Untuk Tingkatkan Mutu Pendidikan, Pemkab Pangandaran Tandatangani Kerjasama Dengan Unsil Tasikmalaya


PANGANDARANNEWS.COM - Untuk lebih meningkatkan kualitas pendidikan pemerintah Kabupaten Pangandaran melakukan kerjasama dengan Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya yang ditandai dengan penandatanganan kesepakatan naskah kerjasama.

Demikian disampaikan Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata usai acara penandatangan tersebut, bertempat di aula setda.(26/12)

Jika menarik sedikit kebelakang, kata Jeje, esensi dari pemekaran Kabupaten Pangandaran dari Kabupaten Cimis salah satunya adalah untuk lebih baik serta agar masyarakat lebih sejahtera. Maka dari hal-hal yang fundamen seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur dan pengelolaan wisata harus terus dikembangkan agar Pangandaran yang lebih baik daripada sebelumnya, sebelum pemekaran.

*Untuk mewujudkan impian tersebut salah satunya pendidikan, "ungkap Jeje.
beragam upaya telah dilakukan

Dan dengan adanya jalinan kerjasama bersama dengan Universitas Siliwangi Tasikmalaya ini, menurut Jeje, menjadi salah satu kemajuan positif di Kabupaten Pangandaran, khususnya pada dunia pendidikan.

Jeje menegaskan, meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) ini bukan pekerjaan yang mudah jika dibandingkan dengan membangun teknologi seperti mesin, sehingga model-model study banding menjadi hal penting untuk mencapai tujuan tersebut.

Jeje juga berharap, mudah-mudahn dengan terjalinnya kerjasama ini bisa memberikan dampak yang positif bagi kedua pihak.

"Dan tentu sedikit demi sedikit harapan dari pemekaran pun segera tercapai, "imbuh Jeje. (PNews)

Related

berita 2879452974204628926

Posting Komentar

emo-but-icon

item