BKMM DMI PANGANDARAN GELAR HALAL BIL HALAL DALAM PENGAJIAN RUTIN TRIWULAN

PANGANDARAN-Pembangunan peningkatan dunia pendidikan yang dilaksanakan di setiap daerah selalu diawali para kaum ibu, karena sejatinya pendidikan anak harus dimulai dari unit terkecil, lingkungan keluarga.

Seperti dikatakan Kasubag Bina Mental dan Keagamaan Bagian Kesra Setda Pangandaran, Yayan Hendayana S. Ag, saat menghadiri acara halal bil halal Badan Koordinasi Majlis taklim Mesjid, Dewan Mesjid Indonesia (BKMM DMI) Pangandaran di gedung Islamic Center Pangandaran.(11/7)

Di hadapat ibu-ibu yang hadir, Yayan menyampaikan, Pemkab Pangandaran telah mengalokasi dana hibah kegamaan sebesar Rp. 8 milyar untuk pembangunan mesjid dan pondok pesantren.

“Hibah tersebut merupakan usaha pemerintah darah dalam membantu di bidang keagamaan."paparnya.

Sementara ketua BKMM MDI Pangandaran Hj. Hasyaroh, menjelaskan, acara halal bil halal yang diselenggarakan sekaligus dengan pengajian rutin tri wulan ini merupakan ajang silaturahmi keluarga besar BKMM MDI, karena dengan dengan sering bertemu ini organisasi semakin kokoh dan tali persodaraan pun semakin erat.

"Dengan menjadi manusia yang mampu  meneladani Rasulullah saw, seperti puasa romadhan, membiasakan membaca Alquran, menjaga lisan dan membiasakan bersedekah, sesungguhnya  keempat hal inilah yang dirindukan surga."terang Hasyaroh. (HARIS F)

Related

berita 3225143032785039882

Posting Komentar

emo-but-icon

item