Seperti diungkapkan Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, usai peluncuran program Pesantren Ramadhan di gedung Islamic Center Kecamatan Cijulang (20/5), kegiatan Pesantren Ramadhan ini merupakan salah satu dari program pendidikan karakter. Pendidikan karakter, kata bupati, lahir sebagai sebuah upaya pemerintah dalam upaya memberikan tambahan pendidikan khusus agar anak-anak selain cerdas juga mempunyai karakter. “Dengan program ajengan masuk sekolah, pesantren ramadhan , pangandaran mengaji dan program keagamaan lainnya, ini dalam rangka membangun jiwa anak-anak kita agar berkarakter dan berbudi luhur. “ungkap bupati. Agar program ini tepat sasaran dan manfaat, imbuh bupati, perlu ada p...

UNTUK KEDUA KALINYA PEMDA PANGANDARAN GELAR BAZAR MURAH RAMADAN

Gambar
PARIGI -Mengawali tugasnya pasca dilantik beberapa hari lalu, Sekda Kabupaten Pangandaran Drs. H. Kusdiana, MM, yang didampingi Para Asisten, Para Kepala SKPD, Para Kepala Bagian serta Para Camat, berkesempatan menghadiri sekaligus membuka acara Bazar Murah Ramadhan 1440 H, yang di pusatkan di alun-alun Parigi. (25/5) di hadapan para pejabat lingkup pemerintahan Pemkab Pangandaran serta msyarakat yang hadir, Kusdiana, mengatakan, berdasarkan pengalaman-pengalman biasanya pada saat bulan suci ramadhan permintaan terkait kebutuhan bahan pokok di masyarakat cenderung terus meningkat sehingga jika tidak dikontrol bisa berdampak pada kenaikan harga. Lonjakan harga yang tinggi, kata Kusdiana, tentu akan mengurangi daya beli masyarakat, terutama dari kalangan keluarga kurang mampu. “Maka untuk mengantisipasi hal tersebut untuk yang kedua kalinya Pemkab Pangandaran kembali menggelar bazar murah Ramadhan 1440 H. “ungkapnya. Selain dijual di bawah harga pasar barang-barang yang ada di...

UNDANG SELURUH TOKOH, PEMDA PANGANDARAN GELAR BUKBER ON THE STREET

Gambar
PARIGI -Memasuki hri ke 20 bulan ramadhan 1440 H, Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran mengundang semua jajaran pemerintahan serta seluruh tokoh masyarakat, alim ulama, ormas, para asatidz untuk mengadakan buka bersama (Bukber) on the street , di lapangan Parigi. (25/5) Dalam acara tersebut Wakil Bupati Pangandaran, H. Dadang Hadiri, dalam sambutannya, menyampaikan, agar seluruh komponen masyarakat bisa mewujudkan Pangandaran yang religius, terutama dalam suasana ramadhan seperti yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW, agar umatnya memiliki kepedulian terhadap sesamanya. Kepada seluruh alim ulama, cendikiawan dan seluruh komponen masyarakat, Adang menghimbau, untuk bersama-sama mewujudkan Pangandaran yang islami. “Masyarakat boleh Berbeda pendapat dan pandangan tetapi tetap menjaga persatuan dan kesatuan," jelasnya. Dalam acara tersebut juga berkesempatan igelar vidio telekompren bersama gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, yang menganjurkan agar seluruh warga jabar untuk ...

