Peringati HPN, DPP FFORWAPI Tasikmalaya Salurkan Santunan Pada Anak Yatim Di Desa Karangsembung

PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS - Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2025, Forum Wartawan Priangan (FORWAPI) menggelar acara sosial dengan menyalurkan santunan bagi anak yatim dan penyerahan Surat Keputusan (SK) Dewan Pimpinan Cabang (DPC), bertempat di Sekretariat DPP Forum Wartawan Priangan (FORWAPI) yang beralamat di Kampung Sukasukur Desa Karangsembung Kecamatan Jamanis Kabupaten.Tasikmalaya.(09/02/24)

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Desa Karangsembung Yono Jaya Pranomo, Pembina FORWAPI, Ketua Umum DPP FORWAPI Halim Saepudin dan jajaran pengurus serta para jurnalis dari berbagai media. 

Dalam.sambutannya Ketua Umum Forwapi Halim Saepudin  menyampaikan, acara ini merupakan bentuk kepedulian insan pers terhadap masyarakat serta langkah nyata dalam memperkuat solidaritas sesama jurnalis. 

Momentum HPN ini, kata Halim, bukan hanya untuk merayakan profesi wartawan tetapi juga menguatkan peran sosial kami di tengah masyarakat.

Ia mengatakan, selain santunan kepada anak yatim acara ini juga menjadi ajang penyerahan SK kepada pengurus DPC Forum Wartawan Priangan di berbagai daerah diantaranya saat ini baru DPC FORWAPI Kabupaten Garut.

"Hal ini menandai penguatan organisasi di tingkat lokal, dan dengan adanya legalitas yang jelas diharapkan para jurnalis di daerah dapat semakin aktif dalam menjalankan tugas jurnalistik serta berkontribusi bagi perkembangan dunia pers," ungkapnya.

Ditempat yang sama, Kepala Desa Karangsembung Yono Jaya Pranomo menyampaikan rasa syukur atas bantuan yang diberikan kepada warganya, semoga para insan pers lebih maju dalam berkolaborasi dengan pemerintah desa, ucapnya.

Ia juga berharap, FORWAPI lebih maju lagi serta kedepannya acara santunan ini bisa menjadi agenda dan bisa berkolaborasi dengan seluruh pemerintah desa yang ada di kecamatan Jamanis.***

Related

TASIK NEWS 5434788984563592732

Posting Komentar

emo-but-icon

item