Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2025

Bak Jagoan, Seorang Kasi Ekbang Desa Mangkubumi Diduga Tak Kooperatif dan Arogansi Saat menghadapi Awak Media

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/CIAMISNEWS - Kejadian tidak menyenangkan terjadi beberapa waktu lalu antara awak media  dengan salah seorang perangkat Desa Mangkubumi, Kecamataadananya, Kabupaten Ciamis. Saat itu sejumlah awak media sedang melakukan kegiatan kontrol sosial dan konfirmasi lapangan terkait pelaksanaan proyek pembangunan rabat beton yang bersumber dari Bantuan Keuangan Provinsi (Banprov) Tahun Anggaran 2025 senilai Rp 98.000.000, proyek tersebut diketahui berada di Desa Mangkubumi dan dikerjakan sebagai bagian dari program peningkatan infrastruktur desa. Setelah melakukan peninjauan lapangan, tim media wakaketum DPP Forwapi mendatangi kantor desa untuk meminta konfirmasi kepada Kaur Ekonomi Pembangunan (Ekbang)/Kesra Desa  Mangkubumi, Kamil Jamaludin, yang diketahui berperan sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dalam proyek tersebut. Namun sayang saat proses wawancara berlangsung, situasi mendadak memanas. Berdasarkan keterangan tim DPP Forwapi di lokasi, oknum Ekbang ter...

Gubernur Jabar Canangkan Program Sapoe Sarebu. Kades Karangmekar, Kami Punya Perelek

Gambar
H. Yusup  PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Untuk menindaklanjuti kebijakan Gubernur Jawa Barat terkiat "Poe Ibu Sapoe Seribu Sepoe", di Desa Karangmekar Kecamatan Karangnungal Kabupaten Tasikmalaya ternyata sudah berjalan sebelum ada program tersebut. Seperti dikatakan Kepala Desa Karangmekar, H. Yusup, meskipun gubernur mengintruksikan agar di desa dibentuk bendahara untuk pengelolaan keuangan program itu, tapi menurut Yusup, pihaknya mengembalikan pengelolaan keuangan sepoe sarebu langsung ke tingkat RT. Yusup menerangkan, di tingkat RT sudah ada program sejenis seperti perelek yang sudah berjalan dengan baik.  "Hal ini dilakukan bukan karena saya tidak percaya pada desa, tetapi karena saya ingin memberdayakan masyarakat dan RTnya," ungkap Yusup.(27/10/25) Namun apa pun itu, menurut Yusup, kebijakan gubernur saat ini benar-benar sangat dirasakan manfaatnya terutama dalam hal kegotongroyongan.  "Semangat gotong royong ini harus terus dijaga agar tidak punah,...

Untuk Evaluasi Dan Program Kerja, Pemdes Sarimangu Secara Berkala Gelar Rapat Kordinasi

Gambar
PANGANDARNNEWS.COM/TASIKNEWS - Untuk merencanakan kegiatan atau program apa saja yang akan dilaksanakan, Pemdes Sarimangu Kecamatan Karangnungal Kabupaten Tasikmalaya, selalu dibahas dalam Rapat koordinasi rutin perangkat desa adalah kegiatan yang dilakukan secara berkala oleh pemerintah desa sarimangu  pimpin langsung kepala desa  sarimangu indra untuk berbagai tujuan, seperti: mengkoordinasikan agenda kegiatan internal dan eksternal Mengkoordinasikan hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan kegiatan mengevaluasi kegiatan dan kinerja membentuk kerja sama tim yang baik serta mendapatkan umpan balik, saran, dan dukungan berbagi informasi dan ide untuk menemukan solusi yang inovatif Rapat koordinasi rutin setiap seminggu sekali  ada juga. yang rutin dilaksanakan ada yang seminggu sekali atau pun satu bulan sekali. Seperti dijelaskan Kepala Desa Sarimangu, Indra, rapat koordinasi rutin perangkat desa ini merupakan kegiatan yang dilakukan secara berkala oleh pemerintah desa ...