PADA SETIAP APEL PAGI, DISHUB TASIK BAHAS TUGAS HARIAN

Gambar
TASIK NEWS -Apel pagi yang rutin dilaksanakan setiap jam 07.30 WIB merupakan kegiatan sebelum menjalankan pekerjaan pada tugas pokok dan fungsi (tupoksi) di masing-masing institusi. Seperti yang dilaksanakan seluruh ASN di Dinas Perhubungan Kabupaten Tasikmalaya, ini merupakan kegiatan untuk tetap menjaga kekompakan serta sekaligus menjaga kebugaran tubuh. Menurut Kepala Bidang Lalulintas (lalin) Dinas Perhubungan, Ajat Sudrajat, seluruh pegawai baik ASN atau non ASN yang ada di Dinas Pehubungan wajib melaksanakan apel pagi sebelum masuk ruangan untuk mengerjakan tugas-tugas keseharian.  “Apel pagi bisa juga untuk meningkatkan kedisiplinan pegawai dalam melaksanakan tugas di bidangnya masing-masing. “ungkap Ajat.(23/5) Sementara dalam tugas rutin di bidang lalin untuk menjaga kelancaran lalu-lintas, khususnya pada bulan ramadhan ini, kata Ajat, beberapa personil dishub ditempatkan pada pos-pos pengamanan yang digabung dengan anggota Polres Tasikmalaya. Ajat yang ditemui...

BUPATI PANGANDARAN LANTIK KEPALA DAN SEKDIS PMPTSP SERTA PULUHAN PEJABAT LAINNYA

Gambar
PARIGI - Dengan menempati baik jabatan atau tempat tugas baru, diharapkan kelembagaan pemerintah daerah akan mampu menjalankan tugas serta menjadi pelayanan masyarakat dengan baik, sekaligus untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang baik dalam rangka persiapan proses regenerasi ke depan karena penempatan jabatan merupakan bagian dari penyegaran organisasi agar pelayanan pada masyarakat pun bisa lebih optimal. Demikian disampaikan Bupati Pangandaran dalam sambutannya saat melantik DR. H. Sobirin, Spd, Mpd dan Wawan Irawan S.Sos, masing-masing menjadi Kepala dan Sekretaris Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) serta sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menduduki jabatan sebagai administrator dan jabatan pengawas di tempat kerja barunya. Pelantikan yang digelar di aula setda ini juga dihadiri Wakil Bupati, H Adang Hadari, PJ Sekda Drs. Suheryana, para asisten, staf ahli, kepala OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Pangandaran. (22/5) “Ketika se...

KANTOR-KANTOR MASIH NGONTRAK, PEMKAB PANGANDARAN FOKUS PADA KEBUTUHAN MASYARAKAT

Gambar
CIJULANG -Kembali Bupati Pangandaran , H. Jeje Wiradinata menegaskan, pihaknya belum merencanakan pembangunan perkantoran untuk pemerintahan kabupaten. Menurutnya, biarlah untuk sementara kantor-kantor tersebut di rumah kontrakan milik warga, karena walau pun bekerja di ruangan yang relatif sempit dan terbatas tidak akan mengurangi semangat dan etos kerja. Pernyataan tersebut dilotarkan bupati saat didampingi Wakil Bupati, H. Adang Hadari dan beberapa pejabat di lingkup Pemkab Pangandaran dalam acara Tarawih Keliling (tarling) di Mesjid Al Muttaqin  Desa Kondangjajar Kecamatan Cijulang.(21/5) “Seakarang kita fokus pada kepentingan dan kebutuhan masyarakat dulu, “ungkapnya. Ia menambahkan, sebagai daerah yang baru berusia sekitar 6 tahun ini Kabupaten Pangandaran banyak sekali kebutuhan pembangunan, apalagi tuntutan masyarakat yang ada di pelosok pedesaan dengan kondisi infrastruktur yang sudah lama tak tersentuh pembangunan. Begitu juga kebutuhan pada sektor lainnya, k...

