BUPATI PANGANDARAN MELANTIK SEKDA DAN BEBERAPA PEJABAT LAINNYA

PARIGI-Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata saat saat pengambilan sumpah jabatan Sekretaris Daerah serta Pengangkatan dan pemindahan PNS dalam jabatan administrator dan jabatan pengawas meminta pada seluruh jajarannya di aula setda (19/3) yang turut dihadiri Wakil Bupati Pangandaran H Adang Hadari, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat H Tatang Mulyana, SH, MM, Asisten Perekonomian dan Pembangunan , Drs Ade Supriatna, Stap Ahli, Anggota DPRD Kab Pangandaran, kepala OPD, dan Camat, agar jangan bertanya terkait tempat dimana ditugaskan, karena yang penting kerja, kerja dan kerja.

Menurut bupati, dimana pun tempat kerjanya, pegawai yang benar-benar melaksanakan tugasnya dengan baik tetap akan tetap terlihat.

“Mutiara itu jika akan diletakan dimana saja tetap akan bersinar dan emas pun sama  akan tetap menjadi emas karena tidk akan tertukar dengan perak."tegasnya.

Bupati berharap perlu adanya perubahan perilaku dari saat menjadi Daerah Otonomi Baru (DOB) hingga pasca DOB menjelang usia Kabupaten ke 7 sekarang ini. Antara lain dengan terus membangun kebersamaan, karena pada akhirnya ini semua untuk kepentingan masyarakat.

Seperti diketahui, sejumlah ASN yang diantik dan mutasi tersebut, diantaranya, Drs. Suheryana menjadi Penjabat Sekretaris Daerah, Atang Kuncara SIP menjadi Camat Cimerak, Kosasih SIP menjadi Sekretaris Camat Cimerak, Nandang Sugraha SIP menjadi Sekretaris Camat Padaherang dan H. Arip Basari, S.Pd, M.Pd menjadi Sekretaris Camat Sidamulih. (PNews)

Related

berita 9086850671521329997

Posting Komentar

emo-but-icon

item