MELALAUI SELEKSI KETAT DESA SINDANGJAYA BUKA PENJARINGANI PERANGKAT

MANGUNJAYA-Pembangunan kuwalitas Sumber Daya Manusia (SDM) desa kini menjadi skala prioritas Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran. Dengan banyaknya anggaran yang di sediakan pemerintah maka perlu juga ditingkatkan kemampuan perangkat dalam pengelolaannya, ini selaras dengan Keputusan Bupati Pangandaran No.24 2018, tentang Struktur Organisasi dan Tatakerja Pemerintah Desa serta klasifikasi Desa.

Demikian dikatakan Ketua Seleksi Penjaringan Perangkat Desa Sindangjaya, Asep Roni, saat diminta tanggapannya terkait peningkatan SDM pemerintahan desa.

“Dan seleksi ini juga diperkuat dengan Surat Camat Nomer 141.3/283-kec/2018 tentang Rekomendasi Mutasi dan Pengukuhan Perangkat Desa Serta pengangkatan Staf Desa Sindangjaya. “jelasnya.

Asep yang ditemui usai penjaringan perangkat desa di aula Desa Sindangjaya (8/10), mengatakan, dalam seleksi ini dilakukan beberapa tahapan, seperti, test tulis, wawancara dan pengoprasian Komputer.

“Dengan proses ini diharapkan nantinya bisa menghasilkan kwalitas SDM yang mahir dan mumpuni di bidang pengadministrasian pemerintahan desa. “imbuhnya.

Asep menambahkan, ada 16 orang peserta dan mengundurkan diri 5 orang, yang mengikuti seleksi tanggal 8 oktober ini, langsung akan dilantik besok harinya. Dan untuk efektifitas waktu, kata Asep, peserta yang lolos seleksi langsung dilantik satu hari setelah seleksi dilaksanakan.

“Setelah diterima nantinya juga akan mendapat pelatihan khusus adiministrasi desa. “pungkasnya. (Tn)

Related

Kabar Desa 8824820866040484576

Posting Komentar

emo-but-icon

item