MEMASUKI MINGGU KE III RAMADHAN, HARGA-HARGA DI PASAR PANANJUNG MASIH STABIL

Gambar
PANGANDARAN -Diperkiraka harga-harga sembilan bahan pokok (sembako) dalam transaksi jual-beli di Pasar Pananjung Kecamatan Pangandaran Kabupaten Pangadaran, hingga 2 minggu ke depan bahkan menjelang Hari Raya Idul Fitri  relatif akan stabil. Demikian disampaikan Wakil Bupati Pangandaran, H. Adang Hadari, saat melakukan kunjungan ke pasar tersebut didampingi Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UMKM, Tedi Garnida.(20/5) Menurut Adang, meski ada beberapa jenis komoditi yang mengalamai kenaikan, seperti buah-buahan karena permintaannya mengalami peningkatan. “Diharapkan kondisi ini bisa bertahan hingga H min 3 sampai H plus 7 setelah lebaran. “ungkapnya. Dikatakan Adang, sebaran harga sembako ini memang tidak sama terjadi di seluruh pasar tradisional yang ada di Kabupaten Pangandaran. Contohnya, harga sebuah komoditi tertentu di pasar Cijulang tentunya tidak sama dengan di Pasar Kalipucang. “Hal tersebut bisa terjadi karena mungkin  untuk jenis barang tersebut Pasar...

AKIBAT HUJAN DERAS DAN ANGIN KENCANG, 1 RUANG KELAS SD CILUMBA 1 AMBRUK

Gambar
TASIK NEWS -Hujan lebat disertai angin kencang yang terjadi minggu lalu mengakibatkan sebuah ruang kelas SD Cilumba 1 di Desa Gunungsari Kecamatan Cikatomas Kabupaten Tasikmalaya ambruk. Menurut Kepala SD Cilumba 1, Iip Saripudi, SP,d, bangunan tembok ruang kelas tersebut diperkirakan tidak kuat menahan derasnya air hujan dan kencangnya tiupan angin, sehingga mengakibatkan roboh. “Kami pun sudah melakukan langkah-langkah kordinasi dengan BPBD. “ungkap Iip.(15/5) Dikatakan Iip, sebenarnya tahun ini ada rencana rehab untuk 2 ruang kelas yang anggarannya bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK), tapi sayang keburu ambruk. “Sebenarnya ada 5 ruangan kelas yang tahun ini harus sudah direhab karena kondisinya sudh sangat mengkhawatirkan. “imbuh Iip. Kalau dilihat kondisi bangunan sekarang, kata Iip, seharusnya 5 ruang kelas di SD Cilumba 1 ini bukan lagi harus direhab, tapi harusnya dibangun total kembali Ruang Kelas Baru (RKB). Karena jika hanya sebagian ruangan saja yang direhab...

DIKHAWATIRKAN ROBOH, SDN CINTAJAYA PANCATENGAH MOHON SEGERA ADA PERBAIKAN

Gambar
TASIK NEWS -Wajib Belajar Pendidikan Dasar (Wajar Dikdas) 9 tahun yang dicanangkan pemerintah pusat seharusnya direspon positif di setiap pemerintah daerah, karena dalam undang-undang pun tersirat, negara menjamin mencerdaskan kehidupan warganya. Sekolah, sebuah lembaga yang dipercaya pemerintah menjadi tempat proses kegiatan belajar mengajar (KGB) seharusnya bisa memeberikan rasa aman, nyaman dan menyenangkan bagi seluruh keluarga besar pendidikan. Ironis, bangunan Sekolah Dasar (SD) Negeri Cintajaya yang ada di Desa Cogreg Kecamatan Pancatengah Kabupaten Tasikmalaya, sebagai salah sarana proses pendidikan para siswa kondisinya sangat memprihatinkan karena hampir seluruh bangunan mengalami kerusakan parah dan dikhawatirkan jika sewaktu-waktu bangunan tersebut ambruk. Nampak kerusakan terjadi diantaranya di ruang guru dan perpustakaan dengan kondisi plapon yang sudah pecah serta dinding tembok yang lapuk dan  pecah-pecah hingga menimbulkan kotoran debu. Kedua ruangan ter...