RSUD Pandega Pangandaran Hari Ini Resmi Luncurkan Layanan Dialis, MOT, Klinik Jantung Dan Konservasi Gigi

Gambar
PANGANDAARANNEWS.COM - Dalam rangka peningkatan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang berkualitas sesuai dengan standar pelayanan serta mendekatkan akses pelayanan kesehatan khususnya bagi pasien yang berasal dari Kabupaten Pangandaran dan sekitarnya, RSUD Pandega Pangandaran resmi meluncurkan sejumlah layanan kesehatan baru.  Layalanan tersebut antara lain, Dialisis, Klinik Jantung dan Pembuluh Darah, Klinik Konservasi Gigi serta penambahan Ruangan Midular Operating Theatre (MOT), launching layanan baru ini dilaksanakan di Aula RSUD Pandega Pangandaran Gedung A Lantai 4.(24/10/25) Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain: 1. Bupati Kabupaten Pangandaran; 2. Wakil Bupati Kabupaten Pangandaran; 3. Bapak H. Jeje Wiradinata; 4. Anggota DPR RI Dapil X (Hj. Ida Nurlaela Wiradinata); 5. Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran; 6. Kepala Kepolisian Resort Pangandaran; 7.Komandan Distrik Militer 0625 Pangandaran; 8. Kepala Kejaksaan Negeri Ciamis; 9. Sekretaris Daerah Kabupaten Pangand...

Bukti Nyata Kepedulian untuk Kaum Dhuafa, Dinsos Jabar Bareng Pemkab Pangandaran Gelar Sunatan Massal

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran menggelar kegiatan sunatan massal, bertempat di Aula Desa Wonoharjo, Kecamatan Pangandaran.(24/10/25) Kegiatan sosial yang diikuti 32 anak dari berbagai kecamatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian dari Festival Layanan Publik dan Hiburan Khas Jawa Barat dengan moto Abdi Nagri Nganjang Ka Warga, dan untuk Kabupaten Pangandaran kegiatan ini bertepatan dengan milangkala kabupaten Pangandaran yang ke 13. Sejak pagi hari antusiasme masyarakat tampak tinggi, orang tua bersama anak-anak mereka datang memenuhi aula desa untuk mengikuti kegiatan ini.  Selain memberikan manfaat kesehatan, kegiatan ini juga menjadi wujud kepedulian pemerintah terhadap masyarakat kurang mampu khususnya dalam bidang sosial dan kesehatan. Kehadiran pemerintah provinsi dan kabupaten dalam program bersama ini, menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi antarinstansi dapat memberikan dampak langsung ...

Peringati Hari PGRI, Guru-Guru Di Kecamatan Cimaragas Ikuti Pertandingan Olahraga

Gambar
PANGANDARANNNEWS.COM/TASIKNEWS - Dalam rangka memperingati HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional, PGRI Cabang Cimaragas Kabupaten Ciamis menggelar kegiatan perdana pertandingan bola voli persahabatan antar ranting. Kegiatan ini diikuti oleh para guru dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari TK, SD, SMP hingga SMA di wilayah Kecamatan Cimaragas.(21/10/25) Kepada  media Ketua PGRI Cabang Cimaragas, Hilmansyah Ridwan, S.Pd., M.Pd, menyampaikan, pihaknya berharap agar kegiatan seperti ini dapat menjadi inspirasi bagi peringatan hari-hari besar lainnya. Menurutnya, melalui kegiatan olahraga dan kebersamaan, para guru dapat lebih saling mengenal serta memperkuat sinergi dalam membangun dunia pendidikan. “Melalui kegiatan persahabatan dan olahraga seperti ini, para guru dapat mempererat tali silaturahmi serta menumbuhkan semangat kebersamaan," ungkapnya. Dalam pertandingan voli tersebut, tim putra mempertemukan SMA Cimaragas dengan Ranting 2 SD, sementa...

