KAPOLDA JABAR LAKUKAN KUNJUNGAN KERJA TINJAU PERSIAPAN POLRES PANGANDARAN

PANGANDARANNEWS.COM - Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Suntana, M.Si., siang tadi melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Pangandaran untuk melihat kesiapan pembangunan Polres Pangandaran serta melihat pelaksanaan vaksinasi masyarakat Pangandaran (16/02)

Dalam kunjungannya Kapolda yang didampingi Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Asep Nana Mulyana dan sejumlah pejabat Polda Jabar, langsung  disambut oleh Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata, Kapolres Pangandaran AKBP Hidayat dan Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin, bertempat di lapang Desa Wonoharjo Kecamatan Pangandaran.

"Kunjungan ini untuk memastikan kesiapan Polres Pangandaran dalam memberikan pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat Kabupaten Pangandaran, "terang Kapolda.

Kapolda berterimakasih karena berkat bantuan masyarakat Pangandaran dan Forkopimda serta Pemkab Pangandaan yang telah menyiapkan bupati, mako kantor sementara yang sangat representatif.

Dan lahan yang telah disiapkan Pemkab Pangandaran di Desa Wonoha ini rencananya pada tahun 2023 akan dijadikan Mako Polres definitif, ini sangat luar biasa.

"Dan insyaallah Pemkab Pangabdaran juga akan menyiapkan tanah untuk satu Kompi Brimob sebagai tambahan kekuatan menjaga Harkamtibmas untuk masyarakat Pangandaran, "imbuh Kapolda.

Dengan hadirnya Polres Pangandaran, ujar Kapolda, tentunya akan sangat bermanfaat bagi masyarakat Khususnya di bidang keamanan, sehingga kegiatan masyarakat bisa lebih aman dan nyaman.

Kapolda juga mengapresiasi sinergitas yang terjalin khususnya dalam penanganan Covid-19 dan percepatan vaksinasi, dan capaian tersebut membuat Kabupaten Pangandaran menjadi satu-satunya kabupaten/kota di Jawa Barat berstatus PPKM Level 1.

"Sesuai instruksi Mendagri nomer10 hanya Pangandaran satu-satunya kabupaten yang masih level, dan ini berkat kerja keras bupati dan jajarannya, " katanya.

Sementara Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata mengatakan, kehadiran Polres ini tentu menjadikan Pangandaran kabupaten yang utuh, ada pemerintah, Polres, Kejaksaan dan Kodim.

Jeje menyebut pihaknya akan support dan memfasilitasi agar embangunan Polres ini berjalan dengan baik.

"Pak Kapolres sudah mulai ngantor, tentu pelayanan sekarang masyarakat tidak usah lagi jauh, ketertiban dan keamanan pun akan terjaga dengan baik, "ujar Jeje. (PNews)

Related

berita 2802538880138335590

Posting Komentar

emo-but-icon

item