SISWA KELAS 12 SMA MUHAMMADIYAH PANGANDARAN TAHUN INI 100 % LULUS

Gambar
PANGANDARAN -Seluruh siswa sebanyak  81 orang kelas III IPA/IPS SMA Muhamadiyah Pangandaran  dipastikan seluruhnya lulus, kecuali satu orang murid karena pernah mengikuti kegiatan sekolah dan ujian. Demikian disampaikan Wakil Kepala Sekolah dan Kesiswaan, H. Dadang,  S. Pd., M. Pd, saat di depan para orangtua wali murid,  dalam acara kelulusan kelas 12, di kampus SMA Muhamdiyah di jalan Merdeka.(13/5) “Ada beberapa siswa yang berprestasi, diantaranya bahkan ada 4 siswa diterima di perguruan tinggi negeri. “ungkap Dadang. Dadang berharap, para siswa lulusan ini bisa melanjutkan sekolahnya ke jenjang pendidikan lebih tinggi. Dan Dadang juga berharap, para orangtua yang sekarang mempunyai anak yang duduk di bangku kelas 9 dapat melanjutkan pendidikan sekolah lanjutan atas (SLA) ke SMA Muhamdiyah Pangandaran, karena selain sekolah dengan biaya gratis pihak sekolah pun akan memberikan kelengkapan alat sekolah, seperti tas. “Dalam kelulusan ini pihak sekolah han...

AKIBAT PT AGRO MANDIRI INGKAR JANJI MASYARAKAT SUKAMAJU AKAN LAKUKAN UPAYA HUKUM

Gambar
MANGUNJAYA -Akibat dibohongi berulang-ulang oleh perusahaan penggemukan sapi PT Agro Mandiri milik H. Nurhafi, Kini masyarakat melakukan upaya hukum dengan meminta bantuan pengacara, karena upaya-upaya sebelumnya tidak membuahkan hasil. Perusahaan yang berlokasi di Kecamatan Mangunjaya Kabupaten Pangandaran dengan statusnya kepemilikan tanahnya milik negara, menurut beberapa warga, dulu saat masyarakat diminta membubuhkan tandatangan sebagai kelengkapan perijinan, saat itu masyarakat pun pernah dijanjikan akan dibuatkan relokasi dan konpensasi tapi ternyata sampai hari ini tidak ada realisasinya. Dan akibatnya, pembuatan Ijin Membuat Bangunan (IMB) yang ke dua dan ke tiga masyarakat pun tidak ada lagi yang menandatangani untuk menyetujui. “Sekarang warga masyarakat satu RW menolak perusahaan tersebut. “ujar salah seorang warga.(11/5) Tidak hanya itu, masyarakat Dusun Sukamaju Desa Sukamaju RT 05 RW 08 beramai-ramai mendatangi rumah Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, H. Iwan M R...

PEMKOT TASIK PERLU KAJI KEMBALI PENATAAN DI KAWASAN HZ ?

Gambar
TASIK NEWS -Warga Tasikmalaya sering menyebutnya cukup dengan sebutan Hz , dan orang pun sudah lantas tau, dimana lokasi Hz tersebut. Hz atau lengkapnya Jalan H. Zenal Mustofa merupakan nama jalan di jantung kota Tasik dan pusat pergerakan ekonomi masyarakat, hampir setiap hari di jalur pusat pertokoan ini jadi buruan warga untuk berbelanja. Apalagi di saat bulan ramadhan seperti sekarang, bukan hanya warga kota saja, masyarakat dari Kabupaten Tasik atau daerah-daerah sekitarnya pun ramai mengunjungi mall atau tempat belanja yang ada di hampir sepanjang jalan HZ. Mustofa. Tapi sayang, kesemerawutan di jalur tersebut sudah menjadi pemandangan sehari-hari yang tidak bisa dihindari. Sepanjang trotoar tempat pejalan kaki pun sudah dipenuhi pedagang kaki lima, sehingga pejalan kaki pun terpaksa harus turun ke jalan berebut dengan area parkir. Belum lagi sejumlah kendaraan ekspedisi yang sibuk bongkar muat barang, hingga lengkaplah kesemerawuan kawasan tersebut. Menurut salah seora...