Pangandaranval Nature 13, Warnai Milangkala Pangandaran Tahun Ini

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM - Masih dalam rangkaian Hari Jadi Kabupaten Pangandaran (Milangkala 13) tadi siang dilaksanakan Pangandaranval Nature 13, bertempat di kawasan Baulevar Pantai Barat.(20/10/25) Selain dihadiri Bupati Pangandaran Hj Citra Pitriyami dan Wakil Bupati H. Ino Darsono, juga dihadiri Ketua DPRD Asep Noordin dan anggota DPRD lainnya, Sekda Kusdiana, Kepala SKPD dan ratusan warga yang antusias ingin menyaksikan helatan yang digelar setahun sekali. 132 peserta karnaval yang datang dari 93 desa serta SKPD di jajaran Pemkab Pangandaran pun menampilkan berbagai busana yang didominasi bertemakan alam dan limbah plastik, satu persatu tampil di depan juri dan tamu undangan. Pada sambutannya Bupati Pangandaran Hj Citra Pitriyami mengaku sangat mengapresiasi seluruh kreasi yang ditampilkan seluruh peserta, semuanya menggunakan bahan dari alam serta limbah plastik dan kertas yang ada di sekitar tempat tinggal. "Saya harap kegiatan budaya ini harus tetap ada dan dirawat," ung...

Ketua DPP Forwapi, Selamat Atas SK Definitif DPC Ciamis

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Forum Wartawan Priangan (Forwapi) kembali menggelar kegiatan silaturahmi dan konsolidasi organisasi sekaligus menyerahkan Surat Keputusan (SK) Definitif kepada Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Forwapi Kabupaten Ciamis, bertempat di RM Ayam Goreng Rempah Priangan, Jalan Imbanagara, Kabupaten Ciamis.(18/10/25) Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Umum DPP Forwapi Halim Saepudin, Sekjend Forwapi Ade Global, Wakil Ketua Umum Endang Boy, Wasekjend H. Asep Malik, S.Sos, serta sejumlah pengurus DPC dari berbagai daerah, termasuk Ketua DPC Kota Banjar Asep Nurohman beserta jajarannya dan Ketua DPC Kota Tasikmalaya Yana Anjana bersama pengurus lainnya. Dalam sambutannya, Ketua Umum DPP Forwapi Halim Saepudin menegaskan, kegiatan konsolidasi ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta menyatukan visi dan semangat seluruh anggota dan pengurus. Menurutnya, dalam berorganisasi semua harus tetap menjaga kekompakan serta menghindari prasangka...

RSUD Pandega Pangandaran Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Melalui VIiisitasi Instalasi Dialisis Dan Mammografi

Gambar
oleh, hiek - 15/10/24  ---------------------------------------------------------------------------- PANGANDARANNEWS.COM — Dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya bagi pasien gagal ginjal dan deteksi dini kanker payudara, RSUD Pandega Pangandaran terus menunjukkan komitmennya melalui serangkaian visitasi layanan baru yang dilakukan bersama Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Visitasi Instalasi Dialisis: Selangkah Lebih Dekat dengan Layanan Cuci Darah di  Pangandaran. Sebagai upaya memberikan kemudahan akses bagi pasien gagal ginjal, RSUD Pandega Pangandaran telah melaksanakan Visitasi Instalasi Dialisis pada Senin (13/10/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari proses perizinan operasional instalasi dialisis yang dilakukan melalui penilaian kesesuaian standar sesuai Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes) melalui verifikasi administrasi dan pemeriksaan lapangan langsung. Tim Visitasi terdiri dari unsur Kementerian Kesehatan RI, Perhimpun...

RSUD Pandega Pangandaran Ajak Masyarakat Peduli Pada Kesehatan Payudara Melalui Deteksi Dini Dan Gaya Hidup Sehat

Gambar
Penulis : hiek – 16 oktober 2025 PANGANDARANNEWS.COM – Dalam momentum Bulan Kesadaran Kanker Payudara yang diperingati setiap bulan Oktober, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandega Pangandaran mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan payudara melalui deteksi dini dan gaya hidup sehat. Seperti disampaikan Dokter umum RSUD Pandega, dr. Fikri Dian Dinu Azizah, kanker payudara merupakan salah satu penyakit yang paling banyak menyerang perempuan di Indonesia. Namun, angka kesembuhan dapat meningkat signifikan apabila terdeteksi sejak dini. Kunci utama dari pencegahan kanker payudara, terang Fikri, adalah kesadaran untuk melakukan pemeriksaan secara rutin. Banyak pasien datang ketika kondisinya sudah parah, padahal jika ditemukan lebih awal, peluang sembuhnya sangat besar. Menurutnya, masyarakat terutama perempuan usia di atas 30 tahun perlu melakukan SADARI (Periksa Payudara Sendiri) secara berkala terutama seminggu setelah masa menstruasi berakhir. “Selain itu, pemeriksaan ...

