LAGI, PRESTASI EMAS DIRAIH PEMKAB PANGANDARAN TERIMA NILAI B UNTUK LAKIP 2018

Di usianya yang baru menginjak 6 tahun, Kabupaten Pangandaran selain berhasil menjadi Daerah Otonomi Daerah (DOB) terbaik se-Indonesia, kini Pangandaran pun berhasil mendapat nilai B untuk Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintah (LAKIP) tahun 2018, pada penilaian LAKIP Wilayah I yang meliputi Pulau Sumatera, Provinsi Banten dan Jawa Barat hasil pemerikasan yang dilakukan Kementrian PAN dan RB.

Usai menerima penghargaan ini, Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, di Hotel Trans Luxury Hotel Bandung, kepada awak media menyampaikan, prestasi ini diraih berkat kebersamaan semua pihak yang terus menerus bekerja lebih baik dan lebih baik lagi.

Jeje mengatakan, penilain ini merupakann amanat Peraturan Pemerintah (PP) nomor 8 tahun 2006, tentang pelaporan keuangan dan kinerja instansi pemerintah dan peraturan presiden nomor 29 tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah .

Alhamdulilah kami semua bersyukur kepada Allah tahun ini LAKIP Kabupaten Pangandaran tahun 2018 naik dua tingkat, dari C tahun 2017 melewati CC langsung ke B,”kata Jeje. (28/01)

Jeje menambahkan, prestasi ini tentunya menunjukan peningkatan akuntabilitas kinerja yang baik Pemkab Pangandaran serta berkat kebersamaan seluruh elemen yang bertekad untuk mewujudkan Pangandaran Hebat.

Jeje juga mengatakan, latar belakang perlunya penyusunan LAKIP, antara lain untuk
lebih meningkatkan pelaksanaan pemerintahan yang lebih berdayaguna, berhasil guna, bersih dan bertanggungjawab.

“Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah ini menjadi penting untuk perwujudan kewajiban pemerintah serta bisa mempertanggungjawabkan keberhasilan dan kegagalan dalam pelaksanaan misi organisasi untuk mencapai sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan melalui sistem pertanggungjawaban secara periodik. “imbunya. (Pnews)

Related

berita 5316174021315190615

Posting Komentar

emo-but-icon

item