DADAHA JADI TEMPAT FAPORIT NGABUBURIT WARGA TASIK

Gambar
TASIK NEWS -Lapang sarana olahraga Dadaha menjadi salah satu tempat ngabuburit untuk menunggu adzan magrib di bulan ramadhan , dari berbagai kalangan dan usia warga Kota Tasikmalaya, dan biasanya Dadaha mulai ramai didatangi masyarakat sejak jam 16.00 wib. Berbagai kegiatan untuk menunggu bedug maghrib bisa dilakukan, seperti jalan-jalan, duduk sambil mendengar musik dari telepon celuller bahkan ada juga yang hanya sekedar ngobrol ramai-ramai bersama teman-teman. Dan pada bulan ramadhan tahun ini lapangan Dadaha menjadi lebih ramai, karena Dadaha menjadi tempat diselenggarakannya kegiatan Bazar Ramadhan , sehingga sejak hari pertama puasa pengunjung yang datang pun membludak. Menurut salah seorang pengunjung, Ramdan (21),  ia merasa senang ada tempat ngabuburit sekaligus bisa juga mecari makanan takjil pembuka puasa. Dalam satu tempat. “Sambutan warga ternyata sangat antusias, terbukti pada hari pertama puasa pun banyak pengunjung datang ke temat ini. “ungkapnya. (6/...

TARLING MENJADI AGENDA RUTIN DESA RAKSAJAYA DI BULAN RAMADHAN

Gambar
TASIK NEWS -Taraweh Keliling (tarling) sudah menjadi agenda rutin pemerintahan desa, dan ini bisa dijadikan kesempatan untuk pendekatan yang lebih efektif dan efisien agar bisa lebih mengenal daerah dan lingkungan terutama kedekatan antara warga, tokoh masyarakat dengan pejabat pemerintah desa, khusus kepala desa nya. Demikian dikatakan Kepala Desa Raksajaya Kecamatan Sodonghilir Kabupaten Tasikmalaya, Cecep Darmawan, kepada PNews di ruang kerjanya.(6/5) Dan ini, kata Cecep, merupakan pembinaan kepala desa, tokoh masyarakat, MUI desa dan unsur lainya. “Kegiatan tarling ini di jadwal kan sesuai jumlah mesjid  yang berjumlah 16 DKM yang ada di Desa Raksajaya. “terang Cecep. Dikatakan Cecep, momentum ini cukup strategis untuk sosialisasi dan sharing informasi terkait perkembangan yang ada di lingkungan dan berharap pemdes pun bisa memantau kehidupan keagamaan warga serta kepatuhan pada nasihat para ulama dan umaro, sehingga suasana masyarakat desa tetap sejuk, aman dan ko...

TRADISI NYEKAR KE MAKAM MENJELANG RAMADHAN, BAWA BERKAH BAGI PENJUAL BUNGA MUSIMAN

Gambar
TASIK NEWS -Kebiasaan melakukan nyekar atau ziarah ke makam keluarga sudah menjadi tradisi selalu dilakukan masyarakat sebelum bulan ramadhan tiba, sehingga tidak heran di berbagai tempat pemakaman umum (TPU) terlihat masyarakat berduyun-duyun dan berdoa’ di depan makam keluarganya. Selain mendoakan keluarga mereka yang telah tiada, tradisi nyekar juga dimanfaatkan untuk merawat dan membersihkan makam serta menaburkan bunga. Seperti pemandangan yang terlihat di area TPU Cinehel Kota Tasikmalaya, banyaknya warga yang datang untuk berziarah membuat kunjungan ke TPU tersebut meningkat beberapa kali lipat. Jika pada hari biasanya tempat pemakaman umum tampak sepi dari peziarah, kini justru padat oleh peziarah yang datang tidak hanya dari dalam kota namun juga dari luar kota. Dan kondisi ini juga dimanfaatkan beberapa warga sekitar pemakaman untuk meraih keuntungan selama musim nyekar ini dengan berjualan bunga di depan gerbang. Bunga yang biasa digunakan untuk ditaburkan di atas ma...