Kabar Gembira, RSUD Pandega Pangandaran Siap Operasikan Layanan Cuci Darah

Gambar
Penulis : hiek  - 15 oktober 2025   PANGANDARANNEWS.COM – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandega Pangandaran beberapa waktu lalu menggelar visitasi instalasi pelayanan dialisis atau cuci darah, Visitasi tersebut menjadi tahapan penting sebelum layanan dialisis resmi beroperasi ini turut dihadiri Bupati Kabupaten Pangandaran Citra Pitriyami, perwakilan Kementerian Kesehatan RI, Pernefri (Perhimpunan Nefrologi Indonesia), dan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat.  Dalam kesempatan tersebut, tim dari Kementerian Kesehatan dan Pernefri meninjau kesiapan sarana, prasarana, serta tenaga medis untuk memastikan seluruh aspek telah memenuhi standar nasional pelayanan dialisis rumah sakit. Dengan dilaksanakannya visitasi ini, RSUD Pandega selangkah lebih dekat untuk membuka pelayanan dialisis secara resmi. Kehadiran layanan tersebut diharapkan mampu memberikan kemudahan akses, meningkatkan mutu pelayanan kesehatan, serta menjadi bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Pangandaran da...

Ketua Tim Penggerak PKK Desa Sindangasih Bagikan Kain Seragam Batik Untuk Para Kader

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Dalam rangka memperkuat semangat kebersamaan, Pemerintah Desa Sindangasih Kecamatan Cikatomas menyerahkan kain seragam batik nasional kepada anggota PKK desa. Pembagian seragam ini bertujuan untuk mempererat solidaritas antar kader PKK yang ada di Desa Sindangasih. Seperti dikatakan Ketua Tim Penggerak (Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) PKK Desa Sindangasih Rani Ruslan S,Pd, penyerahan kain seragam ini diharapkan menjadi langkah nyata dalam mendukung peran aktif kader PKK dalam berbagai kegiatan dan pemberdayaan masyarakat.  Dengan semangat baru, ucap Rani, para anggota PKK dapat terus berkontribusi dalam menciptakan perubahan positif dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.  Rani mengatakan, Tim Penggerak PKK ini  memiliki beberapa tujuan utama antara lain meningkatkan semangat dan motivasi anggota PKK dan pembagian kain batik yang dibagikan ini merupakan identitas budaya Indonesia. "Kami berharap pembagian kain ini dapat memotiv...

Manfaakan Bantuan Keuangan Provinsi Jabar, Pemdes Girikencana Bangun Jalan Rabat Beton

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Pemerintah desa (pemdes) Giri Kencana Kecamatan Parungpomteng Kabupaten Tasikmalaya, saat ini sedang melaksanakan pembangunan jalan yang menuju pemukiman warga dengan rabat beton, dengan tujuannya untuk memperkuat dan mempermudah akses masyarakat. Menurut Kepala Desa Giri Kencana, Robai, terutama juga untuk memperlancar anak-anak pergi bersekolah termasuk sektor kesehatan untuk memperlancar bila ada masyarakat yang sakit biar mudah untuk berobat dengan menggunakan kendaraan menuju tempat layanan kesehatan. "Perbaikan jalan rabat cor beton ini memang sudah dinanti nanti masyarakat, karena memang benar benar dibutuhkan,” ucap Robai.(15/10/25) Robai mengatakan, seluruh pembangunan yang digulirkan desa ini merupakan hasil dari musyawarah melalui musrenbang dari tingkat kedusunan sampai tingkat desa yang dilaksanakan secara terbuka dan transparan baik dari segi penggunaan anggaran maupun proses pembangunan. Ia mengaku gembira, kegiatan ini disambut antu...

