ADA DI DAERAH WISATA, MTSN PANGANDARAN MAKSIMALKAN PENGAWASAN PADA PESERTA DIDIKNYA

PANGANDARANNEWS-Di tengah-tangah hilir mudiknya wisatawan di Pangandaran ini tentu akan memberikan dampak langsung pada anak-anak usia sekolah, terutama sekolah yang secara langsung ada di sekitar lokasi wisata, tak terkecuali MTs Negeri Pangandaran.

Untuk mengantisipasi itu tentunya selain program pemerintah daerah melalui Pangandaran mengaji, Ajengan Masuk Sekolah (AMS) dan lainnya, danhal yang paling penting tentunya tanggungjawab para orangtua untuk sama-sama mengawasi anaknya masing.

Demikian dikatakan Kepala MTsN Pangandaran, H. Ismail M. Pd, di hadapan para orangtua kelas 9 di aula MTs Negeri Pangandaran, beberapa waktu lalu.

Kata Ismail, dari 1000 lebih siswa ini serta dalam keterbatasan waktu belajar di sekolah, tentunya sangat tidak mungkin sepenuhnya ditangani sekolah, sehingga keluarga atau orangtua pun dituntut mampu lebih mengawasi.

“Kami dengan siswa hanya punya waktu sekitar 6-7 jam dalam sehari, dan tentunya keluarga yang punya waktu lebih lama untuk mendampingi anak-anaknya di rumah, “kata Ismail.(12/3)

Hal senada disampaikan Ketua Komite MTsN, Safrudin M. Pd, semua pihak harus lebih merasa tanggung jawab, terutama para orangtua.

"Tanggungjawab anak-anak merupakan tanggunjawab kita semua, tapi kami berharap orangtua bisa menjaga dan mengawasi ketika anak ada di rumah,"tutur Saprudin.

Sementara salah seorang orang tua murid, Firdaus (50), setelah mendengarkan apa yang dikatakan kepala dan ketua komite MTsN Pangandaran, ia mengaku merasa diingatkan untuk lebih memberi perhatian pada anaknya.

“Memang benar, saat di sekolah anak-anak kami sepenuhnya tanggungjawab pihak sekolah, tapi setelah pulang ke rumah tentunya ini menjadi tanggung kami semua. “ucapnya. (HARIS FIRDAUS)

Related

Pendidikan 4283534224904177278

Posting Komentar

emo-but-icon

item