DESA KERTAYASA KAB. PANGANDARAN RAIH JUARA PERTAMA DESA WISATA NUSANTARA 2019

PANGANDARANEWS - Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, mewakili desa Kertayasa  Kecamatan Cijulang, menerima penghargaan sebagai juara pertama tingkat nasional katagori desa maju pada lomba Wisata Nusantara tahun 2019, yang diterima bupati di Tebing Breksi, Sleman Yogyakarta. (10/12)

Dan ini merupakan apresiasi pemerintah pusat pada pengembangan dan pembinaan desa di daerah yang diwujudkan dalam bentuk penghargaan dari Mentri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

Hasil team juri lomba desa wisata Nusantara yang dilaksanakan tanggal 25 nopember 2019 lalu, Dirjen Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (KDPDTT) memeberikan penilaian pada Desa Wisata Kertayasa berada pada urutan pertama mengungguli daerah wisata lainnya yang berasal dari pulau Bali, Jawa tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Saat ditemui sejumlah wartawan, bupati menyampaikan ungkapan kegembiraannya karena salah satu desa yang ada di Kabupaten Pangandaran sudah berhasil menjadi desa wisata juara pertama  tingkat nasional.

Dikatakan bupati, Desa Kertayasa punya potensi alamnya yang bagus, ada grand canyone, bumdes yang berjalan dengan baik dan infrastrukturnya juga sudah bagus.

“Di Kecamatan Cijulang sendiri desa la9nnya seperti Batukaras sebenarnya bisa kita dorong untuk menjadi desa maju, "ujarnya.

Bupati berharap keberhasila yang suda divapai Desa Kertayasa diharapkan bisa diikuti desa-desa lainnya dan selalu menjalin kerjasama yang baik dengan pemerintah daerah sehingga terjalin komunikasi yang baik.

“Apabila terjalin sinergitas yang baik dan mau bekerja dengan hati serta ikhlas, semua akan terwujud, "ujarnya.

Sementara melalui laman media sosial facebook Pemerintahan Desa Kertayasa,  mengucapkan terima kasih pada Pemkab Pangandaran yang setia mendampingi Pemdes Kertayasa.

"Terima kasih kepada Pak bupati dan pejabat terkait  lainnya yang telah mendampingi kami dalam acara penganugerahan pemenang desa wisata Nusantara tahun 2019 beberapa hari lalu di Sleman Yogyakarta, " cuitannya. (ANTON AS)

Related

berita 7616342814385255748

Posting Komentar

emo-but-icon

item