KSM LIMBAH BAROKAH JADIKAN DESA KARANGPAWITAN PIONEER DESA BERSIH


PADAHERANG-Untuk mengatasi persoalan sampah dan kebersihan lingkungan, Pemerintah Desa Karang Pawitan Kecamatan Padaherang Kabupaten Pangandaran di tahun 2018 ini telah membangun Tempat Pembuangan Sementara (TPS) sampah yang bersumber dari bantuan Dana Desa (DD).  

Kepala Desa Karangpawitan, Adis, mengatakan, masalah sampah di desanya sering menjadi persoalan karena sampah dari Pasar dan dari rumah warga berserakan dan menjadi pemandangan tang tidak enak dipandang karena sebagian masyarakat  masih membuang ke sungai disebabkan selama ini belum adanya TPS sampah.

Alhamdulillah tahun ini kami bisa membangun TPS  yang berlokasi di Dusun Patinggen 1 blok Cipakel Rt 07 Rw 2, dan di lokasi tersebut sangat cocok karena jauh dari pamukiman penduduk sehingga tidak akan berdampak pada kesehatan. “terang Adis.(2/7)

Adis menambahkan, saat ini di desanya sudah berjalan Program manegmen sampah yang berasal dari rumah warga yang di kelola KSM Limbah Barokah, dengan ketunya Hoer.

Untuk memudahkan pembuangan serta agar terorgasir sampah dari setiap rumah ini, lanjut Adis,  setiap hari petugas berkeliling untuk mengambil sampah. Dan setiap bulannya masyarakat diwajibkan membayar retribusi dengan perincian, Rp.7 ribu untuk rumah tangga, Rp 10 ribu warung dan Rp 20 ribu home industry atau super market.
“Hasil retribusi tersebut nantinya akan digunakan untuk biaya oprasional kendaraan dan petugas pemungut sampah. “Kata Adis. 

Pengelolaan sampah dan kebersihan  lingkungan ini tentunya mendapat sambutan ;positif dari warga, karena selama ini memang masih banyak warga membuang sampah sembarangan, ada yang ke kebun, sungai di pinggir-pinggir jalan hingga sering menimbulkan bau dan pemandangan tak sedap.

Menurut salah seorang warga, Tedi, pemerintah desa sangat tepat sudah membangun TPS sampah karena memang sebelumnya masalah sampah sering menjadi persoalan di lingkungan warga.

“Mudah-mudahan dengan program ini Desa Karangpawitan menjadi pioneer desa sehat. “ungkap Tedi,  yang merupakan perintis KSM Limbah Barokah di desanya. (ISIS KOSWARA)

Related

Kabar Desa 2847091946980889317

Posting Komentar

emo-but-icon

item