JUMLAH PENDAFTAR CPNS DI PANGANDARAN TAHUN 2021 CAPAI 8.953, SAYANG PESERTA DARI PANGANDARAN HANYA 24 % SAJA

PANGANDARANNEWS.COM – Jumlah peserta pada tes CPNS di Pemkab Pangandaran tahun ini ternyata didominasi peserta dari luar Pangandaran.

Menurut Kepala Bidang Pengadaan Pengembangan Kompetensi dan Informasi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pangandaran Sofyan Tanjung, dari 8.953 seluruh jumlah yang ikut CPNS di Pangandaran, warga Pangandaran hanya 2.182 dan sisanya berasal dari luar daerah, sementara untuk presentase peserta Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) sampai saat ini masih dipilah.

“Kita lihat dulu berapa CPNS yang berasal dari Pangandaran, “ucapnya.(12/12)

Sementara Kepala BKPSDM Kabupaten Pangandaran Dani Hamdani menambahkan, jumlah peserta  CPNS pada tahun 2019 lalu juga sama didominasi dari luar Pangandaran, dari Pangandaran sendiri hanya sekitar 30 persen saja.

Padahal kata Dani jika pendaftar dari Pangandaran banyak maka dipastikan peluang yang jadi CPNS asli Pangndaran terbuka lebar, tapi kalau yang minatnya sedikit susah juga.

“Saya berharap jumlah pelamar untuki tahun berikutnya bisa didominasi warga Pangandaran, “ujar Dani. (PNews)






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tahun 2025 Jadi Rp 2.221.724, UMK Kabupaten Pangndaran Naik 6,5%

TARGET TIDAK TERCAPAI, SANKSINYA GAJI BILLER PLN DIPOTONG TIAP BULANNYA

KISAH HEROIK SRIKANDI SUKAPURA, R.A. DEWI SITI MUNIGAR