DINAS PERTANIAN PANGANDARAN SALURKAN 1500 BIBIT JERUK UNTUK PETANI

MANGUNJAYA-Untuk membantu para petani di daerah, Pemkab Pangandaran melalui Dinas Pertanian memberikan bantuan 1.500 bibit pohon jeruk yang dibagikan ke petani Kecamatan Mangunjaya.

Menurut Kabid Tanaman Pangan dan Holtikultura, Tina maryana, ada 20 hektar lahan tersebar di seluruh Kabupaten Pangandaran, diantaranya kelompok tani Tunas Harapan 2 Dusun Kersaratu Desa Sindangjaya Kecamatan Mangunjaya dan 5 kelompok yang ada di lima desa, Desa Kertajaya 6 hektar, Sindangjaya 2 hektar dan Desa mangunjaya 2 hektar.

“Sementara di Desa Sukanagara kecamatan Padaherang seluas 10 hektar. “terang Tina.(18/12)

Tina menambahkan, ada dua jenis bibit yang dibagikan pada para petani, 4 ribu varietas siam dan  10 ribu pohon varietas keprok.

Dengan bantuan bibit ini, kata Tina, diharapkan sektor pertanian mapu mendobrak perekonomian masyarakat, khususnya ekonomi para petani-petani yang ada di pedesaan.

“Lahan pertanian kita sangat luas sehingga dimungkinkan pengembangan sektor pertanian bisa lebih dioptimalkan. “imbuh Tina.

Dikatakan Tina, program ini merupakan partisipasi pemerintah yang bersumber dari bantuan Pemvrop Jabar yang diperuntukan petani Pangandaran. (Tn)

Related

berita 6392970894862498054

Posting Komentar

emo-but-icon

item