Kopdes Merah Putih Pamijahan Siap Layani Simpan Pinjam Dan Kebutuhan Sembako Warga

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS -  Pasca pembentukan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih Desa pamijahan Kecamatan Bantarkalomg Kabupaten Tasikmalaya pada bulan Juli 2025 lalu, secara resmi membuka gerai sembako dan simpan pinjam. Seperti disampaikan Ketua Kopdes Merah Putih Desa, Cecep Maulana, pihaknya menyediakan berbagai kebutuhan pokok masyarakat seperti beras, gula, minyak goreng hingga gas LPG 3 Kg yang dijual dengan harga lebih stabil dan terjangkau masyarakat. “Barang-barang yang dijual di Koperasi harganya sama seperti di pasaran,” ungkap Cecep.(15/10/25) Menurutnya, sejalan dengan program Presiden Prabowo ke depannya koperasi Merah  Putih Desa Pamijahan akan membuka gerai sembako serta gerai simpan pinjam dan unit usaha yang akan terus dikembangkan. Ia menyebut pihaknya pun akan terus mengembangkan koperasi merah putih, salah satunya dengan menggandeng pihak perbankan melalui percepatan permodalan. Kepala Desa Pamijahan, H Ipin menambahkan, keberadaan gerai kopdes ini d...

Akibat Hujan Deras, Jalan Desa Kujang Retak Dan Satu Rumah Warga Terkena Longsoran

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Dampak dari Intensitas curah hujan tinggi, jalan Sindangreret - Cidadap tepatnya di titik Desa Kujang Kecamatan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya. Tampak retakan jalan terjadi sepanjang kurang lebih 20 meter akibat pergeseran tanah yang terjadi pada malam hari (12/10/25) sekitar pukul 21 : 05 Wib. Selain jalan dengan status jalan kabupaten, juga terjadi longsor di jalan desa dan satu unit rumah milik Ustadz Usup warga kampung Cimindi RT 04 RW 06. Tembok rumahnya jebol terkena dampak longsoran material tanah dan musibah ini bersamaan dengan kejadian semalam, beruntung tidak ada korban jiwa. Kepala Desa Kujang, Hendra Permana Kades Kujang, membenarkan telah terjadi jalan retak sepanjang kurang lebih 20 meter di desanya yang berlokasi di jalan di jalan Cadas Salang RT 04/04 Kampung Cimindi dan tebing longsor di Kampung Cimindi. "Satu unit rumah milik warga atas nama Ustadz Usup, temboknya jebol oleh timbunan material tanah," terang Hendra.(13/1...

Kades Pekalongan Ikut Panen Jagung Ketapang, Dukung Program Ketahanan Pangan

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Kepala Desa Pekalongan yang juga Ketua APDESI Kecamatan Sodonghilir Kabupaten Tasikmalaya, Nunung, tadi siang melaksanakan panen raya jagung di lahan seluas 1 hektare di areal desa.(13/10/25) Kegiatan ini dalam rangka ikut mendukung program ketahanan pangan yang di kelola Bumdes Jaya artha Komal, juga dihadiri ketua Bumdes Roni Rahmat, Kasi Pemerintahan Kecamatan Sodonghilir, Danramil, Kapolsek, Babinsa ,Tim penggerak (TP) PKK Desa Pekalongan dan para kawil yang ikut terjun langsung dalam panen jagung tersebut. Kepada Pangandaran News, Kades Pekalongan Nunung, menyampaikan pihaknya berharap dengan adanya program ketahanan pangan yang dikelola Bumdes Jaya artha Komala bisa lebih meningkatkan pendapatan desa, meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pengurus Bumdes itu sendiri. "Tentunya kami sangat mendukung penuh dengan adanya program Ketapang yang dikelola Bumdes ini, karena pada dasarnya ini untuk menumbuhkan perekonomia masyarakat baik pengurus...

Warga Desa Cibeber Budayakan Hidup Guyub Dan Gotong-Royong

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Perbaikan jalan di lingkungan masyarakat desa tidak selalu harus menunggu anggaran dari pemerintahan desa (pemdes), warga pun bisa berkontribusi langsung untuk kemaslahatan bersama. Seperti disampaikan warga Desa Cibeber Kecamatan Cikalong Kabupaten Tasikmalaya, Nur Habibi, disini warga bergotong-royong untuk memperbaiki jalan yang menuju ke arah pemakaman. Warga bahu membahu  melakukan pengecoran secara swadaya, sehingga semangat kebersamaan pun terjalin antara warga satu dengan lainnya. "Moment ini pun bisa untuk mempererat silaturrahmi," ungkapnya.(10/10/25) Nur mengatakan, kerja bakti pengecoran jalan setapak secara swadaya ini menjadi bentuk semangat gotong royong dalam membangun lingkungan. "Dan ini murni merupakan gerakan inisiatif masyarakat," imbuhnya. Nur berharap, apa yang dilakukannya ini bisa menjadi contoh buat generasi muda untuk membangkitkan semangat gotong royong.  "Pada intinya, kita berharap bisa membentuk se...