PANTAI KARAPYAK PANGANDARAN JADI PILIHAN ACARA MUNGGAHAN KELUARGA

Gambar
KALIPUCANG -Menjelang bulan ramadhan objek wisata Pantai Karapyak di Desa Bagolo Kecamatan Kalipucang Kabupaten Pangandaran, dipenuhi masyarakat yang ingin memanfaatkan moment munggahan. Ribuan masyarakat baik yang menggunakan roda empat atau pun dua, sangat terkesan menikmati tiupan udara laut smbil menikmati acara botram dengan bakar ikan yang dibeli dari pedagang yang ada di sekitar pantai. Menurut salah seorang wisatawan asal Tasikmalaya, Pantai Karapyak dengan pemandangan pantainya yang eksotik memang sangat cocok untuk acara piknik keluarga. Ia mengatakan, sudah menjadi tradisi keluarga setiap menjelang bulan ramadhan bersama keluraga selalu menyempatkan diri wisata ke Karapyak untuk mengisi acara munggahannya. “Kami sengaja datang sekeluarga pada acara munggahan tahun ini ke pantai karapyak karena memang disini sangat cocok untuk acara keluraga. “ungkanya. (4/5) Tidak hanya dari luar kota, masyarakat Pangandaran pun banyak yang memilih Pantai Karapyak menjadi tempat...

IWAN M RIDWAN: ”MASYARAKAT PANGANDARAN MENUNGGU KETEGASAN BAWASLU"

Gambar
T anggal 17 April 2019 bangsa Indonesia kembali melakukan pemilihan umum (pemilu), tapi pemilu kali ini ada perbedaan dalam pelaksanaannya karena dalam pemilih melakukan pemilihan serentak untuk presiden, DPR RI, DPRD tingkat provinsi, DPRD kabupaten-kota Dewan Perwakilan Daerah (DPD)  secara bersamaan. Sehingga tidak sedikit masyarakat merasa bingung dan kesulitan saat membuka surat suara yang relatif lebar lalu mencoblos dan melipatnya kembali. Hasil pantauan PNews di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS), waktu yang diperlukan seorang untuk melakukan pencobolosan hingga memasukan ke kotak suara, sekitar 4-10 menit. Seperti yang diungkapkan Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, saat melaksanakan hak politiknya di TPS sekitar tempat tinggalnya, ia mengaku sedikit kesulitan saat membuka, mencoblos hingga melipat kembali 5 lembar surat suaranya. “Saya bisa memaklumi jika warga yang sudah usia lanjut melakukan pencoblosannya dengan waktu yang relatif lama. “Ungkapnya saa...

IWAN M RIDWAN: “DPRD PANGANDARAN MENJADI TERBAIK KE 2 SE-INDONESIA”

Gambar
PANGANDARAN -Ramadhan merupakan bulan suci sejatinya bisa mewarnai hati setiap manusia dari 11 bulan yang tentunya tak terhitung dosa dan kesalahan tertoreh dalam hati. Seperti diungkapkan Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, H. Iwan M Ridwan S.Pd, M.Pd, saat menghadiri acara munggahan dengan awak media di sebuah rumah makan sea food di kawasan pantai pamugaran. Menurutnya, betapa perlunya diantara sesama selalu menjalin silaturahmi untuk tetap kompak dan solid. Silaturahmi ini, kata Iwan, mudah-mudahan diridhoi Allah, sehingga agenda-agenda yang harus segera diselesaikan beberapa hari ke depan, baik laporan pertanggungjawaban pemerintahan maupun laporan lainnya yang akan dimusyawarahkan bersama, selain beberapa catatan penting yang lerlu ada perbaikan. “Termasuk pencapaian kinerja dan penggunaan keuangan daerah tahun anggaran 2018," katanya. (3/5) Iwan bersukur, karena selama ia menjadi ketua DPRD tidak ada persoalan yang signifikan, yang bisa mengganggu laju pemerinataha...

