TERKENDALA SARANA, SAMPAH DI TPA PURBAHAYU MELUBER KE BADAN JALAN

PANGANDARAN-Akibat minimnya sarana dan prasarana yang dimiliki Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Pangandaran, membuat sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Desa Purbahayu Kecamatan Pangandaran membeludak dan meluber hingga ke jalan, dan kondisi ini membuat warga setempat pun terganggu.

Agar tidak mengganggu pengguna jalan yang hendak melintas di jalan dekat TPA tersebut,
penyodokan gundukan sampah yang sempat menggunung hampir dan tumpah ke badan jalan tersebut terus diupayakan petugas kebersihan.

“Volume sampah sehari-hari sekitar  200 meter kubik yang kami angkut, apalagi jika akhir pekan bisa mencapai 309 meter kubik. “terang Kepala Bidang Kebersihan, Cucu Kurniawan. (8/3)

Ditambahkan Cucu, dengan minimnya sarana di lokasi TPA, tumpukan sampah pun semakin hari terus menggunung. Pasalnya armada truk pengangkut sampah tidak dapat masuk karena sampah yang meluber ke jalan harus menggunakan alat berat.

"Tapi sekarang gundukan sampah tersebut sudah didorong ke tengah pakai alat berat pinjaman dari Dinas PU,"terang Cucu lagi.

Sebenarnya, lanjut Cucu, penanganan sampah akan maksimal apabila ditunjang sarana prasarana yang memadai dan bisa selalu stanby di TPA.

Tidak hanya itu, lanjutnya, dari 7 armada pengangkut sampah, saat ini hanya 6 unit saja yang bisa beroperasi ditambah 25 kontainer, 2 dump truk dan 6 unit amrol  untuk menangani sampah di 10 kecamatan, termasuk sampah di tempat obyek-obyek wisata.

Cucu juga mengatakan, untuk idealnya ada 60 kontainer, karena seperti Kecamatan Cimerak, obyek wisata Jojogan,  Citumang dan lainnya meminta disediakan juga. 

"Kami berharap ke depan ada pembangunan TPA serta penambahan sarana prasarana untuk penanganan sampah ini," ujarnya. (Tn)

Related

berita 4351582881027111310

Posting Komentar

emo-but-icon

item