Terkait Berita Pelayanan Medis Terhadap Isra, Ini klarifikasi Resmi RSUD Pandega Pangandaran

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM -Terkait Pemberitaan di Media Online Sehubungan dengan adanya pemberitaan di media Online yang memberitakan bahwa pelayanan medis terhadap pasien atas nama Saudara Isra (44 tahun) di RSUD Pandega Pangandaran, bersama ini kami menyampaikan klarifikasi resmi sebagai berikut: 1. Kronologi Kejadian Pasien atas nama Saudara Isra (44 tahun) tiba di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Pandega Pangandaran pada Selasa, 7 Oktober 2025 pukul 18.34 WIB, setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di sekitar Desa Babakan. Pasien dijemput menggunakan ambulans RSUD Pandega Pangandaran ke lokasi kejadian dan langsung mendapatkan penanganan kegawatdaruratan meliputi perawatan luka, pemasangan infus, pemberian obat-obatan, pemeriksaan rontgen, serta observasi intensif oleh tim medis sesuai dengan Standar Prosedur Operasional (SPO) Penanganan Pasien Gawat Darurat. 2. Upaya Penanganan Medis Tim medis yang terdiri dari dokter dan perawat jaga IGD telah melakukan upaya maksimal sesuai dengan...

Pemdes Kujang Siap Sukseskan Visi Kabupaten Tasikmalaya, Jalan Kasep Mulus

Gambar
Hendra Permana  PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Anggaran Dana Desa (DD) yang digelontorkan pemerintah pusat sangat membantu untuk peningkatan pembangunan sekaligus kesejahteraan masyarakat, salah satunya diwujudkan melalui perbaikan infrastruktur gedung serbaguna. Demikian disampaikan Kepala Desa Kujang Kecamatan Karangnungal Kabupaten Tasikmalaya, Hendra Permana, saat ditemui Pangandaran News di ruang kerjanya.(07/10/25) Hendra mengatakan, begitu anggaran masuk ke rekening desa langsung dialokasikan sesuai peruntukan.  "Untuk DD tahap dua ini kami gunakan untuk membangun gedung serbaguna," ucapnya. Dan setiap kegiatan pembangunan yang desa, kata Hendra, pihaknya selalu melibatkan masyarakat setempat baik dalam perencanaan maupun pengerjaan. Dismping bertujuan agar masyarakat merasa memiliki, serta sekaligus menjadi bentuk untuk pemberdayaan warga desa. Karena dengan melibatkan warga masyarakat sebagai tenaga kerja, tentu bisa menjadi tambahan penghasilan keluarga. "Sel...

Gotong-Royong Warga, Warnai Geliat Pembangunan Di Desa Sindangasih

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Pembangunan infrastruktur jalan di Desa Sindangasih Kecamatan Cikatomas Kabupaten Tasikmalaya, dilaksanakan secara gotong-royong yang melibatkan masyarakat dari masing-masing dusun. Seperti disampaikan Kepala Desa Sindangasih, Tedi Ruslan, jalan yang diperbaiki ini merupakan akses penghubung dari Desa Sindangasih Kecamatan Cikatomas ke Desa Mulyasari Kecamatan Salopa. Dengan semangat kebersamaan, kata Tedi, dalam pengerjaannya jalan ini melibatkan masyarakat dari berbagai dusun, tokoh masyarakat, aparat desa serta kelompok ibu-ibu PKK. "Mereka bahu membahu bergotong-royong dalam pengerjaannya," kata Tedi.(04/10/25) Tedi mengatakan, pihaknya sangat  mengapresiasi seluruh warga yang telah ikut serta dalam kegiatan pembangunan jalan ini. Dan kegiatan ini bukan hanya tentang pembangunan jalan jalan, tetapi juga membangun kebersamaan dan rasa memiliki terhadap kemajuan desa Tedi yakin jika semua terus bersatu dan saling membantu, maka Desa Sindangk...