PETANI CIKUPA MAJU BERSAMA GAPOKTAN PADASETIA

Gambar
TASIK NEWS -Untuk penguatan kelompok tani (poktan) dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani, telah demikian banyak dibentuk, namun cukup sulit saat ini untuk menemukan kelompok tani yang bisa terus aktif dan produktip. Demikian dikatakan ketua Gapoktan Padasetia Dusun Cikaret  Desa Cikupa Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya, H. Karwan, dalam acara penyerahan bantuan benih dan laporan keuangan kelompoknya.(2/5) Dengan bantuan benih seberat 625 kg yang diterima 37 anggota poktan Padasetia, kata Karwan, diharapkan perekonomian masyarakat pedesaan, khususnya petani Desa Cikupa  mampu tumbuh dan berkembang. Dikatakan Karwan, dengan bantuan ini juga diharapkan seluruh anggota bisa meningkatkan usaha tani, sehingga tujuan poktan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani pun bisa tercapai. “Dalam pengelolaan aset kelompok pun kami lakukan secara transpan.”ungkap Karwan. Karwan menambahkan, petani memiliki peran dan fungsi yang penting dalam menggerakka...

SDN CILITUNG PARUNGBONTENG BERHARAP ADA BANTUAN REHAB

Gambar
TASIK NEWS -Sekolah sejatinya merupakan tempat menuntut ilmu dengan suasana penuh rasa nyaman bagi peserta didik, sehingga diharapkan bisa melahirkan prestasi baik di bidang edukasi, seni atau pun lainnya. Kondisi ini sangat jauh berbeda dengan keberadaan SD Negeri Ciintung Kecamatan Parungbonteng Kabupaten Tasikmalaya, karena selain kondisi bangunan sudah sangat mengkhawatirkan juga tampak tak terawat dengan bangunan sekolah masih jaman dulu. Di sebagian dinding bangunannya pun tampak terlihat sudah penuh dengan tambalan semen serta kondisi atap ruangan pun memprihatinakan, karena disana-sini penuh lubang sehingga dipastikan jika turun hujan maka air pun akan bocor ke ruang kelas. Menurut Kepala SDN Cilitung, Suparlan, S.Pd, bangunan tempatnya mengajar memang masih terlihat jaman dulu serta kondisinya pun sudah harus diperbaiki. Pihak sekolah dan para siswa, kata Suparlan, mengaku sudah sangat tidak nyaman dengan kondisi bangunan sekarang yang sudah tidak layak lagi. “Kam...

WARGA SANGAT APRESIASI, DD RAKSAJAYA TAHUN INI BELI MOBIL AMBULANS

Gambar
TASIK NEWS - Pemerintah Desa (Pemdes) Raksajaya Kecamatan Sodonghilir Kabupaten Tasikmalaya, mengalokasikan Dana Desa (DD) tahap satu tahun 2019 sebesar Rp. 240 juta untuk pengadaan kendaraan ambulans. Pengadaan ambulans tersebut merupakan realisasi untuK memenuhi keinginan warga. Pengadaan kendaraan ambulans tersebut tidak serta merta begitu saja, karena prosesnya harus melalui musyawarah desa dan harus sesuai Peraturan Mentri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi nomor 22 tahun 2016, tentang penetapan prioritas. seperti dikatakan Kepala Desa Raksajaya, Cecep Darmawan, saat wawancara dengan PNews di ruang kerjanya,  ambulans ini merupakan skala prioritas sebagai fasilitas untuk memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat. Karena seperti diketahui, Desa Raksajaya mempunyai jarak tempuh yang sangat jauh menuju Rumah sakit di Singaparna atau RSUD Sukarjo Tasikmalaya kota. “Sehingga mobil ambulans tersebut memang betul-betul sangat dibutuhkan warga," ujar C...