Dalam Kunjungan Kerjanya, YSPN Lakukan Serah Terima Tanaman Palawija Di SDN Cijulang Tasikmalaya

PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Yayasan Swatantra Pangan Nusantara (YSPN)  melalui Program Swasembada Pangan Berbasis Sekolah menggelar kunjungan kerja dan serah terima tanaman palawija di SDN Cijulang, Desa Mandalajaya, Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya. Acara ini dihadiri oleh Bupati Tasikmalaya, Wakil Bupati, dan jajaran pemerintah desa dan kecamatan Cikalong.(19/01/26)

Kegiatan ini bertujuan memperkenalkan pertanian usia dini dan meningkatkan kesadaran generasi muda terhadap sektor pertanian. 

"Melalui program ini, anak-anak menerima bibit seperti jagung, kedelai, dan kacang tanah yang akan mereka rawat sendiri," ujar Ibu Siti Nurhaliza, Koordinator Program Swasembada Pangan Berbasis Sekolah Yayasan Swatantra Pangan Nusantara Kabupaten Tasikmalaya.

Kepala Desa Cimanuk, Anhar, menyampaikan bahwa pemerintah desa telah memberikan dukungan penuh terhadap acara ini. "Hadirnya Bupati, Wakil Bupati, perwakilan PGRI dan K3S menjadi dukungan penting dalam mengintegrasikan program ini ke dalam aktivitas pembelajaran di sekolah-sekolah di Kecamatan Cikalong," ujarnya.

Program ini diharapkan dapat menumbuhkan minat dan kesadaran generasi muda terhadap sektor pertanian serta meningkatkan produksi pangan lokal untuk mendukung ketahanan pangan nasional di masa depan. (anwarwaluyo)

Komentar