Buntut Ucapan Pelecehan Terhadap Jurnalis, Kades Cibatuireng Akhirnya Minta Maaf

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIK NEWS - Buntut dari pemberitaan di berbagai media terkait ucapan Kepala Desa Cibatuireng Kecamatan Karangnungal Kabupaten Tasikmalaya H. Ajat Nurrohman yang mengatakan 'Wartawan Gembel" kepada salah satu jurnalis di kantornya (29/9/25), akhirnya Kades Cibatuireng H. Ajat Nurrohman pun meminta maaf melalui pernyataan lisan dan tulisan langsung di depan para awak media. Pernyataan permintaan tersebut disaksikan langsung Ketua APDESI dan jajaran serta sejumlah wartawan, bertempat di Sekretariat APDESI Kecamatan Karangnunggal. (02/10/25). Ajat menyampaikan, secara pribadi ia mohon maap atas ucapannya yang telah menyakiti seluruh awak media. Ia mengaku ucapan tersebut stentunya itu merupakan kebodohannya  dan ketidak sengajaannya tersebut tidak bermaksud melecehkan profesi awak media. "Ini tentu menjadi pembelajaran berharga bagi saya, bahwa ucapan itu harus dijaga karena bisa menyakiti perasaan orang lain," ucapnya. Ia menyebut permohonan maaf i...

Pasca Kasus Keracunan, Forkopimda Pangandaran Gelar Rapat Koordinasi Pengawasan Program MBG

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM – Forkopimda Pangandaran menggelar rapat koordinasi untuk membahas antisipasi serta pengawasan program Makan Bergizi Gratis (MaBG), bertempat  di Aula Auditorium Mapolres Pangandaran. (02/10/25) Dalam rakor yang dipimpin Kapolres Pangandaran AKBP Dr. Andri Kurniawan, S.I.K., M.H, Bupati Pangandaran Hj. Citra Pitriyami, S.H, menyanpaikan, terkait pentingnya evaluasi menyeluruh menyusul kasus keracunan makanan yang sempat terjadi baru-baru ini.  “Kami berharap kejadian kemarin di Kecamatan Cigugur menjadi yang pertama dan terakhir, oleh karena itu semua pihak harus melakukan pengawasan agar kasus serupa tidak terulang,” kata bupati. Sementara Kapolres Pangandaran AKBP Dr. Andri Kurniawan, S.I.K., M.H, menambahkan, pada  data Kemenkes mencatat hingga 26 September 2025 ada 90 kasus keracunan makanan di Indonesia dengan 8.673 korban, dan di Jawa Barat menjadi salah satu penyumbang terbesar. Strategi pengawasan terpadu ini, kata Kapolres, perlu disusun mula...

Diduga Keracunan, Usai menyantap MBG Puluhan Pelajar di Cipatujah Dilarikan Ke Puskesmas

Gambar
PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Puluhan pelajar SMK Negeri Cipatujah Kabupaten Tasikmalaya, diduga alami keracunan. Korban merasakan gejala mual, sakit perut, diare serta pusing usai menyantap menu Makan Bergizi Gratis (MBG). Dari beberapa video amatir menunjukan, korban mendapat penanganan petugas medis 119 di dalam mobil ambulabce dengan Petugas medis 119 memberikan cairan infus untuk korban. Menurut Kepala Desa Padawaras, Yayan Siswandi, para siswa yang diduga mengalami keracunan ini langsung ditangani di mobil ambulance sebagian. "Dan ditangani di Pustu Padawaras," kata Yayan.(01/10/25) Sementara Kepala Puskesmas Cipatujah Cepi Anwar membenarkan, sebanyak 33 orang dilarikan di Puskesmas Cipatujah, Puskesmas Bantarkalong, Pustu Desa Darawati dan Klinik Medika.  "Kami dibuat kelabakan karena korban yang datang ini silih berganti," terang Cepi. Cepi mengatakan, sebagian korban masih berada di Puskesmas Pembantu Padawaras dan ada juga yang pulang ke rumah masing ma...